Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Persit dan Prajurit Kodim 1601/Sumba Timur Antusias Ikuti Bhakti Kesehatan Donor Darah

Persit dan Prajurit Kodim 1601/Sumba Timur Antusias Ikuti Bhakti Kesehatan Donor Darah

  • account_circle arash news
  • calendar_month Kamis, 11 Des 2025
  • visibility 11
  • comment 0 komentar

NTT – Sumba Timur. Dalam rangka memperingati Hari Juang TNI AD ke-80, Kodim 1601/Sumba Timur melaksanakan kegiatan Bhakti Kesehatan donor darah yang berlangsung di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Umbu Rara Meha, Kelurahan Hambala, Kecamatan Kota Waingapu, Kabupaten Sumba Timur, Kamis (11/12/2025).

Kegiatan donor darah tersebut dipimpin langsung oleh Dandim 1601/Sumba Timur, yang turut didampingi oleh Ketua Persit KCK Cabang XII Kodim 1601/Sumba Timur beserta pengurus, Kasdim 1601/Sumba Timur, serta perwira staf dan anggota Kodim 1601/Sumba Timur yang turut berpartisipasi dalam aksi kemanusiaan tersebut.

Dandim 1601/Sumba Timur, Letkol Inf. Dobby Noviyanto.S., S.E menyampaikan bahwa kegiatan donor darah merupakan wujud nyata pengabdian TNI AD kepada masyarakat, khususnya dalam membantu ketersediaan stok darah di RSUD Umbu Rara Meha.

“Donor darah ini merupakan bagian dari rangkaian Hari Juang TNI AD ke-80. Selain sebagai bentuk kepedulian, ini juga menjadi sarana mempererat hubungan TNI dengan masyarakat. Semoga darah yang terkumpul dapat membantu saudara-saudara kita yang membutuhkan,” ujarnya.

Pelaksanaan donor darah berlangsung tertib dan aman, dengan melibatkan tenaga kesehatan dari RSUD Umbu Rara Meha yang memastikan seluruh prosedur medis dijalankan sesuai standar. Antusiasme anggota Kodim 1601/Sumba Timur terlihat dari tingginya jumlah peserta yang ingin ikut menyumbangkan darah.

Melalui kegiatan Bhakti Kesehatan ini, Kodim 1601/Sumba Timur berharap dapat memberikan kontribusi positif bagi masyarakat serta memperkokoh semangat pengabdian prajurit TNI AD dalam menjaga dan melayani rakyat.

(Pendim 1601 ST)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • TNI Bersama Warga Oesena Wujudkan Desa Aman Dan Solid

    TNI Bersama Warga Oesena Wujudkan Desa Aman Dan Solid

    • calendar_month Selasa, 14 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 22
    • 0Komentar

    NTT-KUPANG, – Babinsa Oesena Koramil 1604-04/Amarasi, Serda Yornam T. Kase, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (komsos) bersama masyarakat dan para pemuda bertempat di rumah Bapak Daneil Ton, RT 12 RW 6 Dusun 3, Desa Oesena, Kecamatan Amarasi, Kabupaten Kupang. Kegiatan ini bertujuan mempererat hubungan antara Babinsa, masyarakat, dan pemuda guna menumbuhkan rasa saling percaya, memperkuat kerja […]

  • Monitoring Wilayah, Babinsa Koramil Pantai Baru Dorong Kelompok Tani Giat Bekerja

    Monitoring Wilayah, Babinsa Koramil Pantai Baru Dorong Kelompok Tani Giat Bekerja

    • calendar_month Sabtu, 13 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 26
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Dalam rangka menjalankan tugas pembinaan teritorial sekaligus mempererat hubungan dengan masyarakat, Babinsa Koramil 1627-02/Pantai Baru, Serda Roni Riberu, melaksanakan kegiatan monitoring wilayah binaan di Desa Sonimanu, Kecamatan Pantai Baru, Kabupaten Rote Ndao, Sabtu (13/9/2025) pukul 11.00 Wita. Kegiatan ini dilakukan dengan menyambangi kelompok tani Teik Esa yang diketuai oleh Bapak Kris Saek. […]

  • Kepedulian TNI di Tengah Musibah, Babinsa Dampingi Warga Terdampak Cuaca Ekstrem

    Kepedulian TNI di Tengah Musibah, Babinsa Dampingi Warga Terdampak Cuaca Ekstrem

    • calendar_month Selasa, 13 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Komodo — Senin, 12 Januari 2026, hujan deras disertai angin kencang melanda RT 02 Dusun Bontang, Desa Watu Nggelek, Kecamatan Komodo, Kabupaten Manggarai Barat. Peristiwa cuaca ekstrem tersebut mengakibatkan dua rumah warga mengalami kerusakan cukup parah pada bagian atap seng. Adapun rumah yang terdampak masing-masing milik Agustinus Mbaut (68 tahun), seorang petani, dan Yohanes P. […]

  • Peringatan Harla KSB ke-22 Berlangsung Meriah, Dandim 1628 Tegaskan Komitmen Dukungan TNI

    Peringatan Harla KSB ke-22 Berlangsung Meriah, Dandim 1628 Tegaskan Komitmen Dukungan TNI

    • calendar_month Jumat, 21 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB — Komandan Kodim 1628/Sumbawa Barat, Letkol Inf Rendra Agit Trisnawan, menghadiri puncak peringatan Hari Lahir ke-22 Kabupaten Sumbawa Barat (KSB) yang digelar di Lapangan Graha Fitrah, Kemutar Telu Center (KTC), Kegiatan yang mengusung tema “Bersama Menuju Sumbawa Barat Maju Luar Biasa” ini berlangsung meriah pada hari, Kamis (20/11/2025). Acara dipimpin langsung oleh […]

  • Tunjukkan Kepedulian, Satgas Pamtas Yonarhanud 2 Kostrad Bagikan Kacamata Gratis di Perbatasan

    Tunjukkan Kepedulian, Satgas Pamtas Yonarhanud 2 Kostrad Bagikan Kacamata Gratis di Perbatasan

    • calendar_month Kamis, 27 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Eban – Dalam suasana Peringatan Hari Guru Nasional dan HUT PGRI ke-80, Satgas Pamtas RI-RDTL Sektor Barat Yonarhanud 2 Kostrad tunjukkan kepedulian terhadap kesehatan mata dengan mengadakan Pemeriksaan Mata dan Pembagian 500 Kacamata Gratis di Makosatgas, Desa Eban, Kec. Miomaffo Barat, Kab. TTU. Rabu (26/11) Kegiatan ini merupakan kerja sama antara Satgas Pamtas dengan Yayasan […]

  • Wujudkan Desa Gemar Membaca, Babinsa Bersama Pemerintah Dampingi Lomba Perpustakaan Desa KSB

    Wujudkan Desa Gemar Membaca, Babinsa Bersama Pemerintah Dampingi Lomba Perpustakaan Desa KSB

    • calendar_month Rabu, 15 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 21
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat – NTB, Babinsa Desa Sekongkang Bawah, Serda Syamsul Hadi dari Koramil 1628-02/Sekongkang, turut hadir dalam kegiatan Penilaian Lomba Perpustakaan Desa Tingkat Kabupaten Sumbawa Barat yang berlangsung di Kantor Desa Sekongkang Bawah, Rabu (15/10/2025). Kegiatan tersebut dihadiri oleh Camat Sekongkang Hj. Nurul Syaspri Akhdiyanti, SP., MP., Danramil 1628-02/Sekongkang Kapten Arm Lalu Maryadi Akbar, Kapolsek […]

expand_less