Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Babinsa Desa Abuan Hadiri dan Pantau Kegiatan Reboisasi di Pura Taman Pecampuhan

Babinsa Desa Abuan Hadiri dan Pantau Kegiatan Reboisasi di Pura Taman Pecampuhan

  • account_circle arash news
  • calendar_month Sabtu, 13 Des 2025
  • visibility 8
  • comment 0 komentar

Bangli – Babinsa Desa Abuan Koramil 1626-02/Susut Sertu I Dewa Gede Mertawan bersama Bhabinkamtibmas Desa Abuan Aiptu Komang Budiartha menghadiri undangan sekaligus memantau kegiatan penanaman pohon (reboisasi) yang bertempat di seputaran Pura Taman Pecampuhan Banjar Adat Sala, Desa Abuan, Kecamatan Susut, Kabupaten Bangli. Sabtu (13/12/25)

Kegiatan reboisasi tersebut diinisiasi oleh Forum Pengurangan Risiko Bencana (FPRB) Kabupaten Bangli sebagai upaya pelestarian lingkungan serta pencegahan bencana alam, khususnya tanah longsor dan banjir, mengingat kondisi cuaca yang tidak menentu.

Babinsa Desa Abuan Sertu I Dewa Gede Mertawan menyampaikan bahwa kehadiran Babinsa bersama Bhabinkamtibmas merupakan bentuk dukungan TNI-Polri terhadap kegiatan positif masyarakat dalam menjaga kelestarian alam serta meningkatkan kesadaran akan pentingnya mitigasi bencana sejak dini.

Kegiatan reboisasi ini sangat bermanfaat dalam menjaga keseimbangan alam serta sebagai langkah preventif untuk mengurangi risiko bencana. TNI AD akan terus mendukung dan bersinergi dengan seluruh elemen masyarakat dalam upaya pelestarian lingkungan,” ujar Babinsa.

Sementara itu, Dandim 1626/Bangli Letkol Arm I Gede Arya Girinatha Utama dalam keterangannya menyampaikan apresiasi atas keterlibatan seluruh pihak dalam kegiatan tersebut, Kami mengapresiasi inisiatif FPRB Kabupaten Bangli dan partisipasi masyarakat dalam kegiatan reboisasi ini. Kegiatan seperti ini sangat penting untuk menumbuhkan kepedulian bersama terhadap lingkungan sekaligus memperkuat ketahanan wilayah dari ancaman bencana alam,” tegas Dandim.

Melalui kegiatan ini diharapkan terjalin sinergi yang semakin kuat antara TNI, Polri, pemerintah daerah, dan masyarakat dalam menciptakan lingkungan yang hijau, aman, dan berkelanjutan.
(Pendim 1626/Bangli)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Bantuan Beras untuk Warga Katua, TNI Pastikan Distribusi Tepat Sasaran

    Bantuan Beras untuk Warga Katua, TNI Pastikan Distribusi Tepat Sasaran

    • calendar_month Selasa, 22 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 34
    • 0Komentar

    Dompu, NTB — Sebagai bagian dari komitmen TNI AD dalam mendukung program pemerintah di bidang ketahanan pangan, Babinsa Desa Katua Koramil 1614-01/Dompu, Sertu Adnan, melaksanakan pendampingan dan pemantauan langsung kegiatan penyaluran bantuan pangan nasional di wilayah binaannya, Selasa (22/07/2025). Kegiatan berlangsung di Kantor Desa Katua, Kecamatan Dompu, dengan penyaluran bantuan berupa beras yang bersumber dari […]

  • Bhabinkamtibmas Desa Beraban amankan pelaksanaan gerak jalan santai menyambut HUT RI ke-80, Selasa, 12 Agustus 2025

    Bhabinkamtibmas Desa Beraban amankan pelaksanaan gerak jalan santai menyambut HUT RI ke-80, Selasa, 12 Agustus 2025

    • calendar_month Selasa, 12 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 30
    • 0Komentar

