Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Dandim Klungkung Gelar Lomba Voli Bagi Persit, Tegaskan Komitmen Persit Berdaya Dan Berkarya

Dandim Klungkung Gelar Lomba Voli Bagi Persit, Tegaskan Komitmen Persit Berdaya Dan Berkarya

  • account_circle Rossa
  • calendar_month Senin, 15 Des 2025
  • visibility 11
  • comment 0 komentar

Klungkung,- Semarak peringatan Hari Ibu ke 79 tahun 2025 menggema di kodim 1610/Klungkung pagi ini, Senin ( 15/12/25 ) saat Dandim 1610/Klungkung Letkol kav Sidik Pramono, S.Sos., M.M, M.Han menggelar lomba bola voli untuk Persit Kartika Candra Kirana Cabang XXX Kodim 1610/Klungkung.

Kegiatan ini dibuka langsung oleh Dandim 1610/Klungkung Letkol Kav Sidik Pramono, S.Sos., M.M, M.Han yang dihadiri pula oleh Pa Staf, Danramil jajaran serta ibu-ibu Persit Kodim 1610/Klungkung.

Dalam sambutan singkatnya Dandim 1610/Klungkung Letkol Kav Sidik Pramono, S.Sos., M.M, M.Han menyampaikan bahwa kegiatan lomba voli ini sengaja digelar dalam rangka menyongsong serta memaknai peringatan Hari Ibu ke 79 tahun 2025.

Disamping itu, kegiatan ini juga sebagai wujud terima kasih kita atas jasa ibu yang istimewa serta wahana memperkuat silahturahmi dan kebersamaan Persit KCK Cabang XXXIII Kodim Klungkung.

Saya berharap pagi ini ibu-ibu dapat melaksanakan lomba ini dengan penuh kegembiraan. Lomba ini bukan hanya mencari menang dan kalah, tapi bagaimana kita dapat memaknai peringatan Hari Ibu ini dengan kegiatan yang positif dan paling penting perhatikan faktor keamanan,”imbuhnya.

Dalam kegiatan lomba bola voli ini, diikuti oleh 5 peserta yang terdiri dari ibu-ibu Persit Ranting 1 ( Makodim ), Ranting 2 ( Koramil 1610-01/Klungkung ), Ranting 3 ( Koramil 1610-02/Banjarangkan ), Ranting 4 ( Koramil 1610-03/Dawan ) dan Ranting 5 ( Koramil 1610-04/Nusa Penida ).

Adapun hasil dari lomba bola voli untuk Persit Kartika Candra Kirana Cabang XXX Kodim 1610/Klungkung dalam rangka memperingati Hari Ibu ke 79 tahun 2025 adalah Ibu-ibu Persit Ranting 3 ( Koramil 1610-02/Banjarangkan ) menjadi yang terbaik merebut juara I disusul Ranting 1 ( makodim ) sebagai juara II dan Ranting 5 ( Koramil 1610-04/Nusa Penida ) sebagai juara III.

  • Penulis: Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Yonarmed 12 Kostrad Gelar Lari Pagi 5K Jaga Kebugaran Prajurit di Perbatasan

    Yonarmed 12 Kostrad Gelar Lari Pagi 5K Jaga Kebugaran Prajurit di Perbatasan

    • calendar_month Selasa, 30 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 20
    • 0Komentar

    Belu,– Satgas Pamtas RI-RDTL Yonarmed 12 Kostrad melaksanakan kegiatan pembinaan fisik berupa lari pagi sejauh 5 kilometer di sekitaran Markas Satgas Pamtas Sektor Timur. Kegiatan ini digelar sebagai upaya menjaga kebugaran jasmani sekaligus meningkatkan stamina prajurit yang tengah bertugas di wilayah perbatasan RI–RDTL. Lari bersama ini diikuti seluruh prajurit dengan penuh semangat dan disiplin. Rute […]

  • Babinsa Kodim 1621 TTS Bantu Petani Bersihkan Irigasi Yang Tersumbat Di Sawah

    Babinsa Kodim 1621 TTS Bantu Petani Bersihkan Irigasi Yang Tersumbat Di Sawah

    • calendar_month Selasa, 26 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 23
    • 0Komentar

