Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » TNI dan Masyarakat Guyub Gelar Karya Bhakti Hari Juang TNI AD di Loang Baloq

TNI dan Masyarakat Guyub Gelar Karya Bhakti Hari Juang TNI AD di Loang Baloq

  • account_circle arash news
  • calendar_month Rabu, 10 Des 2025
  • visibility 9
  • comment 0 komentar

Mataram, NTB – Suasana kebersamaan dan semangat gotong royong mewarnai Pantai Taman Hiburan Rakyat Loang Baloq, Kecamatan Sekarbela, Kota Mataram, Nusa Tenggara Barat, wilayah Teritorial Komando Distrik Militer (Kodim) 1606/Mataram. Dalam memperingati Hari Juang TNI Angkatan Darat, jajaran TNI bersama masyarakat melaksanakan Karya Bhakti bertema “TNI AD Manunggal dengan Rakyat Untuk Indonesia Bersatu, Berdaulat, Sejahtera, dan Maju”, Rabu (10/12/2025).

Sejumlah peserta hadir mengambil bagian dalam kegiatan yang dipimpin Kasi Ops Kasrem 162/WB, Kolonel Kav Suep, S.I.P., M.Sc., yang mewakili Komandan Korem 162/WB.

Kegiatan ini menjadi wujud nyata kedekatan TNI dengan masyarakat. Tidak hanya membersihkan kawasan pantai, tetapi juga menanamkan pesan penting tentang kepedulian lingkungan, persatuan, dan nilai-nilai perjuangan yang diwariskan para pendahulu.

Dalam amanat yang dibacakan Kolonel Kav Suep, S.I.P., M.Sc., disampaikan bahwa Hari Juang TNI AD bukan hanya peringatan tahunan, melainkan jeda refleksi untuk memperkuat tekad menjaga bangsa. “Menutup tahun penuh dinamika ini, kami memilih mensyukuri perjalanan dengan aksi sosial yang membawa manfaat bagi masyarakat,” tegasnya.

Komandan Kodim 1606/Mataram melalui Pabung Lombok Utara, Letkol Inf Ngakan Made Marjana, S.Pd., menambahkan bahwa karya bhakti ini menjadi bukti bahwa TNI selalu hadir sebagai bagian dari rakyat. “TNI bukan hanya penjaga keamanan, tetapi juga mitra masyarakat dalam pembangunan dan kesejahteraan,” ujarnya.

Kegiatan turut dihadiri jajaran pimpinan TNI-Polri, pemerintah daerah, hingga tokoh masyarakat, menandakan kuatnya sinergi lintas instansi.

Harapan besar disampaikan untuk menyongsong tahun 2026 agar Indonesia semakin maju, sejahtera, dan tetap kokoh dalam persatuan. TNI AD memastikan akan terus hadir dan mengabdi tanpa pamrih demi kejayaan NKRI. (Pendim 1606)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Sinergi Babinsa Dan Pemdes Nyalian Dalam Musdes Wujudkan Kemajuan Dan Kesejahteraan Desa

    Sinergi Babinsa Dan Pemdes Nyalian Dalam Musdes Wujudkan Kemajuan Dan Kesejahteraan Desa

    • calendar_month Rabu, 31 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 1
    • 0Komentar

    Klungkung,- Bertempat di Ruang Rapat Kantor Desa Nyalian, Kecamatan Banjarangkan, Kabupaten Klungkung, Rabu ( 31/12/25 ) Babinsa Nyalian Koptu Gede Raka menghadiri rapat penetapan APBDes Nyalian tahun anggaran 2026. Dalam keterangannya, Babinsa Nyalian Koptu Gede Raka mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari proses perencanaan anggaran yang penting bagi pengelolaan keuangan desa dan keberlanjutan pembangunan […]

  • Pengerjaan TPT di Desa Nida Lancar Berkat Pengawasan dan Pendampingan Babinsa

    Pengerjaan TPT di Desa Nida Lancar Berkat Pengawasan dan Pendampingan Babinsa

    • calendar_month Rabu, 30 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 29
    • 0Komentar

