Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » ‎Brigade Pangan Diluncurkan! Babinsa Hadir Perkuat Program Ketahanan Pangan Desa

‎Brigade Pangan Diluncurkan! Babinsa Hadir Perkuat Program Ketahanan Pangan Desa

  • account_circle arash news
  • calendar_month Kamis, 11 Des 2025
  • visibility 11
  • comment 0 komentar

Sumbawa, NTB — Dalam rangka memperkuat ketahanan pangan dan meningkatkan produktivitas pertanian di wilayah Kecamatan Lenangguar, kegiatan Rapat Pembentukan Brigade Pangan digelar di Aula Kantor Desa Lenangguar, Kamis (11/12/2025).

‎Kegiatan ini diselenggarakan oleh Dinas Pertanian Kabupaten Sumbawa dan mendapat dukungan penuh dari aparat kewilayahan, termasuk Babinsa Ledang, Sertu Burhanudin.

‎Kegiatan dihadiri oleh berbagai unsur, antara lain Kepala Dinas Pertanian yang diwakili Kepala Bidang Prasarana Khairudin, Kepala Desa Lenangguar Syahrudin, Babinsa Sertu Burhanudin, Bhabinkamtibmas Aipda Munasik, KUPT Kecamatan Lenangguar Tajudin, Sekdes Ledang Akhmad Sukri, para Ketua Kelompok Tani se-Desa Lenangguar serta tamu undangan lainnya.

‎Kepala Desa Lenangguar dalam sambutannya menyampaikan harapan besar terhadap program optimalisasi lahan (OPLAH). Ia menegaskan bahwa melalui program ini diharapkan produksi pertanian, khususnya padi, dapat ditingkatkan dari satu kali panen menjadi dua kali setahun, sehingga mampu mendorong kesejahteraan petani dan mendukung tercapainya ketahanan pangan nasional.

‎Perwakilan Dinas Pertanian menjelaskan bahwa pembentukan Brigade Pangan bertujuan untuk, Meningkatkan ketahanan pangan tingkat desa, Mengurangi ketergantungan terhadap pangan impor, Meningkatkan pendapatan petani melalui intensifikasi pertanian, Mendukung kemandirian pangan menuju Indonesia Emas 2025, Mendorong minat generasi muda untuk bertani dengan memanfaatkan teknologi pertanian modern, serta Mempercepat penyerapan program pemerintah di bidang pertanian, termasuk membuka ruang bagi lahirnya petani milenial.

‎Prosesi pembentukan Brigade Pangan ditandai dengan penandatanganan pengurus dan peserta perwakilan kelompok tani Desa Lenangguar. Kegiatan kemudian dilanjutkan sesi tanya jawab yang membahas berbagai kendala pertanian di lapangan.

‎Babinsa Ledang, Sertu Burhanudin, hadir aktif mendampingi kegiatan dan menunjukkan komitmen Koramil 1607-03/Ropang dalam mendukung program pemerintah, khususnya di bidang pertanian. Kehadiran Babinsa menjadi bentuk dukungan moril kepada para petani sekaligus memastikan kegiatan berjalan lancar, tertib, dan bermanfaat bagi masyarakat.

‎Melalui pendampingan ini, Babinsa berharap Brigade Pangan dapat menjadi motor penggerak peningkatan produksi pertanian serta membuka peluang bagi generasi muda untuk terlibat dalam sektor pertanian yang semakin modern.

‎(Pendim 1607/Sumbawa)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Koramil 03/Seteluk Aktif Pantau Situasi Wilayah Binaan

    Babinsa Koramil 03/Seteluk Aktif Pantau Situasi Wilayah Binaan

    • calendar_month Jumat, 3 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 13
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Dalam rangka mempererat silaturahmi serta meningkatkan sinergitas dengan aparat desa, Babinsa Koramil 1628-03/Seteluk, Sertu Ashar, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama Staf Desa Kelanir, Senin (03/10/2025). Selain berdialog dengan perangkat desa, Babinsa juga melakukan monitoring di wilayah binaan untuk mengetahui perkembangan situasi terkini di masyarakat. Kegiatan ini bertujuan menciptakan hubungan yang […]

