Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Kasdim 1628/KSB Sampaikan Materi Bela Negara dan Pembauran Kebangsaan di Taliwang

Kasdim 1628/KSB Sampaikan Materi Bela Negara dan Pembauran Kebangsaan di Taliwang

  • account_circle arash news
  • calendar_month Kamis, 4 Des 2025
  • visibility 10
  • comment 0 komentar

Sumbawa Barat – NTB, Mayor Cba Agus SH, Kasdim 1628/KSB, menghadiri kegiatan Sosialisasi Forum Pembauran Kebangsaan (FPK) Tahun 2025 yang digelar di Aula Kemerdekaan Kesbangpoldagri Kabupaten Sumbawa Barat, Kelurahan Kuang, Kecamatan Taliwang. Kegiatan ini diikuti ±60 peserta dari berbagai unsur masyarakat, tokoh agama, tokoh pemuda, akademisi, dan pejabat pemerintah daerah, Kamis (4/12/2025).

Acara diawali dengan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya, pembacaan doa, serta penyerahan piagam penghargaan secara simbolis kepada peserta sosialisasi. Dalam sambutannya, Sekban Kesbangpoldagri Kabupaten Sumbawa Barat menekankan pentingnya menjaga nilai-nilai kebangsaan, toleransi, dan kerukunan antarumat beragama.

Kasdim 1628/KSB, Mayor Cba Agus SH, menyampaikan materi wawasan kebangsaan, bela negara, radikalisme, dan pembauran kebangsaan. Materi ini membahas pengertian wawasan kebangsaan, unsur dasar dan nilai dasar kebangsaan, serta upaya menangkal radikalisme dan intoleransi, termasuk tantangan hoaks dan penyebaran paham radikal melalui media sosial.

“Kita harus menyatukan langkah, menjaga nilai-nilai kebangsaan, dan membina kerukunan antarumat beragama. TNI hadir bukan hanya sebagai aparat keamanan, tapi juga sebagai mitra masyarakat untuk membangun persatuan dan kesatuan bangsa,” ujar Kasdim Agus saat menyampaikan materinya.

Selain itu, Kemenag Taliwang dan Akademisi Universitas Cordova turut memberikan materi mengenai moderasi beragama, penguatan kebhinekaan, dan peran budaya lokal dalam mempererat persatuan antar-suku. Kegiatan diakhiri dengan sesi diskusi interaktif yang memberikan ruang bagi peserta untuk bertanya dan berdialog.

Kegiatan ini berjalan tertib, aman, dan lancar, serta mendapat respons positif dari seluruh peserta. Kegiatan sosialisasi ini diharapkan dapat memperkuat sinergitas antara pemerintah daerah, TNI, akademisi, dan tokoh masyarakat dalam menjaga stabilitas keamanan serta kerukunan antarumat beragama di Kabupaten Sumbawa Barat.

(Pendim 1628/KSB).

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Ende Hadir di Tengah Masyarakat, Wujudkan Rasa Aman dan Nyaman

    Babinsa Ende Hadir di Tengah Masyarakat, Wujudkan Rasa Aman dan Nyaman

    • calendar_month Jumat, 18 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 32
    • 0Komentar

    Ende – Babinsa Koramil 1602-04/Maurole, Sertu Clementino P. Dasilva, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) sekaligus monitoring keamanan wilayah binaan di Dusun Wolomuku, Desa Wolomuku, Kecamatan Detukeli, Kabupaten Ende, pada Jumat pagi pukul 09.00 WITA.18 Juli 2025 Kegiatan ini bertujuan memberikan rasa nyaman dan aman kepada masyarakat serta membangun kedekatan emosional antara TNI dan warga sekitar. […]

  • Berkat TMMD Kodim 1612/Manggarai, Petani Desa Pinggang Kini Optimis Sambut Musim Tanam

    Berkat TMMD Kodim 1612/Manggarai, Petani Desa Pinggang Kini Optimis Sambut Musim Tanam

    • calendar_month Rabu, 29 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 3
    • 0Komentar

