Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Babinsa Serda Suparman Aktif Dampingi MusrenbangDes Lopok Beru

Babinsa Serda Suparman Aktif Dampingi MusrenbangDes Lopok Beru

  • account_circle arash news
  • calendar_month Jumat, 19 Des 2025
  • visibility 8
  • comment 0 komentar

NTB – Sumbawa – Babinsa Desa Lopok Beru, Serda Suparman, dari Koramil 1607-06/Lape Lopok menghadiri kegiatan Rapat Musyawarah Perencanaan Pembangunan Desa (MusrenbangDes) dalam rangka penyusunan Rancangan Rencana Kerja Pemerintah Desa (RKPDes) Tahun 2026 serta Daftar Usulan RKPDes (DU-RKPDes) Tahun 2027, yang digelar di balai Desa Lopok Beru, Kecamatan Lopok, Kabupaten Sumbawa, Jum’at (19/12/2025).

Kegiatan MusrenbangDes tersebut dihadiri oleh Pemerintah Desa Lopok Beru, Badan Permusyawaratan Desa (BPD), tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh pemuda, pendamping desa, serta unsur lembaga kemasyarakatan desa lainnya.

Dalam kesempatan tersebut, Babinsa Lopok Beru Serda Suparman menyampaikan bahwa kehadirannya merupakan bentuk dukungan TNI AD melalui aparat kewilayahan dalam mengawal dan mendukung perencanaan pembangunan desa agar berjalan transparan, tepat sasaran, dan sesuai dengan kebutuhan masyarakat.

“MusrenbangDes ini sangat penting sebagai wadah aspirasi masyarakat dalam menentukan arah pembangunan desa ke depan. Babinsa siap mendukung dan mengawal setiap program pembangunan demi kesejahteraan masyarakat Desa Lopok Beru,” ujar Serda Suparman.

Melalui MusrenbangDes ini, diharapkan seluruh usulan pembangunan yang telah direncanakan dapat menjadi prioritas dan mampu meningkatkan kualitas pembangunan serta kesejahteraan masyarakat Desa Lopok Beru secara berkelanjutan.

Kegiatan MusrenbangDes berlangsung dengan tertib, lancar, dan penuh partisipasi aktif dari seluruh peserta hingga selesai. (Pendim Sumbawa)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Melayu Sosialisasikan Anti Narkoba dan Bahaya Miras pada Pemuda Desa Melayu

    Babinsa Melayu Sosialisasikan Anti Narkoba dan Bahaya Miras pada Pemuda Desa Melayu

    • calendar_month Selasa, 2 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 12
    • 0Komentar

    Sape, 1 Desember 2025 – Pada malam hari, Serka Masykur bersama satu anggota Koramil 1608-03/Sape menggelar patroli siskamling di Desa Melayu, Kecamatan Lambu, Kabupaten Bima. Kegiatan yang berlangsung mulai pukul 19.30 hingga 21.00 WITA ini bertujuan memantau situasi wilayah sekaligus memastikan keamanan dan ketertiban lingkungan. Patroli tersebut diikuti tidak hanya oleh anggota Koramil, tetapi juga […]

  • Turun Langsung Babinsa Semarapura Kaja Bersama Kaling Tengah pantau Distribusi MBG

    Turun Langsung Babinsa Semarapura Kaja Bersama Kaling Tengah pantau Distribusi MBG

    • calendar_month Selasa, 21 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 13
    • 0Komentar

    Klungkung,- Program Makan Bergizi Gratis ( MBG ) yang merupakan salah satu program unggulan Pemerintah yang digagas Presiden Prabowo Subianto terus mendapat pendampingan dan pengawsan dari Babinsa jajaran Kodim 1610/Klungkung. Hari ini, pengampingan dan pengawasan itupun terlihat saat Babinsa Semarapura Kaja Serka Wayan Wardana bersama Kaling Tengah saat meninjau langsung distribusi Makan Bergizi Gratis ( […]

  • Babinsa Desa Bakajaya Serka Isra Gelar Kegiatan Komsos, Warga Dihimbau Jaga Keamanan

    Babinsa Desa Bakajaya Serka Isra Gelar Kegiatan Komsos, Warga Dihimbau Jaga Keamanan

    • calendar_month Jumat, 17 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Dompu – NTB,Jumat, 17 Oktober 2025, Babinsa Desa Bakajaya, Serka Isra, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan warga Dusun Woro Utara, Desa Bakajaya, pada Jumat pagi. Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi antara aparat kewilayahan dan masyarakat, sekaligus memberikan pesan-pesan positif terkait pentingnya kebersamaan dalam menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan. Dalam kesempatan tersebut, Serka […]

  • Babinsa Alor Selatan Dampingi dan Bantu Warga Dalam Kegiatan Pembangunan Rumah

    Babinsa Alor Selatan Dampingi dan Bantu Warga Dalam Kegiatan Pembangunan Rumah

    • calendar_month Minggu, 9 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Alor Selatan, 9 November 2025 — Dalam rangka mempererat hubungan dengan masyarakat sekaligus memantau kondisi wilayah binaan, Babinsa Desa Malaipea, Kecamatan Alor Selatan, Koptu Bima Nur Isroni, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) dan pemantauan wilayah di rumah milik Bapak Minggus, RT 01/RW 01, Desa Malaipea. Kegiatan yang berlangsung pada pukul 10.30 WITA tersebut menjadi momen […]

  • Babinsa dan Warga Oepuah Utara Bersinergi Tanam Padi di Biboki Moenleu

    Babinsa dan Warga Oepuah Utara Bersinergi Tanam Padi di Biboki Moenleu

    • calendar_month Sabtu, 15 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 11
    • 0Komentar

    NTT-Kefamenanu, Sabtu 15 November 2025, Sertu Cosme Cortereal, Babinsa Koramil 1618-06/Bian, melaksanakan kegiatan pendampingan kepada warga RT/RW 05/03 Desa Oepuah Utara, Kecamatan Biboki Moenleu, Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU), dengan turut membantu proses penanaman padi di lahan pertanian milik Masyarakat setempat. Kegiatan ini dilakukan sebagai bagian dari tugas Babinsa dalam mendukung ketahanan pangan sekaligus mempererat […]

  • Tak Tunggu Lama, Babinsa Karyasari Sigap Bantu Warga Bersihkan Jalan Tertutup Longsor

    Tak Tunggu Lama, Babinsa Karyasari Sigap Bantu Warga Bersihkan Jalan Tertutup Longsor

    • calendar_month Sabtu, 3 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 4
    • 0Komentar

    Tabanan – Babinsa Desa Karyasari, Koramil 1619/Pupuan, Koptu I Kadek Artayasa, turut membantu pembersihan material tanah longsor yang menutup ruas jalan Desa Karyasari, Kec. Pupuan. Kegiatan tersebut dilaksanakan sebagai bentuk kepedulian TNI terhadap keselamatan dan kelancaran aktivitas masyarakat, Sabtu (3/1/2026). Tanah longsor yang terjadi akibat intensitas hujan yang cukup tinggi pada hari jumat menyebabkan material […]

expand_less