Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Kehadiran Kasdim 1614/Dompu Warnai Acara Serah Terima Jabatan Sekda Dompu

Kehadiran Kasdim 1614/Dompu Warnai Acara Serah Terima Jabatan Sekda Dompu

  • account_circle arash news
  • calendar_month Senin, 1 Des 2025
  • visibility 14
  • comment 0 komentar

Dompu, NTB — Wakil Komandan Kodim 1614/Dompu, Mayor Inf. I Wayan Sulendra, S.H., M.H., menghadiri kegiatan Pelepasan dan Serah Terima Jabatan Sekretaris Daerah Kabupaten Dompu yang digelar di Aula Pendopo Bupati Dompu, Senin (1/12). Kehadiran Kasdim dalam kegiatan ini menjadi bentuk dukungan TNI terhadap sinergi dan kelancaran roda pemerintahan daerah.

Acara yang dimulai tersebut dipimpin langsung oleh Bupati Dompu Bambang Firdaus, SE., serta dihadiri oleh berbagai unsur Forkopimda, pejabat OPD, dan tokoh organisasi masyarakat.

Dalam kegiatan ini, Mayor Inf. I Wayan Sulendra hadir sebagai representasi Kodim 1614/Dompu untuk memberikan penghormatan dan apresiasi atas pengabdian Sekda Dompu Gatot Gunawan Perantauan Putra, S.KM., M.Kes., yang memasuki masa purna tugas per 1 Desember 2025.

Kehadiran Kasdim menegaskan komitmen Kodim 1614/Dompu untuk terus menjaga hubungan harmonis bersama pemerintah daerah dalam mendukung pembangunan, stabilitas, dan pelayanan publik di wilayah Kabupaten Dompu.

Kegiatan diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya, pembacaan doa, dan pemutaran video dokumentasi masa jabatan Sekda. Dalam sambutannya, Gatot Gunawan menyampaikan rasa syukur atas kesempatan mengabdi, serta ucapan terima kasih kepada seluruh pihak, termasuk unsur TNI yang selama ini turut menjaga stabilitas daerah.

Puncak acara ditandai dengan penandatanganan SK dan Berita Acara Serah Terima Jabatan, serta penunjukan H. Haerul Iksan, M.Si. sebagai Pelaksana Tugas Sekretaris Daerah Kabupaten Dompu.

Bupati Bambang Firdaus dalam sambutannya menegaskan apresiasi yang mendalam terhadap kinerja Sekda Gatot Gunawan. Ia juga menyoroti berbagai pencapaian, termasuk perolehan predikat WTP selama 11 tahun berturut-turut yang menjadi bukti tata kelola pemerintahan yang baik.

Bupati juga mengajak seluruh jajaran pemerintahan, termasuk unsur TNI–Polri, untuk bersama menjaga sinergitas dan membangun Kabupaten Dompu yang lebih maju dan sejahtera.

Acara ditutup dengan penyerahan cendera mata dan sesi foto bersama Forkopimda, termasuk Kasdim 1614/Dompu. Seluruh rangkaian kegiatan berjalan lancar hingga selesai.

(Pendim1614/Dompu)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Patroli Pelabuhan, Koramil Nusa Penida Tingkatkan Keamanan Di Akses Keluar Masuk

    Patroli Pelabuhan, Koramil Nusa Penida Tingkatkan Keamanan Di Akses Keluar Masuk

    • calendar_month Minggu, 26 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Klungkung,- Guna memastikan situasi keamanan di wilayahnya Danramil 1610-04/Nusa Penida Mayor Inf Suparno Hadi kembali mengerahkan personelnya untuk melaksanakan patroli dan pemantauan situasi dan kondisi keamanan wilayahnya, salah satunya di pelabuhan Banjar Nyuh, Desa Ped, Kecamatan Nusa Penida, Kabupaten Klungkung, Minggu ( 26/10/25 ). Saat dikonfirmasi melalui seluler, Mayor Inf Suparno Hadi menegaskan bahwa setiap […]

  • “Serka Toto Dampingi dan Cek Menu Makan Bergizi Gratis untuk 3.500 Siswa Kota Bima”