    Bhabinkamtibmas Desa Beraban, Seltim Aiptu I Gede Artono melaksanakan pengamanan dan pengawalan kegiatan gerak jalan santai dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun Republik Indonesia ke-80 Start – Finish di depan Kantor Desa Beraban, Kegiatan ini diikuti oleh TK dan SDN 1 Beraban, Para Lansia se Desa Beraban serta masyarakat dan staf Desa Beraban serta sekitarnya, […]

  • Wujudkan Gotong Royong, Babinsa Serda Seldis Nautani Bersama Warga Haulasi Laksanakan Kerja Bakti

    Wujudkan Gotong Royong, Babinsa Serda Seldis Nautani Bersama Warga Haulasi Laksanakan Kerja Bakti

    • calendar_month Sabtu, 19 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 32
    • 0Komentar

    NTT-Kefamenanu, Sabtu 19 Juli 2025, Bukan hanya sebagai pengayom, tetapi juga sebagai motor penggerak Masyarakat dalam merawat Desa agar tetap menjadi tempat tinggal yang layak dan membanggakan,dalam rangka membangun semangat gotong royong dan menjaga kebersihan lingkungan, Babinsa Serda Seldis Nautani dari Koramil 1618-02/Miomafo Barat bersama Masyarakat Desa Haulasi, Kecamatan Miomafo Barat, Kabupaten Timor Tengah Utara […]

  • Gotong Royong Kodim Kupang Dorong Progres Pembangunan SMPN Oepoli

    Gotong Royong Kodim Kupang Dorong Progres Pembangunan SMPN Oepoli

    • calendar_month Rabu, 5 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

    NTT-KUPANG, – Memasuki hari ke-16 Program Kolaborasi Pembangunan SMPN Oepoli di Desa Netemnanu Utara, Kecamatan Amfoang Timur, Kabupaten Kupang, pada Selasa, 4 November 2025, kegiatan fisik terus menunjukkan perkembangan positif. Tim tukang Kodim 1604/Kupang yang dipimpin oleh Serka Bambang Sudarsono melaksanakan pekerjaan melanjutkan pemasangan batako dan penimbunan material di ruang pondasi bangunan sekolah tersebut. Berdasarkan […]

  • Sinergi Babinsa bersama SPPG Pemecutan 1 dan Kader Posyandu Sukses Salurkan Makanan Bergizi Gratis

    Sinergi Babinsa bersama SPPG Pemecutan 1 dan Kader Posyandu Sukses Salurkan Makanan Bergizi Gratis

    • calendar_month Kamis, 13 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 14
    • 0Komentar

    BALI – Denpasar, SPPG Pemecutan 1 melaksanakan pendistribusian paket Makanan Bergizi Gratis (MBG) untuk Balita di tiga Banjar di Kelurahan Pemecutan, Kecamatan Denpasar Barat, Kota Denpasar, yaitu Banjar Kertadarma, Kertapura, dan Tegallinggah, bertujuan untuk meningkatkan status gizi Balita di wilayah tersebut. Babinsa Kelurahan Pemecutan bersama Bhabinkamtibmas turut memantau berlangsungnya kegiatan ini. Kamis, (13/11/25). Paket MBG […]

  • Babinsa Desa Lopok Dukung Pelaksanaan Karnaval HUT ke-74 Desa Lopok

    Babinsa Desa Lopok Dukung Pelaksanaan Karnaval HUT ke-74 Desa Lopok

    • calendar_month Jumat, 10 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 19
    • 0Komentar

    NTB – Sumbawa. Dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-74 Desa Lopok Tahun 2025, Babinsa Desa Lopok Koramil 1607-06/Lape-Lopok Kodim 1607/Sumbawa, Koptu Sirajuddin, hadir dan memberikan dukungan penuh pada pelaksanaan kegiatan karnaval yang diselenggarakan di wilayah Kecamatan Lopok, Jum’at (10/10/2025). Kegiatan karnaval ini diikuti oleh berbagai elemen masyarakat, mulai dari pelajar, perangkat desa, tokoh […]

expand_less