Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Babinsa Awasi Pembagian Makanan Sehat di Desa Papela, Libatkan 52 Personel MBG

Babinsa Awasi Pembagian Makanan Sehat di Desa Papela, Libatkan 52 Personel MBG

  • account_circle arash news
  • calendar_month Rabu, 10 Des 2025
  • visibility 10
  • comment 0 komentar

Rote Ndao, 10 Desember 2025 – Program pendampingan pemberian makanan sehat bergizi kembali dilaksanakan di wilayah Koramil 1627-02/Rote Timur. Kegiatan berlangsung pada Rabu pagi pukul 07.00 Wita di Yayasan Terdinda Berkat Lancar, Desa Papela, Kecamatan Rote Timur, dengan pengawasan langsung dari Babinsa Serda Ismail Rahadat.

Program ini diselenggarakan oleh pihak ketiga bekerja sama dengan BGN RI, sebagai upaya meningkatkan gizi anak usia sekolah di berbagai jenjang pendidikan mulai dari TK, PAUD, SD, SMP hingga SMA. Total 3.002 siswa menjadi sasaran pembagian makanan bergizi pada kegiatan hari ini.

Distribusi makanan dilakukan serentak pada pukul 07.00 Wita dengan rincian:
Sasaran TK dan PAUD berjumlah 303 siswa dari beberapa lembaga seperti PAUD Al Faig, PAUD Rarano, PAUD Eagle Oesosole, serta TK Al Muhajirin, TK Pembina Londakusi, TK Dharma Wanita, TK Puspita Serubeba, TK Eagle Faifua, dan TK Fando Faifua.

Pada jenjang SD, total sasaran mencapai lebih dari 1.000 siswa dari SD Papela, SD Eahun, SD Hailean, SD Lalao, SD Rarano, SD Batuidu, SD Deteasa, SD Eagle, hingga SD Oesasole. Sementara pada jenjang SMP dan SMA, jumlah penerima makanan bergizi mencapai angka terbesar, termasuk SMA Negeri 1 Rote Timur dengan 759 siswa serta SMP Negeri 1 Rote Timur dan SMP Negeri 2 Rote Timur.

Menu makanan bergizi yang diberikan meliputi nasi putih, ikan goreng, sup kacang merah campur sayur, serta buah anggur. Sebanyak 52 personel Tim MBG terlibat dalam kegiatan ini, mulai dari tim dapur, pendistribusi, ahli gizi, keamanan hingga petugas kebersihan.

Kegiatan berlangsung tertib dan lancar hingga selesai pukul 10.15 Wita. Kehadiran Babinsa turut memastikan pendistribusian makanan berjalan aman, tepat sasaran, dan memberikan manfaat langsung bagi anak-anak di wilayah Kecamatan Rote Timur.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Pengibaran Sang Merah Putih Warnai Upacara Mingguan Kodim

    Pengibaran Sang Merah Putih Warnai Upacara Mingguan Kodim

    • calendar_month Senin, 8 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 31
    • 0Komentar

    NTT-KUPANG, – Kodim 1604/Kupang melaksanakan upacara bendera mingguan yang berlangsung di Lapangan Apel Makodim 1604/Kupang, Jl. Muh. Hatta No.21, Kelurahan Fontein, Kecamatan Kota Raja, Kota Kupang. Upacara ini dipimpin oleh Pgs. Kasdim 1604/Kupang, Mayor Inf Hendry Dunant, S.I.P., selaku Inspektur Upacara, dan diikuti oleh seluruh staf Makodim beserta jajaran Koramil. Senin (08/09/2025). Dalam pelaksanaan upacara, […]

  • Ratusan Warga Dusun Negari Gelar Melasti, TNI Polri Dan Pecalang Berkolaborasi Beri Pengawalan Ketat

    Ratusan Warga Dusun Negari Gelar Melasti, TNI Polri Dan Pecalang Berkolaborasi Beri Pengawalan Ketat