    TTS _ Dalam rangka menjaga kelancaran irigasi dan mendukung produktivitas pertanian, Babinsa Koramil 02/Abanteng Jajaran Kodim 1621 TTS bersama masyarakat setempat melakukan kerja bakti membersihkan saluran air di area persawahan di Desa Nunfutu , Kec. Fatukopa Kab. Timor tengah selatan Selasa (26/08/2025). Babinsa Kopda Yanto Lopo berperan aktif dalam menggerakkan warga untuk bersama-sama membersihkan saluran […]

  • Kegiatan Monitoring Wilayah di Desa Tupan Berjalan Aman, Tertib, dan Lancar dengan Kehadiran Babinsa

    Kegiatan Monitoring Wilayah di Desa Tupan Berjalan Aman, Tertib, dan Lancar dengan Kehadiran Babinsa

    • calendar_month Rabu, 30 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 31
    • 0Komentar

    Pada hari Rabu, tanggal 30 Juli 2025, pukul 10:10 WITA, Babinsa Koramil 1621-01/Soe, Sertu Renhard Bullan, melaksanakan kegiatan monitoring wilayah di rumah Bpk Jhon Tei, Dusun C, RT 001/RW 001, Desa Tupan. Kegiatan ini bertujuan untuk memantau situasi keamanan dan ketertiban di wilayah serta memberikan himbauan kepada masyarakat tentang pentingnya pencegahan penyakit pada hewan peliharaan […]

  • Kehadiran Babinsa Dukung Transparansi dan Partisipasi Masyarakat dalam Musyawarah Desa

    Kehadiran Babinsa Dukung Transparansi dan Partisipasi Masyarakat dalam Musyawarah Desa

    • calendar_month Rabu, 24 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 20
    • 0Komentar

    Ende, — Babinsa Koramil 1602-04/Maurole, Praka Khairil Mustafa, melaksanakan pengamanan pasar (Pam Pasar) dan pengamanan wilayah (Pamwil) serta komunikasi sosial (Komsos) dengan masyarakat di Desa Detukeli, Kecamatan Detukeli, Kabupaten Ende, Rabu (24/9). Kegiatan yang dimulai pada pukul 09.00 WITA berlangsung hingga selesai dengan aman dan tertib. Praka Khairil Mustafa menghimbau masyarakat dan para pengunjung pasar […]

  • Kegiatan Pengamanan Pelabuhan ASDP Pantai Baru Berjalan Aman dan Tertib

    Kegiatan Pengamanan Pelabuhan ASDP Pantai Baru Berjalan Aman dan Tertib

    • calendar_month Sabtu, 20 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Babinsa Koramil Pantai Baru, Sertu Andri Muskananfola, melaksanakan kegiatan pengamanan dan pemantauan di Pelabuhan ASDP Pantai Baru, Desa Ofalangga, Kecamatan Pantai Baru, Kabupaten Rote Ndao, pada Sabtu, 20 Desember 2025, mulai pukul 14.00 WITA. Kegiatan pengamanan dilaksanakan terhadap proses bongkar muatan penumpang, kendaraan, dan barang dari Kapal ASDP KMP Ineria II yang […]

  • Sertu Ruslin Laksanakan Pendampingan Pembangunan Koperasi Merah Putih Desa Air Suning

    Sertu Ruslin Laksanakan Pendampingan Pembangunan Koperasi Merah Putih Desa Air Suning

    • calendar_month Minggu, 11 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Dalam rangka mendukung program pemberdayaan ekonomi masyarakat desa, Babinsa Desa Air Suning, Kecamatan Seteluk, Kabupaten Sumbawa Barat, Sertu Ruslin, melaksanakan kegiatan pendampingan dan pengawasan pembangunan Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih (KDKMP), Minggu (11/01/2026). Kegiatan pendampingan dan pengawasan tersebut dimulai pada pukul 09.00 WITA dan berlangsung di wilayah Desa Air Suning. Kehadiran Babinsa […]

expand_less