Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Serka M. Ali Jadi Motor Penggerak Warga dalam Kegiatan Clean Up Pantai Soro

Serka M. Ali Jadi Motor Penggerak Warga dalam Kegiatan Clean Up Pantai Soro

  • account_circle arash news
  • calendar_month Sabtu, 6 Des 2025
  • visibility 10
  • comment 0 komentar

Kempo, NTB – Kegiatan Clean Up Pantai Desa Soro yang digelar pada 6 Desember 2025 berlangsung sukses dengan melibatkan 60 peserta dari berbagai elemen masyarakat. Aksi peduli lingkungan ini mendapat dukungan dari Kementerian Lingkungan Hidup, PUSDAL, serta BPDLH melalui program Indonesia’s FOLU Net Sink 2030.

Dalam kegiatan ini, perhatian publik tertuju pada peran aktif Babinsa Desa Soro dari Koramil 1614-02 Kempo, Serka M. Ali, yang turun langsung memimpin dan mendorong keterlibatan warga. Kehadiran Babinsa memberikan pengaruh besar dalam membangun semangat gotong royong dan kedisiplinan peserta selama kegiatan berlangsung.

Sertu M. Ali menegaskan bahwa menjaga kebersihan pesisir adalah tanggung jawab bersama. Ia mengajak warga untuk tidak hanya hadir dalam kegiatan bersih pantai, tetapi juga membangun kebiasaan menjaga lingkungan sehari-hari. “Pantai Soro adalah wajah desa kita. Menjaganya berarti menjaga masa depan generasi kita,” ujar Babinsa di sela kegiatan.

Bank Sampah Induk (BSI) Mountrash Dompu sebagai pelaksana kegiatan memilih Pantai Soro karena menjadi muara sampah plastik kiriman dari daratan. Direktur BSI Mountrash Dompu, Rony Haryato, SE, menyampaikan bahwa aksi ini bertujuan meningkatkan partisipasi warga dalam pengelolaan sampah dan mendukung program pemerintah untuk mengurangi pencemaran lingkungan.

Melalui program ini, masyarakat diimbau untuk tidak membakar sampah plastik karena dapat menimbulkan polusi udara serta menghasilkan mikroplastik yang berbahaya. Seluruh sampah plastik yang dapat didaur ulang nantinya akan dijemput oleh BSI Mountrash Dompu dan diberikan kompensasi harga jual yang layak secara ekonomis.

Kegiatan Clean Up ini menunjukkan sinergi kuat antara Babinsa, masyarakat, dan lembaga pengelola lingkungan dalam menjaga kebersihan pesisir. Peran aktif Serka M. Ali menjadi dorongan penting bagi masyarakat untuk terus berkomitmen menjaga lingkungan Desa Soro agar tetap bersih dan lestari.

(Pendim1614/Dompu)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Polsek Selat Laksanakan Patroli untuk Menjaga Keamanan dan Ketertiban Masyarakat

    Polsek Selat Laksanakan Patroli untuk Menjaga Keamanan dan Ketertiban Masyarakat

    • calendar_month Senin, 1 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 12
    • 0Komentar

    Karangasem-Untuk menjaga situasi tetap kondusif, Polsek Selat terus meningkatkan patroli di berbagai titik strategis. Dalam kegiatan patroli yang dilakukan hari ini, petugas menyambangi pertokoan, warung, hingga perkantoran guna memastikan keamanan serta menjalin komunikasi langsung dengan warga. petugas patroli berbincang dengan pemilik warung dan masyarakat sekitar, memberikan imbauan agar tetap waspada terhadap potensi gangguan keamanan. Tak […]

  • Koramil Ruteng Dukung Penuh Seleksi Calon Paskibraka HUT RI ke-80 di Wae Ri’i

    Koramil Ruteng Dukung Penuh Seleksi Calon Paskibraka HUT RI ke-80 di Wae Ri’i

    • calendar_month Rabu, 16 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 34
    • 0Komentar

