Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Kesiapsiagaan Nataru 2026: Dandim Letkol Czi Janu Hendarto Hadir Perkuat Koordinasi

Kesiapsiagaan Nataru 2026: Dandim Letkol Czi Janu Hendarto Hadir Perkuat Koordinasi

  • account_circle arash news
  • calendar_month Rabu, 10 Des 2025
  • visibility 10
  • comment 0 komentar

Dompu, NTB – Pemerintah Kabupaten Dompu melalui Badan Kesbangpol menggelar Rapat Koordinasi Pelayanan Nataru & Persiapan Menghadapi Potensi Bencana/Mitigasi Bencana, Rabu (10/12/25) di Ruang Rapat Bupati Dompu. Rakor dipimpin Bupati Dompu Bambang Firdaus, SE dan dihadiri unsur Forkopimda, termasuk Dandim 1614/Dompu Letkol Czi Janu Hendarto, SE, Ketua DPRD, Kejari, perwakilan Polres, OPD terkait, BMKG, FKUB, serta berbagai elemen strategis lainnya.

Dalam kesempatan tersebut, Dandim 1614/Dompu menegaskan komitmen TNI untuk mendukung pengamanan pelayanan Nataru serta kesiapsiagaan dalam mitigasi bencana. Ia menekankan pentingnya sinergi lintas sektor serta kesiapan Babinsa di seluruh wilayah untuk memperkuat pengawasan, deteksi dini, dan respon cepat jika terjadi keadaan darurat.

Bupati Bambang Firdaus dalam arahannya memaparkan pemetaan tugas OPD terkait, mulai dari BPBD, Dinas Sosial, PUPR, Perhubungan, Dispar, Dinas Kesehatan, hingga perangkat kecamatan dan desa. Kesiapan menghadapi lonjakan aktivitas masyarakat, cuaca ekstrem, stabilitas harga barang kebutuhan, keamanan transportasi, dan kebersihan lingkungan menjadi fokus utama.

Bupati juga mengimbau masyarakat memperbanyak doa dan zikir serta meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi bencana. “Dengan kesiapan semua pihak, termasuk dukungan TNI–Polri, kita berharap pelayanan Nataru berlangsung aman, tertib, dan kondusif,” ujarnya.

Rakor ditutup oleh Pj. Sekda Dompu setelah menerima berbagai masukan, termasuk penguatan koordinasi bersama jajaran TNI yang diwakili langsung oleh Dandim Letkol Czi Janu Hendarto, SE sebagai unsur penting dalam pengamanan dan mitigasi bencana di Kabupaten Dompu.

(Pendim1614/Dompu)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Meriahkan HUT RI dan HUT MA ke-80, Kasdim Tabanan Ikut Turnamen Biliar dan Tenis Lapangan

    Meriahkan HUT RI dan HUT MA ke-80, Kasdim Tabanan Ikut Turnamen Biliar dan Tenis Lapangan

    • calendar_month Jumat, 8 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 29
    • 0Komentar

    Tabanan – Dalam rangka memeriahkan HUT ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia dan HUT Mahkamah Agung Republik Indonesia ke-80, Kantor Pengadilan Agama Tabanan menggelar turnamen biliar dan tenis lapangan yang berlangsung meriah di Kantor Pengadilan Agama Tabanan, Desa Dauh Peken, Kec/Kab. Tabanan, Jumat (8/8/2025). Kegiatan ini diikuti oleh berbagai unsur Forkopimda Tabanan, termasuk Kasdim 1619/Tabanan Mayor Kav […]

  • Polres Bandara Ngurah Rai Intensifkan PH Pagi, Antisipasi Kepadatan dan Potensi Gangguan Keamanan

    Polres Bandara Ngurah Rai Intensifkan PH Pagi, Antisipasi Kepadatan dan Potensi Gangguan Keamanan

    • calendar_month Selasa, 12 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 27
    • 0Komentar