    “Serka Toto Dampingi dan Cek Menu Makan Bergizi Gratis untuk 3.500 Siswa Kota Bima”

    • calendar_month Jumat, 14 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Kota Bima _ Pada Jumat, 14 November 2025, Serka Toto Babinsa Kelurahan Nitu Kecamatan Raba, Kota Bima, bersama anggota Koramil 1608-01/Rasanae, melaksanakan pendampingan sekaligus pengecekan kelayakan menu Makan Bergizi Gratis (MBG). Kegiatan ini menyasar 3.500 paket makanan bergizi yang disalurkan ke berbagai jenjang sekolah di wilayah Kecamatan Raba. Distribusi paket MBG dilakukan dalam tiga tahap […]

  • Dampingi Pendistribusian Bantuan Pangan, Ini Pesan Babinsa Koramil 1603-04/Kewapante.

    Dampingi Pendistribusian Bantuan Pangan, Ini Pesan Babinsa Koramil 1603-04/Kewapante.

    • calendar_month Minggu, 27 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 25
    • 0Komentar

    NTT-SIKKA Anggota Babinsa dari Koramil 1603-04/Kewapante, Kodim 1603/Sikka, Serka Gabriel Maryanto melakukan pendampingan pada penyaluran bantuan beras di Desa Kajowair dan Desa Hewokloang, Kecamatan Hewokloang, Kabupaten Sikka, Senin(28/07/2025). Bantuan yang diberikan berupa beras dengan masing-masing keluarga menerima 20kg untuk 363 keluarga di dua desa di Kecamatan Hewokloang, yaitu Desa Hewokloang dan Desa Kajowair. Partisipasi Babinsa […]

  • Koramil 1628-01/Taliwang Perkuat Pengamanan Wilayah Lewat Patroli Malam

    Koramil 1628-01/Taliwang Perkuat Pengamanan Wilayah Lewat Patroli Malam

    • calendar_month Sabtu, 29 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB — Dalam rangka menjaga stabilitas keamanan wilayah, Babinsa Koramil 1628-01/Taliwang yang bertugas piket, Serda Edison, melaksanakan kegiatan patroli malam di sekitar wilayah binaan Koramil Kecamatan Taliwang, Kabupaten Sumbawa Barat pada Sabtu (29/11/2025) sekitar pukul 21.10 WITA. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya rutin TNI AD melalui aparat kewilayahan dalam menjaga situasi kamtibmas […]

  • Piket Fungsi Polsek Kediri Dipimpin Pawas  Laksanakan Blue Light Patrol (BLP)

    Piket Fungsi Polsek Kediri Dipimpin Pawas Laksanakan Blue Light Patrol (BLP)

    • calendar_month Jumat, 10 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 14
    • 0Komentar

    Polres Tabanan-Polsek Kediri, Dalam menciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif dan meniadakan segala bentuk gangguan kamtibnas guna mencegah terjadinya 3C (Curat, Curas dan Curanmor) Personil Polsek Kediri melaksanakan Blue Light Patrol (BLP). Minggu, 21-9-2025 pukul 02.30 s/d 04.00 wita personil Polsek Kediri yang dipimpin oleh Perwira Pengawas (Pawas) AKP Joko Sucipto Askarman bersama piket fungsi melaksanakan […]

  • Kenang Sejarah Jelang HUT RI Ke 80, Tugu Pahlawan Semaraloka Jadi Saksi Apel Kehormatan Dan Renungan Suci

    Kenang Sejarah Jelang HUT RI Ke 80, Tugu Pahlawan Semaraloka Jadi Saksi Apel Kehormatan Dan Renungan Suci

    • calendar_month Minggu, 17 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 26
    • 0Komentar

    Klungkung, – Apel Kehormatan dan Renungan Suci (AKRS) dalam rangka peringatan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia ke-89 Tahun 2025 berlangsung khidmat. Kegiatan yang dipimpin langsung Bupati Klungklung Made Satria digelar di Tugu Pahlawan Semaraloka, Desa Gelgel, Klungkung yang dihadiri pula instansi di Pemkab Klungkung beserta TNI dan Polri, termasuk Kodim 1610/Klungkung yang dipimpin langsung […]

expand_less