Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Aksi Nyata Babinsa: Sertu Husni Turun Sawah Bantu Petani Tanarighu Panen Padi

Aksi Nyata Babinsa: Sertu Husni Turun Sawah Bantu Petani Tanarighu Panen Padi

  • account_circle arash news
  • calendar_month Senin, 1 Des 2025
  • visibility 11
  • comment 0 komentar

SUMBA BARAT — Babinsa Koramil 01/Loli Kodim 1613/Sumba Barat, Sertu Husni, melaksanakan pendampingan sekaligus membantu warga dalam kegiatan panen padi di Desa Malata, Kecamatan Tanarighu, Kabupaten Sumba Barat, Minggu (30/11/2025).

Diketahui bahwa sebagian besar masyarakat Desa Malata menggantungkan hidup dari sektor pertanian, khususnya tanaman padi.

Kehadiran Babinsa di tengah masyarakat tidak hanya untuk melakukan pemantauan wilayah, tetapi juga memberikan dorongan langsung terhadap aktivitas pertanian warga yang menjadi penopang utama ketahanan pangan di wilayah tersebut.

Dalam kegiatan panen tersebut, Sertu Husni terjun langsung ke sawah bersama para petani, membantu memotong dan mengumpulkan padi.

Ia juga memberikan motivasi kepada warga agar terus semangat meningkatkan hasil pertanian sebagai upaya mendukung program ketahanan pangan nasional.

Sertu Husni menyampaikan bahwa keberadaan Babinsa harus memberi manfaat nyata bagi masyarakat.

“Kami selalu siap membantu warga, terutama dalam kegiatan pertanian seperti ini. Panen padi adalah momen penting bagi para petani, dan kami ingin hadir untuk memberikan dukungan sekaligus mempererat hubungan antara TNI dan rakyat,” ujarnya.

Para petani Desa Malata menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih atas kepedulian Babinsa yang selalu hadir dalam setiap kegiatan masyarakat. Mereka merasa terbantu, terutama dalam momen panen yang membutuhkan tenaga tambahan.

Melalui kegiatan ini, diharapkan hubungan kemanunggalan TNI dengan rakyat semakin erat, serta ketahanan pangan masyarakat Desa Malata dapat terus meningkat demi kesejahteraan bersama.
(Pendim 1613/SB)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Bhabinkamtibmas Beraban Melaksanakan Pengamanan  Upacara Pitra Yadnya

    Bhabinkamtibmas Beraban Melaksanakan Pengamanan Upacara Pitra Yadnya

    • calendar_month Rabu, 26 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

      Polres Tabanan – Polsek Kediri. Dalam rangka menjaga situasi kamtibmas tetap aman kondusif dan  arus lalu lintas tetap lancar serta kegiatan masyarakat dapat berjalan dengan aman, lancar dan tidak menimbulkan kerawanan yang bisa menjadi gangguan kamtibmas. Pada hari Rabu tanggal 26 Nopember 2025, pukul 08.00 wita s/d 09.30 wita Bhabinkamtibmas Desa Beraban Bripka I […]

  • Jelang Pembukaan TMMD Ke-125 Personel Kodim 0309/Solok Bersihkan Lapangan Upacara.

    Jelang Pembukaan TMMD Ke-125 Personel Kodim 0309/Solok Bersihkan Lapangan Upacara.

    • calendar_month Minggu, 20 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 27
    • 0Komentar

    Solok Selatan_Menjelang pembukaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-125 segala upaya untuk mensukseskan kegiatan TMMD di Jorong Pincuran Tujuah, Nagari Lubuk Gadang Selatan terus dilakukan oleh personel Kodim 0309/Solok. Diantaranya dengan membersihkan lapangan Sepak Bola Sidomulyo yang akan dijadikan tempat upacara pembukaan. Minggu (20/07/2025) Pembersihan lapangan yang dipimpin oleh Pabung Solok Selatan Mayor Arh Hermansyah […]

  • Tingkatkan Deteksi Dini, Babinsa Kodim 1602/Ende Lakukan Monitoring Wilayah di Maurole

    Tingkatkan Deteksi Dini, Babinsa Kodim 1602/Ende Lakukan Monitoring Wilayah di Maurole

    • calendar_month Minggu, 10 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 29
    • 0Komentar

    Ende, Babinsa Koramil 1602-04/Maurole, Pratu Yudha Santoso, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos), penarikan data (Pull Data), dan pengamanan wilayah (Pamwil) di Desa Ranokolo, Kecamatan Maurole, Kabupaten Ende, pada Minggu pagi (10/8/2025). Kegiatan yang dimulai pukul 07.00 WITA ini merupakan bagian dari tugas pokok Babinsa dalam melakukan pembinaan wilayah serta menjaga stabilitas keamanan di desa binaan. […]

  • Siaga Natal dan Tahun Baru, Koramil 1628-01/Taliwang Intensifkan Patroli Gabungan

    Siaga Natal dan Tahun Baru, Koramil 1628-01/Taliwang Intensifkan Patroli Gabungan

    • calendar_month Minggu, 28 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat selama perayaan Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2025/2026, Koramil 1628-01/Taliwang bersama Polsek Taliwang melaksanakan kegiatan patroli gabungan di wilayah Kecamatan Taliwang, Kabupaten Sumbawa Barat. Kegiatan patroli gabungan tersebut dilaksanakan pada Sabtu malam, 27 Desember 2025, sekitar pukul 20.45 WITA. Patroli menyasar sejumlah titik strategis […]

  • Sinergi Babinsa dan Masyarakat Desa Nakambara Perkuat Rasa Aman di Wilayah Binaan

    Sinergi Babinsa dan Masyarakat Desa Nakambara Perkuat Rasa Aman di Wilayah Binaan

    • calendar_month Rabu, 26 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 2
    • 0Komentar

    Ende, — Babinsa Koramil 1602-02/Wolowaru, Praka Jusman, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) dan pengamanan wilayah (Pamwil) bersama warga di Desa Nakambara, Kecamatan Wolowaru, Kabupaten Ende, Selasa (25/11) pukul 12.00 WITA. Kegiatan ini bertujuan untuk memantau keamanan wilayah sekaligus menciptakan kondisi Kamtibmas yang aman dan nyaman bagi masyarakat. Babinsa juga mendengarkan keluhan warga, sehingga permasalahan yang […]

  • Polres Klungkung Gelar Sertijab dan Pisah Sambut Beberapa Pejabat Utama.

    Polres Klungkung Gelar Sertijab dan Pisah Sambut Beberapa Pejabat Utama.

    • calendar_month Jumat, 9 Jan 2026
    • account_circle Rossa
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Polres Klungkung – Polres Klungkung menggelar Upacara Serah Terima Jabatan (Sertijab) dan Pisah Sambut Pejabat Utama (PJU) yang berlangsung khidmat di Lapangan Apel Polres Klungkung dan dilanjutkan di Gedung Jalaga Dharma Pandapa, Polres Klungkung, (8/1). Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Plt. Kapolres Klungkung AKBP Alfons W. P. Letsoin, S.I.K. Upacara Sertijab dihadiri oleh Wakapolres Klungkung […]

expand_less