Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Kapolres Bangli AKBP James I.S. Rajagukguk Tinjau Langsung Lokasi Jalan Jebol di Jalur Utama Penelokan–Kintamani

Kapolres Bangli AKBP James I.S. Rajagukguk Tinjau Langsung Lokasi Jalan Jebol di Jalur Utama Penelokan–Kintamani

  • account_circle arash news
  • calendar_month Rabu, 10 Des 2025
  • visibility 47
  • comment 0 komentar

Bangli – Kapolres Bangli AKBP James I.S. Rajagukguk, S.I.K., M.H. turun langsung meninjau lokasi badan jalan jebol di Jalan Raya Penelokan–Kintamani, tepatnya di sebelah utara Restoran Lunamoon, Desa Batur Tengah, Kecamatan Kintamani, Selasa (9/12/2025) sore. Pergerakan cepat Polres Bangli dilakukan menyusul hujan deras yang mengguyur wilayah Kintamani dan menyebabkan terjadinya kerusakan pada badan jalan.

Peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 15.00 Wita, ketika sebagian badan jalan tiba-tiba ambles dengan ketinggian jebol mencapai 4 meter dan panjang kurang lebih 10 meter. Struktur tanah yang labil diduga menjadi faktor utama kerusakan. Meski demikian, peristiwa ini tidak menimbulkan korban jiwa. Kerugian materil diperkirakan mencapai Rp20 juta.

Dalam tinjauannya, Kapolres Bangli memastikan bahwa penanganan cepat telah dilakukan oleh jajaran Polsek Kintamani. Personel yang tiba di lokasi langsung mengambil langkah pengamanan, antara lain Mendatangi dan mengamankan TKP, Memasang water barrier serta police line untuk mencegah risiko tambahan, Melakukan pengaturan lalu lintas dengan sistem buka–tutup agar kendaraan R2, R4, dan R6 tetap dapat melintas, Melakukan koordinasi dengan instansi terkait untuk penanganan lebih lanjut

Kapolres Bangli menyampaikan bahwa keselamatan masyarakat adalah prioritas utama, serta meminta jajarannya memastikan manajemen arus lalu lintas berjalan optimal agar tidak menimbulkan kemacetan panjang di jalur wisata utama Kintamani.

“Kami berkoordinasi dengan pemerintah daerah dan instansi teknis untuk percepatan penanganan jalan. Kepada masyarakat, kami imbau tetap berhati-hati saat melintas, terutama saat cuaca ekstrem,” ujar AKBP James I.S. Rajagukguk di lokasi kejadian.

Dengan gerak cepat dan kolaborasi lintas sektor, Polres Bangli memastikan situasi tetap kondusif serta jalur vital Penelokan–Kintamani tetap dapat dilalui dengan aman.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Letkol Inf Gunawan : Atas Nama Pribadi dan Keluarga Besar Kodim 1621/TTS Turut Berduka Cita, Atas Meninggalnya Prada Roland

    Letkol Inf Gunawan : Atas Nama Pribadi dan Keluarga Besar Kodim 1621/TTS Turut Berduka Cita, Atas Meninggalnya Prada Roland

    • calendar_month Sabtu, 6 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 33
    • 0Komentar

    So’e _ Wujud kepedulian dan turut merasakan duka yang mendalam atas musibah yang dialami anggotanya, Dandim 1621/TTS Letkol Inf Gunawan Budhi Prasetyo S. Sos, melayat kerumah duka Sertu Yustus F Tanaem , salah seorang personel dari Kodim 1621 TTS yang anaknya meninggal Dunia Atas Nama Prada Roland Triwidhy Tanaem Anggota Yon TP 819/PIBP Brigif TP […]

  • Gen Z Antusias Ikuti Talk Show Bersama Serka Dominggus di SMPN 1 Kuta Selatan

    Gen Z Antusias Ikuti Talk Show Bersama Serka Dominggus di SMPN 1 Kuta Selatan

    • calendar_month Rabu, 12 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 5
    • 0Komentar

