Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Kodim 1612/Manggarai Teguhkan Semangat Nasionalisme Lewat Upacara Bela Negara Ke-77

Kodim 1612/Manggarai Teguhkan Semangat Nasionalisme Lewat Upacara Bela Negara Ke-77

  • account_circle arash news
  • calendar_month Jumat, 19 Des 2025
  • visibility 11
  • comment 0 komentar

Dalam rangka memperingati Hari Bela Negara ke-77 Tahun 2025, Kodim 1612/Manggarai menggelar upacara bendera yang berlangsung khidmat di Lapangan Apel Makodim 1612/Manggarai, Jalan Adi Sucipto, Kelurahan Mbaumuku, Kecamatan Langke Rembong, Kabupaten Manggarai, Jumat (19/12/2025).

Upacara dipimpin langsung oleh Kasdim 1612/Manggarai Mayor Inf Roberto Carlos Babo selaku Inspektur Upacara. Kegiatan tersebut diikuti oleh personel gabungan Makodim 1612/Manggarai, Koramil 1612-01/Ruteng, anggota unit, serta PNS Kodim Manggarai.

Dalam amanatnya, Mayor Inf Roberto Carlos Babo menegaskan bahwa peringatan Hari Bela Negara merupakan momentum penting untuk memperkuat tekad dan semangat pengabdian prajurit TNI kepada bangsa dan negara.

“Bela negara bukan hanya tugas aparat pertahanan semata, tetapi menjadi tanggung jawab seluruh komponen bangsa. Sebagai prajurit TNI AD, kita harus menjadi contoh dalam menjaga persatuan, keutuhan wilayah, serta kedaulatan NKRI,” tegas Kasdim.

Ia juga mengajak seluruh personel Kodim 1612/Manggarai untuk terus meningkatkan profesionalisme, loyalitas, dan kepedulian terhadap masyarakat dalam setiap pelaksanaan tugas di wilayah.

Sementara itu, Pasi Intel Kodim 1612/Manggarai Letda Inf Fernando Mendonca menyampaikan bahwa kegiatan upacara ini juga menjadi sarana untuk memperkuat kewaspadaan dan soliditas internal satuan dalam menghadapi berbagai tantangan ke depan.

“Melalui peringatan Hari Bela Negara ini, kami berharap seluruh personel semakin memiliki kesadaran akan pentingnya menjaga stabilitas wilayah serta mampu mendeteksi dan mencegah potensi ancaman yang dapat mengganggu keamanan dan ketertiban di Kabupaten Manggarai,” ujar Letda Fernando.

Upacara Bela Negara ke-77 Tahun 2025 ini diharapkan mampu menumbuhkan kembali nilai-nilai patriotisme, cinta tanah air, serta semangat pengabdian kepada bangsa dan negara, khususnya bagi seluruh personel Kodim 1612/Manggarai dalam menjalankan tugas pembinaan teritorial di wilayah binaannya.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Koramil 1614-03/Hu’u Bersama Warga Desa Jambu Gelar Ronda Malam, Wujudkan Kamtibmas yang Kondusif

    Babinsa Koramil 1614-03/Hu’u Bersama Warga Desa Jambu Gelar Ronda Malam, Wujudkan Kamtibmas yang Kondusif

    • calendar_month Sabtu, 2 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 34
    • 0Komentar

    Dompu, NTB — Dalam upaya meningkatkan kewaspadaan dan menjaga stabilitas keamanan di wilayah binaan, Babinsa Koramil 1614-03/Hu’u, Serda Edi Susanto, melaksanakan kegiatan ronda malam bersama warga binaan di Dusun Pandai, Desa Jambu, Kecamatan Hu’u, pada Minggu, 3 Agustus 2025. Kegiatan tersebut merupakan bagian dari pembinaan teritorial (Binter) yang secara konsisten dilaksanakan oleh jajaran TNI AD, […]

  • Polisi Humanis, Pecalang Desa Adat Bajera Apresiasi Polsek Selemadeg

    Polisi Humanis, Pecalang Desa Adat Bajera Apresiasi Polsek Selemadeg

    • calendar_month Minggu, 31 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 28
    • 0Komentar