    Ruteng, 14 Juli 2024 — Dalam rangka menyambut HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ke-80, Babinsa Koramil 1612-01/Ruteng, Serka Maximus Jahebo bersama dua orang anggota melaksanakan kegiatan perekrutan awal calon Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) tingkat Kecamatan Wae Ri’i. Kegiatan ini digelar di halaman SMK Negeri Bangka Kenda, Desa Bangka Kenda, Kecamatan Wae Ri’i, Kabupaten Manggarai, Minggu […]

  • Atensi Kemacetan dan Laka, Polsek Kediri Gelar Personil  Untuk Laksanakan Strong Point

    Atensi Kemacetan dan Laka, Polsek Kediri Gelar Personil Untuk Laksanakan Strong Point

    • calendar_month Selasa, 14 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 13
    • 0Komentar

    Polres Tabanan-Polsek Kediri, Dalam rangka menjaga situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif serta arus lalulintas mancarli cegah terjadinya laka dan kemacetan. Selasa, 14 Oktober 2025 pukul 06.30 wita, Penggelaran personil Polsek Kediri secara maksimal yang dipimpin langsung Perwira Pengawas AKP I Kadek Agus Sutris Juniantara, S.H. dengan mengerahkan polri baik yang berseragam maupun non uniform […]

  • Polsek Kawasan Pelabuhan Padangbai gelar Jumat Curhat bersama warga dan sopir di area Pelabuhan

    Polsek Kawasan Pelabuhan Padangbai gelar Jumat Curhat bersama warga dan sopir di area Pelabuhan

    • calendar_month Jumat, 7 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 11
    • 0Komentar

    Polda Bali –Polres Karangasem – Polsek Kawasan Pelabuhan Padangbai – Dalam rangka mempererat hubungan kemitraan antara Polri dan masyarakat, Polsek Kawasan Pelabuhan Padangbai kembali menggelar kegiatan Jumat Curhat bersama warga serta para sopir truk di area Pelabuhan Padangbai, Jumat (7/11/2025). Kegiatan yang dipimpin langsung oleh Kapolsek Kawasan Pelabuhan Padangbai, AKP I Wayan Gede Wirya,S.A.P.,M.A.P., ini […]

  • Operasi Penertiban Miras Berjalan Tertib, Warga Ditegur Untuk Tidak Ulangi Pelanggaran

    Operasi Penertiban Miras Berjalan Tertib, Warga Ditegur Untuk Tidak Ulangi Pelanggaran

    • calendar_month Rabu, 29 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Bima _ Pada Rabu, 29 Oktober 2025, dilaksanakan kegiatan penertiban penjual minuman keras (miras) di rumah salah satu warga yang berada di Desa Woro, Kecamatan Madapangga, Kabupaten Bima. Kegiatan ini diinisiasi oleh perangkat desa bersama aparat keamanan untuk menanggulangi peredaran miras yang berpotensi menimbulkan gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas). Tim yang bertugas dalam operasi […]

  • Wabup Dirga Apresiasi Semangat Gotong Royong dalam Lomba Mancing ST. Panca Dharma Desa Bongan

    Wabup Dirga Apresiasi Semangat Gotong Royong dalam Lomba Mancing ST. Panca Dharma Desa Bongan

    • calendar_month Minggu, 12 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 12
    • 0Komentar

    Tabanan PR – Sebagai wujud dukungan Pemerintah Kabupaten Tabanan terhadap kreativitas dan semangat generasi muda, Wakil Bupati Tabanan, I Made Dirga, mewakili Bupati Tabanan, menghadiri acara Lomba Mancing ST. Panca Dharma di Banjar Wanasara, Desa Bongan, Tabanan, Minggu (12/10). Turut hadir anggota DPRD Kabupaten Tabanan, Perangkat Daerah terkait, beserta tokoh masyarakat setempat yang memberikan dukungan […]

expand_less