    BALI – Badung, Batih Tuud Koramil 1611-08/Kuta Selatan, Serka Dominggus Mai Sila, menjadi narasumber dalam acara Talk Show bertajuk “Gen Z Today: Antara Inovasi, Tekanan Sosial, dan Tantangan di Masa Depan” di Aula SMPN 1 Kuta Selatan, Jl. Wanagiri, Kelurahan Jimbaran. Acara ini bertujuan untuk mengedukasi dan memberikan wawasan kepada siswa-siswi mengenai tantangan yang dihadapi […]

  • Dukung Ketahanan Pangan, Babinsa Desa Leseng Awasi Distribusi Bantuan Pangan dari Kemensos

    Dukung Ketahanan Pangan, Babinsa Desa Leseng Awasi Distribusi Bantuan Pangan dari Kemensos

    • calendar_month Selasa, 22 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 32
    • 0Komentar

    NTB – Sumbawa – Bertempat di Kantor Desa Leseng, Kecamatan Moyo Hulu, Kabupaten Sumbawa, Babinsa Desa Leseng Serka Abubakar dari Koramil 1607-08/Moyo Hulu melaksanakan kegiatan pendampingan penyaluran bantuan pangan berupa beras dari Kementerian Sosial (Kemensos) RI, Selasa (22/7/2025). Bantuan ini disalurkan kepada 279 orang penerima manfaat, dengan alokasi bantuan untuk dua bulan sekaligus, yaitu bulan […]

  • Wujud Kepedulian TNI, Babinsa Kawal Pelepasan Pipa Irigasi Subak di Panji Anom

    Wujud Kepedulian TNI, Babinsa Kawal Pelepasan Pipa Irigasi Subak di Panji Anom

    • calendar_month Rabu, 7 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 3
    • 0Komentar

    Sukasada, 6 Januari2026 — Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban sarana irigasi pertanian, Babinsa Desa Panji Anom Koramil 1609-05/Sukasada, Serma I Kadek Teges Suardana, melaksanakan kegiatan monitoring pelepasan pipa pompa hidram milik Subak Pucak Landep, bertempat di Dusun Abasan, Desa Panji Anom, Kecamatan Sukasada, Kabupaten Buleleng, Selasa (6/1/2026). Kegiatan yang berlangsung dari pukul 08.00 Wita […]

  • Lancarkan Giat Masyarakat Bhabinkamtibmas Desa Mengwitani Atensi Karya Ngenteg Linggih

    Lancarkan Giat Masyarakat Bhabinkamtibmas Desa Mengwitani Atensi Karya Ngenteg Linggih

    • calendar_month Jumat, 19 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Mengwi – Bhabinkamtibmas Desa Mengwitani Aiptu I Wayan Suwika bersinergi dengan Pecalang Desa Adat Mengwitani melaksanakan pengamanan kegiatan keagamaan dalam bentuk Karya Ngenteg Linggih di Pura Dalem Alit, Banjar Wira Dharma, Desa Mengwitani, Kecamatan Mengwi, Kabupaten Badung. Jumat (19/12/2025) pukul 08.30 wita Pada kesempatan tersebut bhabinkamtibmas bersama pecalang melaksanakan pengamanan guna memberikan kelancaran rangkaian kegiatan […]

  • Dengan adanya rabat beton, akses jalan menjadi lebih baik, sehingga dapat mempermudah aktivitas warga sehari-hari

    Dengan adanya rabat beton, akses jalan menjadi lebih baik, sehingga dapat mempermudah aktivitas warga sehari-hari

    • calendar_month Senin, 29 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 16
    • 0Komentar

    Sawan, 29 September 2025 – Pada hari Senin pukul 09.00 WITA bertempat di Banjar Dinas Jero Desa Sinabun, Babinsa Desa Sinabun Sertu Adman Wanda bersama Bhabinkamtibmas Desa Sinabun Aiptu Wayan Sudira Ariawan bersama warga masyarakat melaksanakan kegiatan gotong royong rabat beton jalan desa menuju Pura Agung Menasa Desa Sinabun. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan infrastruktur […]

expand_less