    Manggarai, 29 Oktober 2025 — Semangat gotong royong dan sinergi antara prajurit TNI dan masyarakat terus membara di lokasi TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-126 Tahun Anggaran 2025. Program yang dipusatkan di Desa Pinggang, Kecamatan Cibal, Kabupaten Manggarai, ini fokus mengejar penyelesaian pembangunan infrastruktur vital, salah satunya saluran Irigasi Waelenteng, yang kini telah mencapai progres […]

  • Dukung Kekhidmatan Ibadah, Personel Polsek Abiansemal Laksanakan Pengamanan Lalu Lintas

    Dukung Kekhidmatan Ibadah, Personel Polsek Abiansemal Laksanakan Pengamanan Lalu Lintas

    • calendar_month Jumat, 26 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 21
    • 0Komentar

    ABIANSEMAL – Personel Polsek Abiansemal melaksanakan kegiatan pengamanan dan pengaturan lalu lintas terkait pelaksanaan upacara keagamaan yang berlangsung di wilayah Kecamatan Abiansemal, Kamis (25/9/2025). Kegiatan ini bertujuan untuk mendukung kelancaran arus kendaraan sekaligus menjaga kekhidmatan jalannya prosesi ibadah masyarakat. Pengamanan difokuskan pada titik-titik jalur utama yang dilalui oleh umat maupun kawasan yang berpotensi menimbulkan kepadatan […]

  • Dandim 1613 Sosialisasikan Rekrutmen TNI Transparan kepada Masyarakat Sumba

    Dandim 1613 Sosialisasikan Rekrutmen TNI Transparan kepada Masyarakat Sumba

    • calendar_month Minggu, 28 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 29
    • 0Komentar

    SUMBA BARAT – Komandan Kodim 1613/Sumba Barat, Letkol Inf Ignasius Hali Sogen, S.E., M.Han, hadir sebagai narasumber dalam podcast RRI Sumba pada Sabtu (27/9/2025). Dalam kesempatan tersebut, Dandim memberikan penjelasan penting mengenai kebijakan terbaru terkait penerimaan prajurit TNI yang kini sepenuhnya gratis tanpa biaya serta adanya perubahan persyaratan usia dan tinggi badan bagi calon prajurit. […]

  • “Blue Light Patrol Polres Tabanan Intensif Cegah Kejahatan 3C di Jam Rawan Malam Hari”

    “Blue Light Patrol Polres Tabanan Intensif Cegah Kejahatan 3C di Jam Rawan Malam Hari”

    • calendar_month Minggu, 30 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Polda Bali – Polres Tabanan – Humas Tabanan. Polres Tabanan kembali meningkatkan langkah preventif dalam menjaga keamanan wilayah melalui Blue Light Patrol yang digelar pada Sabtu, 29 November 2025, pukul 00.30 hingga 01.30 WITA. Kegiatan ini melibatkan gabungan piket fungsi Polres Tabanan dan diawali dengan apel kesiapan serta pemberian arahan langsung oleh Perwira Pengawas (Pawas) […]

  • Sinergi Tim Gabungan Evakuasi 5 Pendaki Alami Kelelahan di Gunung Batukaru, Seluruh Korban Selamat

    Sinergi Tim Gabungan Evakuasi 5 Pendaki Alami Kelelahan di Gunung Batukaru, Seluruh Korban Selamat

    • calendar_month Minggu, 12 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 14
    • 0Komentar

    Polda Bali – Polres Tabanan – Humas Polres Tabanan. Sinergitas dan kerja cepat tim gabungan berhasil menyelamatkan lima pendaki yang mengalami kelelahan saat mendaki Gunung Batukaru melalui jalur Pura Malen, Desa Pujungan, Kecamatan Pupuan, Kabupaten Tabanan, pada Minggu (12/10/2025). Evakuasi berlangsung sejak pukul 03.00 hingga 10.00 Wita, melibatkan unsur Polri, Basarnas, BPBD, relawan, dan pihak […]

expand_less