    Badung – Polres Kawasan Bandara I Gusti Ngurah Rai terus memperkuat kehadiran personel di lapangan melalui kegiatan rutin Police Hazard (PH) pagi yang dilaksanakan setiap hari. Kegiatan ini difokuskan pada lima titik strategis yang dinilai memiliki kerawanan kepadatan lalu lintas serta potensi gangguan kamtibmas di jalur utama menuju bandara. Adapun lima lokasi tersebut meliputi Median […]

  • Dari Makosatgas, Prajurit Satgas Pamtas Hadirkan Jumat Berkah bagi Warga

    Dari Makosatgas, Prajurit Satgas Pamtas Hadirkan Jumat Berkah bagi Warga

    • calendar_month Jumat, 19 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Satgas Pamtas RI–RDTL Sektor Timur Yonarmed 12 Kostrad melaksanakan kegiatan Jumat Berkah dengan membagikan paket sembako kepada masyarakat yang membutuhkan di sekitar wilayah Makosatgas Pamtas RI–RDTL Sektor Timur. Kegiatan ini dilaksanakan di Umanen, Kecamatan Atambua Barat, Kabupaten Belu, Nusa Tenggara Timur, sebagai wujud kepedulian dan perhatian Satgas terhadap kondisi sosial masyarakat perbatasan. Pembagian paket sembako […]

  • Polsek Abiansemal Tingkatkan Patroli Subuh, Sasar Pemukiman & Jalan Sunyi Berpotensi Rawan

    Polsek Abiansemal Tingkatkan Patroli Subuh, Sasar Pemukiman & Jalan Sunyi Berpotensi Rawan

    • calendar_month Rabu, 22 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    ABIANSEMAL – Dalam upaya menciptakan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif pada waktu rawan, Polsek Abiansemal meningkatkan kegiatan patroli subuh dengan menyasar sejumlah pemukiman dan jalur sunyi yang berpotensi rawan gangguan keamanan di wilayah Kecamatan Abiansemal, Kamis dinihari (23/10/2025). Patroli dilaksanakan secara mobile dan stasioner pada titik-titik yang minim aktivitas masyarakat, seperti area pemukiman, pertokoan, […]

  • Guna Cegah Gangguan Kamtibmas Polsek Bebandem Gelar Blue Light Patrol demi Terjaganya Harkamtibmas Agar Situasi Aman Kondusip

    Guna Cegah Gangguan Kamtibmas Polsek Bebandem Gelar Blue Light Patrol demi Terjaganya Harkamtibmas Agar Situasi Aman Kondusip

    • calendar_month Senin, 8 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 20
    • 0Komentar

    Polres Karangasem – Polsek Bebandem Pawas Kanit Reskrim Polsek Bebandem IPDA RICKY JOHANNES HUTAPEA S. T.rk. Bersama Piket Fungsi Spkt melaksanakan tugas patroli dini hari guna pemantauan Kamtibmas (keamanan dan ketertiban masyarakat) dan situasi Kamseltibcarlantas (keamanan, keselamatan ketertiban, dan kelancaran lalu lintas) di Wilayah Hukum Polsek Bebandem. Kapolsek Bebandem Polres Karangasem Akp I Gede Murdana,Sh […]

  • Himbauan Babinsa Donggo Tekankan Pentingnya Menjaga Silaturahmi dan Pergaulan Positif Anak

    Himbauan Babinsa Donggo Tekankan Pentingnya Menjaga Silaturahmi dan Pergaulan Positif Anak

    • calendar_month Kamis, 1 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 4
    • 0Komentar

    Donggo _ Pada Kamis, 1 Januari 2026, Babinsa Koramil 1608-05/Donggo melaksanakan serangkaian kegiatan patroli Siskamling dan pengamanan ibadah guna menciptakan situasi aman dan harmonis di wilayah binaannya. Kegiatan patroli dilaksanakan di sejumlah desa seperti Mpili, Rasabou, Kananta, dan Oi Saro, dengan fokus pada himbauan menjaga ketertiban serta kebersihan lingkungan. Serda Mawardin di Desa Mpili mengajak […]

expand_less