Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Rapat Lanjutan Kemiri Sunan Bersama PT BIS Dihadiri Babinsa Bajawa

Rapat Lanjutan Kemiri Sunan Bersama PT BIS Dihadiri Babinsa Bajawa

  • account_circle arash news
  • calendar_month Sabtu, 13 Des 2025
  • visibility 7
  • comment 0 komentar

Bajawa – Babinsa Koramil 1625-01/Bajawa wilayah Kecamatan Wolomeze, Serka Mansetus Ninmusu, menghadiri undangan rapat lanjutan pembahasan kemiri sunan bersama PT BIS. Kegiatan tersebut dilaksanakan pada pukul 09.00 WITA sampai dengan selesai, bertempat di Aula Kantor Desa Nginamanu, Taemenge, Desa Nginamanu, Kecamatan Wolomeze.

Rapat lanjutan ini bertujuan untuk membahas tindak lanjut rencana pengembangan kemiri sunan serta menyerap aspirasi dan masukan dari pemerintah desa dan masyarakat adat setempat. Dalam kesempatan tersebut, Babinsa hadir sebagai aparat kewilayahan untuk mendukung kelancaran kegiatan serta menjaga situasi agar tetap kondusif.

Kegiatan rapat dihadiri oleh Kepala Desa Nginamanu beserta perangkat desa, Ketua BPD bersama anggota, para ketua adat, tokoh masyarakat, tokoh wanita, serta masyarakat adat Desa Nginamanu. Selama kegiatan berlangsung, suasana rapat berjalan tertib dan lancar dengan adanya komunikasi yang baik antara pihak PT BIS, pemerintah desa, dan masyarakat.

Melalui kehadiran Babinsa dalam kegiatan ini, diharapkan terjalin sinergi yang baik antara TNI, pemerintah desa, dan masyarakat dalam setiap program pembangunan dan pemberdayaan ekonomi masyarakat di wilayah Kecamatan Wolomeze.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Sertu Irwan Ingatkan Warga Karombo Pentingnya Keamanan Lingkungan

    Sertu Irwan Ingatkan Warga Karombo Pentingnya Keamanan Lingkungan

    • calendar_month Minggu, 26 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Dompu, NTB — Sabtu 25/10/2025 Pukul 20.05 Wita Babinsa Desa Karombo, Sertu Irwan Koramil 1614-05/Pekat, melaksanakan patroli ronda malam di Dusun Karombo 1. Kegiatan ini bertujuan untuk memantau keamanan lingkungan dan mencegah terjadinya gangguan kamtibmas. Dalam patroli tersebut, Sertu Irwan juga melakukan kongkow-kongkow dengan warga. Ia memanfaatkan kesempatan ini untuk memberikan imbauan menjaga lingkungan aman, […]

  • Babinsa Ajak Warga Sukseskan Revitalisasi Pendidikan di Doreng

    Babinsa Ajak Warga Sukseskan Revitalisasi Pendidikan di Doreng

    • calendar_month Minggu, 14 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 26
    • 0Komentar

    NTT-SIKKA – Upaya meningkatkan mutu pendidikan di Kabupaten Sikka terus dilakukan melalui program revitalisasi sekolah. Salah satunya diwujudkan dengan peletakan batu pertama pembangunan revitalisasi SMP Negeri Hamar di Kahagoleng, Desa Woloterang, Kecamatan Doreng, Senin (15/9/2025). Acara yang dimulai pukul 10.00 WITA tersebut dihadiri oleh Bupati Sikka, Fasilitator Revitalisasi SMP Negeri Hamar, Kepala Dinas Pendidikan Kepemudaan […]

  • Patroli TNI dan Warga di Sape Antisipasi Banjir dan Longsor Musim Hujan

    Patroli TNI dan Warga di Sape Antisipasi Banjir dan Longsor Musim Hujan

    • calendar_month Sabtu, 13 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Sape _ Pada Sabtu, 13 Desember 2025, Serda Junaidi bersama satu anggota Babinsa melaksanakan patroli siskamling di wilayah Kecamatan Sape dan Lambu. Kegiatan yang melibatkan dua anggota Koramil 1608-03/Sape, tiga aparat desa, enam warga masyarakat, serta tokoh pemuda dan tokoh agama ini bertujuan memantau situasi dan mengantisipasi perkembangan keamanan wilayah. Fokus utama patroli adalah pemukiman […]

  • Peran Aktif Babinsa Jadi Kunci Dukung Program Pengendalian Sampah di Gianyar

    Peran Aktif Babinsa Jadi Kunci Dukung Program Pengendalian Sampah di Gianyar

    • calendar_month Kamis, 2 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 19
    • 0Komentar

    Gianyar – Samplangan, Kamis (2/10/2025) Upaya menjaga lingkungan yang bersih, sehat, dan berkelanjutan terus menjadi perhatian serius di wilayah Kabupaten Gianyar. Hal ini tampak nyata pada kegiatan Monitoring dan Evaluasi (Monev) Pengelolaan Sampah Berbasis Sumber. Dalam kesempatan tersebut, Babinsa Kelurahan Samplangan Koramil 1616-01/Gianyar, Serka I Komang Yudiartana hadir mendampingi tim dari Balai Penataan Bangunan, Prasarana, […]

  • Babinsa Telage Gandeng Warga Lewat Komsos, Optimalkan Keamanan Lingkungan Berbasis Silaturahmi

    Babinsa Telage Gandeng Warga Lewat Komsos, Optimalkan Keamanan Lingkungan Berbasis Silaturahmi

    • calendar_month Kamis, 18 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Telaga, Busungbiu, Buleleng -16 Desember 2025 – Dalam upaya berkelanjutan untuk mempererat tali silaturahmi dan memelihara keamanan wilayah, Babinsa Desa Telage, Serda I Wayan Mahardika, melaksanakan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan mengunjungi rumah warga di Desa Adat Telage, Kecamatan Busungbiu, Kabupaten Buleleng. Kegiatan Komsos ini dilaksanakan pada hari Selasa, 16 Desember 2025, pukul 09.30 Wita. Babinsa […]

  • MPLS Di SD Negeri Sampalan Tengah, 103 Anak Dilatih Koramil Dawan

    MPLS Di SD Negeri Sampalan Tengah, 103 Anak Dilatih Koramil Dawan

    • calendar_month Jumat, 25 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 29
    • 0Komentar

    Klungkung,- Dalam rangka wujudkan generasi muda berdisiplin dan berkarakter berbagai upaya terus digelorakan Kodim 1610/Klungkung beserta Koramil jajarannya. Dengan menggelar berbagai kegiatan, satuan yang saat ini dipimpin Letkol Kav Sidik Pramono, S. Sos., M. M., M. Han berupaya optimal untuk berkontribusi menyiapkan generasi-generasi Emas demi mewujudkan Indonesia Emas 2045. Seperti halnya yang terlihat di SDN […]

expand_less