Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » ‎Dandim 1607/Sumbawa Hadiri Peresmian Pos Bantuan Hukum Desa/Kelurahan

‎Dandim 1607/Sumbawa Hadiri Peresmian Pos Bantuan Hukum Desa/Kelurahan

  • account_circle arash news
  • calendar_month Sabtu, 13 Des 2025
  • visibility 10
  • comment 0 komentar

Sumbawa, NTB — Komandan Kodim (Dandim) 1607/Sumbawa, Letkol Kav Basofi Cahyowibowo, S.T., menghadiri acara Peresmian Pos Bantuan Hukum (Posbakum) Desa/Kelurahan yang berlangsung di Aula Madelaoe ADT Lantai III Kantor Bupati Sumbawa, Sabtu (13/12/2025).

‎Kegiatan peresmian ini dihadiri oleh Menteri Hukum Republik Indonesia dan Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi Republik Indonesia, serta diikuti oleh jajaran pejabat Pemerintah Provinsi NTB, Pemerintah Kabupaten Sumbawa, unsur Forkopimda, instansi terkait, dan perwakilan desa serta kelurahan se-Kabupaten Sumbawa.

‎Peresmian Pos Bantuan Hukum Desa/Kelurahan merupakan bagian dari upaya strategis pemerintah dalam meningkatkan akses keadilan bagi masyarakat hingga ke tingkat desa dan kelurahan. Melalui Posbakum, masyarakat diharapkan dapat memperoleh layanan konsultasi, pendampingan, serta edukasi hukum secara mudah, cepat, dan terjangkau.

‎Dikonfirmasi seusai kegiatan, Dandim 1607/Sumbawa Letkol Kav Basofi Cahyowibowo, S.T., menyampaikan bahwa TNI Angkatan Darat, khususnya Kodim 1607/Sumbawa, siap mendukung penuh program pemerintah dalam mewujudkan kesadaran dan kepastian hukum di tengah masyarakat.

‎“Keberadaan Pos Bantuan Hukum di desa dan kelurahan sangat penting sebagai sarana edukasi hukum serta wadah penyelesaian permasalahan hukum secara tepat dan berkeadilan. Kodim 1607/Sumbawa siap bersinergi dengan pemerintah daerah dan seluruh elemen terkait guna mendukung keberhasilan program ini,” tegas Dandim.

‎Lebih lanjut, Dandim berharap Pos Bantuan Hukum Desa/Kelurahan dapat dimanfaatkan secara optimal oleh masyarakat sebagai sarana perlindungan hukum, sekaligus memperkuat stabilitas keamanan dan ketertiban wilayah melalui penyelesaian persoalan hukum secara bijak dan sesuai aturan yang berlaku.

‎(Pendim 1607/Sumbawa)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Didukung Dapur Sehat Persit, Pembangunan K-SNG Rote Timur Berjalan Aman

    Didukung Dapur Sehat Persit, Pembangunan K-SNG Rote Timur Berjalan Aman

    • calendar_month Rabu, 7 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 11
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Dalam rangka menjaga stabilitas keamanan dan kelancaran pembangunan proyek strategis nasional, Babinsa Kodim 1627/Rote Ndao, Sertu Andre T, melaksanakan kegiatan monitoring wilayah sekaligus pengamanan di kawasan Sentra Industri Garam Nasional (K-SNG), Rabu (7/1/2026). Kegiatan pengamanan dimulai pukul 08.00 WITA dan dipusatkan di Desa Matasio, Kecamatan Rote Timur, Kabupaten Rote Ndao. Pengamanan dilakukan […]

  • Rotasi Perwira Kodim 1604 Kupang Wujudkan Profesionalisme TNI

    Rotasi Perwira Kodim 1604 Kupang Wujudkan Profesionalisme TNI

    • calendar_month Kamis, 28 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 45
    • 0Komentar

    NTT-KUPANG, – Kodim 1604/Kupang melaksanakan acara Korps Pindah Satuan Perwira yang dipimpin langsung oleh Dandim 1604/Kupang. Kegiatan ini dihadiri oleh para perwira jajaran, di antaranya Pasi Intel Mayor Inf. Hendri Dunant S.I.P, Pasi Pers Mayor Caj Oktavian Histyanton, Pasi Ops Mayor Inf. Agus Arianto, para Danramil, Perwira Keuangan Kodim 1604/Kupang Lettu Inf Hermansyah serta Ketua […]

  • TNI AD Ende Tingkatkan Kehadiran di Sekolah lewat Kegiatan Puldata dan Komsos

    TNI AD Ende Tingkatkan Kehadiran di Sekolah lewat Kegiatan Puldata dan Komsos

    • calendar_month Senin, 28 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 32
    • 0Komentar

    Ende, Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Serka Eusabeus Rangga, melaksanakan kegiatan Puldata (Pengumpulan Data), Komunikasi Sosial (Komsos), dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) di SDI Koawena, Kelurahan Rewarangga, Kecamatan Ende Timur, Kabupaten Ende. Kegiatan ini berlangsung sejak pukul 09.00 WITA hingga selesai dan berjalan dengan lancar serta aman. Dalam kesempatan tersebut, Serka Eusabeus memberikan arahan dan penekanan kepada anak-anak […]

  • Tali Silaturahmi Kuat, Babinsa Kedis dan Tokoh Masyarakat Bersama-sama Jaga Kondusivitas Desa.

    Tali Silaturahmi Kuat, Babinsa Kedis dan Tokoh Masyarakat Bersama-sama Jaga Kondusivitas Desa.

    • calendar_month Minggu, 16 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Busungbiu, Buleleng – Babinsa (Bintara Pembina Desa) Desa Kedis, Serda I Wayan Artawan Darminta Putra, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan tokoh masyarakat setempat pada hari Sabtu, 15 November 2025, pukul 10.00 WITA. Kegiatan ini bertempat di Banjar Dinas Kaja, Desa Kedis, Kecamatan Busungbiu, Kabupaten Buleleng.   Komsos ini merupakan upaya rutin yang sangat penting […]

  • Sinergi TNI-Rakyat, Babinsa Karera Turut Serta dalam Persiapan Tanam Padi

    Sinergi TNI-Rakyat, Babinsa Karera Turut Serta dalam Persiapan Tanam Padi

    • calendar_month Selasa, 15 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 30
    • 0Komentar

    NTT-Sumba Timur,Dalam rangka mendukung program ketahanan pangan nasional, Babinsa Koramil 06/Karera Kodim 1601/Sumba Timur, Pratu Aldit Amah, melaksanakan kegiatan pendampingan terhadap petani di Desa Nggongi, Kecamatan Karera, Kabupaten Sumba Timur, dengan membantu proses pencabutan bibit padi, Selasa (15/07/2025). Kegiatan ini merupakan bagian dari tugas kewilayahan Babinsa dalam mendampingi dan memberikan semangat kepada para petani untuk […]

  • Pengamanan Pasar Tradisional Lalao, Babinsa dan Linmas Pastikan Situasi Aman

    Pengamanan Pasar Tradisional Lalao, Babinsa dan Linmas Pastikan Situasi Aman

    • calendar_month Selasa, 2 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 26
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, Babinsa Koramil 1627-02/Pantai Baru, Sertu Camilo Desousa, bersama Linmas Desa Lakamola melaksanakan kegiatan monitoring dan pengamanan di Pasar Tradisional Lalao, RT 01/RW 03, Dusun Lalao, Desa Lakamola, Kecamatan Rote Timur, pada Selasa (02/09/2025) pukul 09.45 WITA. Kegiatan pengamanan ini bertujuan untuk menciptakan suasana pasar yang […]

expand_less