Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Kodim 1613/Sumba Barat Tunjukkan Solidaritas Lewat Doa Bersama bagi Korban Bencana

Kodim 1613/Sumba Barat Tunjukkan Solidaritas Lewat Doa Bersama bagi Korban Bencana

  • account_circle arash news
  • calendar_month Kamis, 4 Des 2025
  • visibility 5
  • comment 0 komentar

SUMBA BARAT – Kodim 1613/Sumba Barat menggelar kegiatan doa bersama sebagai bentuk rasa empati dan kepedulian terhadap masyarakat yang terdampak bencana alam di wilayah Aceh dan Sumatera beberapa hari lalu.

Doa bersama ini dilaksanakan di Makodim 1613/Sumba Barat, Kelurahan Maliti, Kecamatan Kota Waikabubak, Kabupaten Sumba Barat, pada Rabu (03/12/2025).

Kegiatan tersebut dipimpin oleh tokoh agama setempat dan diikuti seluruh prajurit serta PNS Kodim 1613/Sumba Barat.

Suasana khidmat terasa sejak awal acara, di mana seluruh peserta berkumpul untuk memanjatkan doa agar para korban diberi kekuatan, keselamatan, serta ketabahan dalam menghadapi musibah.

Selain itu, doa juga dipanjatkan agar proses penanganan darurat, evakuasi, dan pemulihan di daerah terdampak dapat berjalan lancar dan cepat.

Dandim 1613/Sumba Barat, Letkol Inf Ignasius Hali Sogen, S.E.,M.Han menyampaikan bahwa kegiatan doa bersama ini merupakan wujud nyata solidaritas TNI terhadap seluruh masyarakat Indonesia, tanpa memandang wilayah dan suku.

Ia menegaskan bahwa TNI selalu siap membantu kapan pun dibutuhkan, baik melalui pengiriman personel maupun bantuan kemanusiaan apabila diperintahkan oleh komando atas.

“Musibah yang terjadi di Aceh dan Sumatera adalah duka kita bersama. Melalui doa bersama ini, kami berharap Tuhan Yang Maha Esa memberikan perlindungan kepada saudara-saudara kita di sana, serta mempermudah semua upaya penanggulangan bencana yang sedang berlangsung,” ucapnya dalam kegiatan tersebut.

Selain meningkatkan kepedulian, doa bersama ini juga menjadi pengingat bagi seluruh prajurit untuk senantiasa siap siaga menghadapi segala kemungkinan bencana alam, baik di tingkat daerah maupun nasional.

Kodim 1613/Sumba Barat menegaskan bahwa semangat kebersamaan, kekompakan, dan empati harus terus dijaga sebagai bagian dari tugas pengabdian kepada bangsa dan negara.

Kegiatan ditutup dengan pembacaan doa bersama dan harapan agar seluruh wilayah Indonesia selalu berada dalam lindungan Tuhan Yang Maha Kuasa.
(Pendim 1613/SB)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Musyawarah RKPDes 2026: Desa Helebeik Prioritaskan Perencanaan Pembangunan Partisipatif

    Musyawarah RKPDes 2026: Desa Helebeik Prioritaskan Perencanaan Pembangunan Partisipatif

    • calendar_month Selasa, 5 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 31
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Dalam rangka penyusunan program pembangunan desa untuk tahun 2026, Pemerintah Desa Helebeik menggelar Musyawarah Rencana Kerja Pemerintah Desa (RKPDes) pada Selasa, 05 Agustus 2025, bertempat di Aula Kantor Desa Helebeik, Kecamatan Rote Lobalain, Kabupaten Rote Ndao. Musyawarah dimulai pukul 10.00 WITA dan dibuka secara resmi oleh Sekretaris Desa, dilanjutkan dengan doa pembuka. […]

  • Babinsa Patroli Malam Selaber Wilayah Di titik Kerawan an

    Babinsa Patroli Malam Selaber Wilayah Di titik Kerawan an

    • calendar_month Sabtu, 10 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Lombok Tengah – Dalam rangka menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat, Babinsa Koramil 07/Batukliang bersama tim Badan Keamanan Desa (BKD) Desa Selong Selebung melaksanakan patroli malam di sejumlah titik yang dinilai rawan, Sabtu (10/1/2026). Kegiatan ini merupakan upaya berkelanjutan untuk memastikan kondisi wilayah tetap aman, sekaligus memperkuat sinergi antara TNI, aparatur desa, dan masyarakat secara […]

  • Komsos Bersama Warga, Babinsa Koramil 03 Detusoko Mantau Perkembangan Desa Dile

    Komsos Bersama Warga, Babinsa Koramil 03 Detusoko Mantau Perkembangan Desa Dile

    • calendar_month Jumat, 12 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Ende, – Babinsa Koramil 1602-03/Detusoko, Serka Wagimin, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) dan pemantauan wilayah di Desa Dile, Kecamatan Detusoko, Kabupaten Ende. Kegiatan berlangsung pada Kamis (11/12) sekitar pukul 10.25 Wita. Dalam kegiatan tersebut, Serka Wagimin berinteraksi langsung dengan warga untuk memantau perkembangan situasi keamanan serta kondisi sosial masyarakat. Melalui Komsos, Babinsa mengimbau warga agar […]

  • Babinsa Koramil 1602-01/Ende Pastikan Hari Pertama MBG Berjalan Aman dan Tertib

    Babinsa Koramil 1602-01/Ende Pastikan Hari Pertama MBG Berjalan Aman dan Tertib

    • calendar_month Jumat, 9 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Ende – Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Kodim 1602/Ende, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) di dapur MBG Kelurahan Mautapaga, Kecamatan Ende Timur, Kamis (8 Januari 2026). Kegiatan yang dimulai pukul 09.00 WITA hingga selesai ini dilaksanakan oleh Sertu Damianus Kerhi selaku Babinsa setempat, bersama Kepala SPPG Kecamatan Ende Timur beserta anggota. Dalam kegiatan […]

  • Tingkatkan Kesadaran Warga, Babinsa Ende Pasang Imbauan Kebersihan di Wilayah Binaan

    Tingkatkan Kesadaran Warga, Babinsa Ende Pasang Imbauan Kebersihan di Wilayah Binaan

    • calendar_month Jumat, 22 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 21
    • 0Komentar

    Ende, Babinsa Kelurahan Potulando, Praka Taruna Diharjaya DE, melaksanakan kegiatan Karya Bakti bersama unsur terkait dalam rangka pemasangan imbauan kebersihan lingkungan di wilayah binaan. Kegiatan ini berlangsung pada Jumat pagi (22/8/2025) di Kelurahan Potulando, Kecamatan Ende Tengah, Kabupaten Ende. Kegiatan dimulai pukul 09.30 WITA dengan menyasar dua lokasi strategis, yakni di Jalan Banteng dan simpang […]

  • Warga Kelurahan Penanae Diimbau Aktifkan Kembali Siskamling

    Warga Kelurahan Penanae Diimbau Aktifkan Kembali Siskamling

    • calendar_month Selasa, 23 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Kota Bima _ Pada hari Senin, 22 Desember 2025, anggota Koramil 1608-01/Rasanae melaksanakan kegiatan patroli batas kota dan siskamling di wilayah teritorialnya. Patroli dipimpin langsung oleh Serka Abdul Manan, Babinsa Kelurahan Ntobo, yang bertempat di batas kota kelurahan Dara, Kecamatan Rasana’e Barat, Kota Bima. Dalam kegiatan ini, turut terlibat empat anggota Koramil 1608-01/Rasanae bersama Ketua […]

expand_less