    Polres Tabanan – Polsek Selemadeg. Pecalang Desa Adat Bajera memberikan apresiasi tinggi kepada Polsek Selemadeg dan Koramil 1619/02 Selemadeg @atas komitmennya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) dengan pendekatan humanis. Apresiasi ini disampaikan dalam sebuah pertemuan silaturahmi yang dihadiri oleh Ketua Pecalang Desa Adat Bajera, I Komang Anom Ariasa Argapa, Ketua Pecalang Banjar Sari, I […]

  • Sat Samapta Polres Bangli Laksanakan Pergelaran Blue Light Patrol di Pusat Keramaian Kota Bangli pada Malam Hari

    Sat Samapta Polres Bangli Laksanakan Pergelaran Blue Light Patrol di Pusat Keramaian Kota Bangli pada Malam Hari

    • calendar_month Minggu, 4 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Polda Bali – Polres Bangli – Sat Samapta Dalam rangka menciptakan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) yang kondusif, Polres Bangli terus mengintensifkan kegiatan kepolisian di tengah masyarakat. Salah satu program prioritas Polres Bangli adalah pengaturan arus lalu lintas pada jam-jam rawan dan padat, khususnya di pusat-pusat kegiatan masyarakat, baik pada siang maupun malam hari. […]

  • Serka Legius Ludji Leo Beri Pendampingan dan Solusi Pengendalian Hama di Lahan Sayur Desa Anus Kolin

    Serka Legius Ludji Leo Beri Pendampingan dan Solusi Pengendalian Hama di Lahan Sayur Desa Anus Kolin

    • calendar_month Kamis, 24 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 34
    • 0Komentar

    NTT-Kefamenanu, Kamis 24 Juli 2025, wujud nyata kepedulian TNI terhadap ketahanan pangan, dengan menanamkan semangat juang dan pengetahuan dasar pertanian kepada para Petani di pelosok Desa, Babinsa Koramil 1618-04/Bisel, Serka Legius Ludji Leo, melaksanakan pendampingan langsung kepada Petani di lahan pertanian sayur milik Bapak Anus Kolin yang berlokasi di Desa Oerimbesi, Kecamatan Biboki Tanpah, Kabupaten […]

  • Kegiatan Siskamling di Kecamatan Woha, Belo, dan Palibelo Berjalan Aman dan Tertib

    Kegiatan Siskamling di Kecamatan Woha, Belo, dan Palibelo Berjalan Aman dan Tertib

    • calendar_month Sabtu, 8 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Bima _ Pada hari Jumat, 07 November 2025, bertempat di Koramil 1608-04/Woha, Jalan Buya Hamka, Desa Tente, Kecamatan Woha, Kabupaten Bima, telah dilaksanakan apel pengecekan personil dalam rangka pelaksanaan patroli siskamling di wilayah teritorial Koramil Woha. Kegiatan dipimpin langsung oleh Serka Surya dan melibatkan 10 personil yang terdiri dari anggota Koramil, Pol PP, karang taruna, […]

  • Blue Light Patrol ” Polsek Bebandem Cegah Gangguan Kriminalitas Pada Jam Rawan Agar Terciptanya Situasi Yang Aman Dan Kondusif.

    Blue Light Patrol ” Polsek Bebandem Cegah Gangguan Kriminalitas Pada Jam Rawan Agar Terciptanya Situasi Yang Aman Dan Kondusif.

    • calendar_month Minggu, 10 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 25
    • 0Komentar

    Polda Bali – Polres Karangasem – Polsek Bebandem. Patroli kamtibmas merupakan kegiatan rutin yang ditingkatkan (KRYD) Personil Polsek Bebandem dipimpin Pawas Kanit Binmas Polsek Bebandem AIPTU I NYOMAN DUMU WIDIANA bersama 4 personil melaksanakan kegiatan Patroli ke tempat-tempat objek vital Bank / Atm dan tempat rawan gangguan kamtibmas,Minggu (10/8/2025) Unit Satuan Kecil Lengkap Polsek Bebandem […]

expand_less