Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Babinsa Koramil 1626-02/Susut Dukung Kelancaran Posyandu Ibu, Balita, dan Lansia di Desa Sulahan

Babinsa Koramil 1626-02/Susut Dukung Kelancaran Posyandu Ibu, Balita, dan Lansia di Desa Sulahan

  • account_circle Rossa
  • calendar_month Kamis, 11 Des 2025
  • visibility 10
  • comment 0 komentar

Bangli – Babinsa Desa Sulahan Koptu I Made Sukadana melaksanakan pendampingan pada kegiatan Posyandu Ibu, Balita dan Lansia yang bertempat di Bale Tanggahan Peken, Desa Sulahan, Kecamatan Susut, Kabupaten Bangli. Kamis (11/12/25)

Kegiatan Posyandu tersebut merupakan layanan kesehatan rutin bagi masyarakat, mulai dari pemeriksaan ibu hamil, penimbangan balita, pemberian vitamin, hingga pemeriksaan kesehatan untuk para lansia. Kehadiran Babinsa bertujuan untuk memastikan kegiatan berjalan aman, tertib, dan lancar serta membantu petugas kesehatan dalam memberikan pelayanan terbaik kepada warga.

Dalam kesempatan tersebut, Koptu I Made Sukadana juga mengimbau warga agar selalu menjaga pola hidup bersih dan sehat, serta aktif mengikuti kegiatan Posyandu sebagai bentuk kepedulian terhadap kesehatan keluarga.

Sementara ditempat terpisah Dandim 1626/Bangli, Letkol Arm I Gede Arya Girinatha Utama, memberikan apresiasi atas pelaksanaan pendampingan yang dilakukan Babinsa. Beliau menyampaikan, “Kehadiran Babinsa dalam setiap kegiatan kemasyarakatan, termasuk Posyandu, merupakan salah satu tugas penting untuk memastikan pelayanan kepada masyarakat berjalan optimal. Kami berharap kegiatan seperti ini terus dilaksanakan sebagai bentuk dukungan TNI AD terhadap kesehatan dan kesejahteraan masyarakat di wilayah.”

Dengan adanya dukungan Babinsa, kegiatan Posyandu di Desa Sulahan dapat berlangsung dengan baik, memberikan manfaat nyata bagi masyarakat setempat.
(Pendim 1626/Bangli)

  • Penulis: Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Monitoring Pasar Soa, Wujud Nyata Kepedulian TNI untuk Rakyat

    Monitoring Pasar Soa, Wujud Nyata Kepedulian TNI untuk Rakyat

    • calendar_month Senin, 8 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 5
    • 0Komentar

    Ngada – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, Babinsa Koramil 1625-01/Bajawa wilayah Kecamatan Soa, Kopda Heronimus T. Rema, melaksanakan kegiatan patroli dan monitoring di Pasar Soa, Kecamatan Soa, Kabupaten Ngada, pada Senin, 08 Desember 2025. Kegiatan ini dilakukan dengan menyusuri area pasar serta memantau aktivitas pedagang dan pengunjung guna mengantisipasi gangguan kamtibmas. Babinsa juga […]

  • Polisi Sahabat Sekolah, Bhabinkamtibmas Desa Pering Jadi Pembina Upacara Di SDN 1 Pering

    Polisi Sahabat Sekolah, Bhabinkamtibmas Desa Pering Jadi Pembina Upacara Di SDN 1 Pering

    • calendar_month Selasa, 4 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    BLAHBATUH -GIANYAR,Sebagai wujud kepedulian terhadap generasi muda dan upaya menanamkan nilai-nilai disiplin serta semangat kebangsaan sejak dini, Bhabinkamtibmas Desa Pering Polsek Blahbatuh Aiptu I Made Sukartana hadir sebagai pembina upacara bendera di SDN 1 Pering, Kecamatan Blahbatuh, Kabupaten Gianyar, Senin (—/11/2025). Kegiatan ini diikuti oleh seluruh guru dan siswa dengan penuh semangat dan khidmat. Dalam […]

  • Penutupan Perkemahan Pramuka Ranting Taliwang Meriah, Babinsa Turut Serta

    Penutupan Perkemahan Pramuka Ranting Taliwang Meriah, Babinsa Turut Serta

    • calendar_month Jumat, 15 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 30
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Suasana penuh semangat dan kebersamaan mewarnai penutupan Perkemahan Pramuka Ranting Taliwang yang berlangsung pada Selasa (15/8/2025) di Lapangan Sepak Bola Desa Seloto, Kecamatan Taliwang, Kabupaten Sumbawa Barat. Acara penutupan ini menjadi momen berkesan bagi para peserta perkemahan yang terdiri dari siswa-siswi SD dan SMP se-Kecamatan Taliwang. Upacara berlangsung khidmat, diikuti dengan […]

  • Satukan Langkah Dalam World Clean Up Day, Polres Badung Bersihkan Lingkungan Kerja

    Satukan Langkah Dalam World Clean Up Day, Polres Badung Bersihkan Lingkungan Kerja

    • calendar_month Sabtu, 27 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 14
    • 0Komentar

    Mangupura – Polres Badung melaksanakan kegiatan bersih-bersih di lingkungan kantor pada Sabtu (27/9/2025) dalam rangka memperingati World Clean Up Day. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh personel dari berbagai satuan fungsi, termasuk staf dan ASN, yang dengan semangat gotong royong membersihkan area halaman, taman, serta ruang kerja masing-masing. Aksi ini menjadi bentuk nyata kepedulian terhadap kebersihan […]

  • Kemanunggalan TNI-Rakyat TMMD Ke-126 Kodim 1611/Badung di Desa Bongkasa Pertiwi

    Kemanunggalan TNI-Rakyat TMMD Ke-126 Kodim 1611/Badung di Desa Bongkasa Pertiwi

    • calendar_month Minggu, 2 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    BALI – Badung, Dalam rangka TMMD Ke-126 TA 2025 Kodim 1611/Badung di Desa Bongkasa Pertiwi, Kecamatan Abiansemal, Kabupaten Badung, telah melewati separuh perjalanan baik sasaran pokok yakni pengerjaan infrastruktur jalan maupun sasaran tambahan RTLH dan lainnya. Pembukaan badan jalan dengan ukuran panjang 1.070 meter dan lebar 3,5 meter, dan pemasangan paving block, telah mencapai 43,5% […]

  • Antisipasi Gangguan Kamtibmas, Koramil 1628-03/Seteluk Tingkatkan Patroli Malam

    Antisipasi Gangguan Kamtibmas, Koramil 1628-03/Seteluk Tingkatkan Patroli Malam

    • calendar_month Jumat, 2 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Dalam rangka menjaga ketertiban dan keamanan masyarakat, anggota Piket Koramil 1628-03/Seteluk, Sertu Sayuti, melaksanakan kegiatan patroli malam di wilayah Kecamatan Seteluk, Kabupaten Sumbawa Barat, Kamis (01/01/2026). Kegiatan patroli tersebut dilaksanakan pada pukul 21.13 WITA dengan menyasar sejumlah titik strategis di seputaran Kecamatan Seteluk. Patroli dilakukan sebagai langkah preventif untuk mengantisipasi potensi […]

expand_less