  • TNI Dukung Penguatan Ekonomi Desa Melalui Pendirian Koperasi Merah Putih di Meoain

    TNI Dukung Penguatan Ekonomi Desa Melalui Pendirian Koperasi Merah Putih di Meoain

    • calendar_month Senin, 10 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 11
    • 0Komentar

    Rote Ndao, 10 November 2025 – Babinsa Koramil 1627-03/Batutua, Sertu Petrus Gudu, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan koordinasi bersama Ketua Koperasi Merah Putih Desa Meoain, Kecamatan Rote Barat Daya, Kabupaten Rote Ndao, pada Senin (10/11/2025) pukul 10.30 WITA. Kegiatan yang berlangsung di rumah Ibu Dorlince Pandie, selaku Ketua Koperasi Merah Putih, membahas rencana penyiapan […]

  • Dua Tim Posramil Wera Bersihkan Lahan Yon TP di Dusun Pruga dan Dusun Toronaru

    Dua Tim Posramil Wera Bersihkan Lahan Yon TP di Dusun Pruga dan Dusun Toronaru

    • calendar_month Selasa, 21 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 11
    • 0Komentar

    Bima,Wera _ Pada hari Selasa, tanggal 21 Oktober 2025, anggota Posramil Wera Koramil 1608-06/Wawo, dipimpin langsung oleh Danposramil Wera, Pelda Idris, beserta anggota lainnya melaksanakan kegiatan kerja bakti (karbak) bersama masyarakat sekitar untuk membersihkan lahan yang nantinya akan digunakan sebagai lokasi pembangunan Batalyon Tamtama Pemukul (Yon TP). Kegiatan ini berlangsung di dua lokasi berbeda, yaitu […]

  • Persiapan Masa Tanam,Babinsa Pratu Ansen Bantu Petani Cabut Bibit Padi

    Persiapan Masa Tanam,Babinsa Pratu Ansen Bantu Petani Cabut Bibit Padi

    • calendar_month Kamis, 28 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 30
    • 0Komentar

    NTT – Sumba Timur. Dalam rangka mendukung program ketahanan pangan nasional,Babinsa Koramil 02/Rindi Umalulu, Kodim 1601/Sumba Timur, Pratu Ansen turun langsung ke sawah membantu petani mencabut bibit padi siap tanam di areal persawahan milik warga binaannya. Kegiatan ini berlangsung di lahan pertanian milik Bapa Kobus warga Desa Mutunggeding,Kecamatan Umalulu, Kabupaten Sumba Timur, Kamis (28/08/2025). Pratu […]

  • Antusias Warga Hadiri Gerakan Pangan Murah di Desa Pahola

    Antusias Warga Hadiri Gerakan Pangan Murah di Desa Pahola

    • calendar_month Minggu, 24 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 22
    • 0Komentar

    SUMBA BARAT – Anggota Koramil 02/Walakaka Kodim 1613/Sumba Barat menghadiri kegiatan gerakan pangan murah yang digelar di Desa Pahola, Kecamatan Walakaka, Kabupaten Sumba Barat, pada Sabtu (23/8/2025). Kegiatan ini bertujuan untuk membantu masyarakat memperoleh kebutuhan pokok dengan harga yang lebih murah dibandingkan harga pasaran. Dengan adanya gerakan pangan murah tersebut, diharapkan dapat meringankan beban masyarakat, […]

  • Kapolsek Mengwi Pimpin Patroli Sambangi Tempat Keramaian

    Kapolsek Mengwi Pimpin Patroli Sambangi Tempat Keramaian

    • calendar_month Minggu, 24 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 24
    • 0Komentar

    Mengwi – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (harkamtibmas), Kapolsek Mengwi Kompol Anak Agung Gede Rai Darmayasa, S.H.,M.H., memimpin langsung pelaksanaan patroli dialogis dengan menyambangi sejumlah lokasi yang menjadi pusat keramaian di daerah hukum Polsek Mengwi, sabtu malam (23/8/2025) Patroli yang dilakukan bersama anggota ini menyasar area publik seperti pusat perbelanjaan, pasar, dan tempat […]

expand_less