    • calendar_month Selasa, 23 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Klungkung,-ratusan warga Dusun Negari, Desa Negari, Kecamatan Banjarangkan, Kabupaten Klungkung tampak memadati pantai Tegal Besar untuk melaksanakan upacara keagamaan melasti, Selasa ( 23/12/25 ). Berlangsungnya upacara melasti yang merupakan rangkaian pioadalan di Pura Maksan Batur Dusun Negari inipun mendapat pengawalan dan pengamanan dari aparat Babinsa dan Bhabinkamtibmas yang bersinergi bersama pecalang. Babinsa Negari Serka Gede […]

  • Babinsa Koramil 1618-05/Biut Dampingi Petani Persiapkan Musim Tanam di Biboki Utara

    Babinsa Koramil 1618-05/Biut Dampingi Petani Persiapkan Musim Tanam di Biboki Utara

    • calendar_month Rabu, 12 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 11
    • 0Komentar

    NTT-KEFAMENANU Selasa, 11 November 2025 – Dalam mendukung ketahanan pangan serta meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap pentingnya persiapan menghadapi musim hujan, Sertu Efrem Diakon Fit, Babinsa Koramil 1618-05/Biut, melaksanakan komunikasi sosial (komsos) bersama warga Desa Sapaen, Kecamatan Biboki Utara, Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU). Kegiatan komsos ini bertujuan untuk saling mengisi antara TNI dan masyarakat desa, […]

  • Binfungtaswilnas 2025, TNI Perkuat Ketahanan Sosial dan Stabilitas Perbatasan RI–RDTL

    Binfungtaswilnas 2025, TNI Perkuat Ketahanan Sosial dan Stabilitas Perbatasan RI–RDTL

    • calendar_month Kamis, 4 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 11
    • 0Komentar

    NTT-Kefamenanu., Tentara Nasional Indonesia (TNI) kembali menunjukkan komitmen kuatnya dalam membangun dan memperkuat kawasan perbatasan Republik Indonesia–Republik Demokratik Timor Leste (RI–RDTL) melalui program Pembinaan Fungsi Perbatasan Wilayah Nasional (Binfungtaswilnas). Puncak kegiatan berupa pelepasan dan penyerahan bantuan sosial digelar di Makodim 1618/TTU, Jl. Ahmad Yani, Kelurahan Kefa Selatan, Kabupaten Timor Tengah Utara, Kamis (4/12/2025). Acara dipimpin […]

  • Upacara 17-an di Lapangan Pahlawan Waingapu Berlangsung Khidmat Dipimpin Kasdim 1601/ST

    Upacara 17-an di Lapangan Pahlawan Waingapu Berlangsung Khidmat Dipimpin Kasdim 1601/ST

    • calendar_month Senin, 17 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    NTT – Sumba Timur. Kasdim 1601/Sumba Timur Mayor Inf Sambudi memimpin pelaksanaan Upacara Bendera tanggal 17 bulan berjalan yang digelar di Lapangan Pahlawan Waingapu, Jalan Ir. Sukarno No. 11, Kelurahan Hambala, Kecamatan Kota Waingapu, Kabupaten Sumba Timur, Senin (17/11/2025). Upacara rutin ini merupakan salah satu wujud penghormatan terhadap jasa para pahlawan serta sarana meningkatkan kedisiplinan […]

  • Sambangi Bank BPD Bali, Samapta Polsek Abiansemal Tingkatkan Pengawasan & Keamanan

    Sambangi Bank BPD Bali, Samapta Polsek Abiansemal Tingkatkan Pengawasan & Keamanan

    • calendar_month Kamis, 11 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 21
    • 0Komentar

    ABIANSEMAL – Dalam rangka menjaga situasi kamtibmas tetap kondusif, personel Samapta Polsek Abiansemal melaksanakan patroli ke Bank BPD Bali pada Kamis malam (11/9/2025). Kegiatan ini dilakukan sebagai upaya pencegahan potensi gangguan keamanan sekaligus memberikan rasa aman kepada masyarakat yang melakukan aktivitas Perbankan. Dalam kesempatan tersebut, personel Samapta juga melaksanakan dialogis dengan petugas security Bank BPD […]

expand_less