    Ende, Babinsa Koramil 1602-04/Maurole, Praka Khairil Mustafa, bersama masyarakat Desa Nida, Kecamatan Detukeli, Kabupaten Ende, melaksanakan kegiatan Pamwil dan Karya Bhakti pengerjaan Tembok Penahan Tebing (TPT) pada Rabu pagi, 30 Juli 2025. Kegiatan ini bertujuan membantu masyarakat dalam memperkuat struktur tebing yang rawan longsor sekaligus menjaga keamanan selama proses pengerjaan berlangsung. Babinsa Praka Khairil juga […]

  • Dandim: Pindah Satuan Wujud Kepercayaan dan Loyalitas

    Dandim: Pindah Satuan Wujud Kepercayaan dan Loyalitas

    • calendar_month Selasa, 5 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 40
    • 0Komentar

    NTT-KUPANG, – Komandan Kodim 1604/Kupang Kolonel Inf Kadek Abriawan, S.I.P., M.H.I., memimpin langsung pelaksanaan Laporan Wisuda Purna Tugas, Laporan Korps Pindah Satuan, serta Pemberian Penghargaan bagi prajurit berprestasi yang dilaksanakan di halaman Makodim 1604/Kupang, Jl. Moh. Hatta, Kelurahan Fontein, Kecamatan Kota Raja, Kota Kupang. Kegiatan berlangsung penuh khidmat dengan dihadiri sekitar 100 orang dari unsur […]

  • TMMD ke-125 di Kalabeso Dapat Dukungan Penuh Warga, Dansatgas TNI Tinjau Langsung

    TMMD ke-125 di Kalabeso Dapat Dukungan Penuh Warga, Dansatgas TNI Tinjau Langsung

    • calendar_month Kamis, 7 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 30
    • 0Komentar

    NTB – Sumbawa, Komandan Satuan Tugas (Dansatgas) TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-125 Kodim 1607/Sumbawa, Letkol Kav Basofi Cahyowibowo S.T., meninjau langsung progres pengerjaan sasaran fisik TMMD di Desa Kalabeso, Kecamatan Buer, Kabupaten Sumbawa, pada Kamis (7/8/2025). Dalam kunjungannya, Dansatgas didampingi oleh sejumlah perwira staf dan Danramil setempat. Ia menyusuri beberapa titik sasaran fisik yang […]

  • Cegah Gangguan Kamtibmas, Babinsa Seteluk Gelar Patroli Malam Sekaligus Informasikan Program Sembako Murah

    Cegah Gangguan Kamtibmas, Babinsa Seteluk Gelar Patroli Malam Sekaligus Informasikan Program Sembako Murah

    • calendar_month Rabu, 27 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 30
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah binaan, Babinsa Koramil 1628-03/Seteluk, Sertu Syafrudin, melaksanakan patroli malam sekaligus kongkow bersama warga di seputaran Kecamatan Seteluk, Rabu (27/08/2025) sekitar pukul 21.15 WITA. Kegiatan patroli ini tidak hanya bertujuan untuk menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif, tetapi juga menjadi sarana komunikasi sosial Babinsa dengan […]

  • Minggu Kasih Polsek Selat dilaksanakan di BD. Muncan Desa Muncan, Kec. Selat.

    Minggu Kasih Polsek Selat dilaksanakan di BD. Muncan Desa Muncan, Kec. Selat.

    • calendar_month Minggu, 10 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 30
    • 0Komentar

    Pada Hari Minggu Tanggal 10 Agustus 2025 pukul 08.30 WITA di BD. Muncan Desa Muncan, Kec. Selat, Kab. Karangasem oleh Kapolsek Selat AKP IDA BAGUS ASTAWA, S.H. yang diwakili Babinkamtibmas Desa Muncan melaksanakan kegiatan Minggu Kasih. Pada Kesempatan tersebut, Penerima bingkisan / yang terbilang melangalami kesulitan dalam mencari pekerjaan dan kesehariannya hanya mengandalkan hasil tani […]

expand_less