Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Sat Binmas Polres Tabanan Hadiri Rakor Polsus Pemasyarakatan Bahas Penguatan Peran dalam Menjaga Kamtibmas

Sat Binmas Polres Tabanan Hadiri Rakor Polsus Pemasyarakatan Bahas Penguatan Peran dalam Menjaga Kamtibmas

  • account_circle arash news
  • calendar_month Jumat, 28 Nov 2025
  • visibility 10
  • comment 0 komentar

Polda Bali – Polres Tabanan – Humas Tabanan. Sebagai upaya meningkatkan sinergitas antar instansi dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, Banit Kamsa Sat Binmas Polres Tabanan Aiptu I Made Juliawan menghadiri Rapat Koordinasi Kepolisian Khusus Pemasyarakatan yang digelar di Hotel Quest Denpasar. Kegiatan ini mengangkat tema peran strategis Polsus Pemasyarakatan dalam pemeliharaan kamtibmas guna mendukung program Asta Cita.

Rakor tersebut melibatkan berbagai unsur terkait yang berkomitmen memperkuat pengawasan, pengamanan, dan pembinaan di lingkungan pemasyarakatan. Melalui forum ini, peserta diajak memperdalam pemahaman tentang tugas, fungsi, serta tantangan Polsus Pemasyarakatan dalam menjaga stabilitas keamanan, khususnya terkait pembinaan narapidana dan pengawasan pasca-pemasyarakatan.

Aiptu I Made Juliawan hadir sebagai perwakilan Sat Binmas Polres Tabanan, sekaligus memperkuat koordinasi antara Polri dan Polsus Pemasyarakatan. Kehadirannya menegaskan pentingnya kolaborasi lintas sektor dalam mencegah potensi gangguan kamtibmas yang dapat timbul dari dinamika lingkungan pemasyarakatan maupun masyarakat sekitar.

Seijin Kapolres Tabanan AKBP I Putu Bayu Pati, S.I.K., M.H., Kasat Binmas AKP I Putu Sumardana,S.H. menyampaikan” Melalui kegiatan ini, diharapkan terbangun sinergi yang semakin solid antara Polri dan jajaran pemasyarakatan dalam mendukung terciptanya keamanan yang kondusif. Rakor berlangsung tertib dan interaktif, menjadi momentum penting untuk memperkuat komitmen bersama dalam menjaga kamtibmas secara berkelanjutan.

Humas Polres Tabanan

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Sinergi TNI dan Rakyat, TMMD Bangun Jembatan Akses Strategis di Wilayah Buer

    Sinergi TNI dan Rakyat, TMMD Bangun Jembatan Akses Strategis di Wilayah Buer

    • calendar_month Kamis, 31 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 36
    • 0Komentar

    NTB – Sumbawa Besar – Personel Satuan Tugas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-125 Kodim 1607/Sumbawa terus menunjukkan dedikasi tinggi dalam membangun infrastruktur desa. Salah satu sasaran fisik prioritas saat ini adalah percepatan pembangunan jembatan penghubung antara Desa Kalabeso dan Desa Labuan burung, Kecamatan Buer. Kamis (31/07/2025). Jembatan yang dibangun ini memiliki peran strategis sebagai […]

  • Babinsa Kodim 1602/Ende Laksanakan Pamwil dan Komsos Saat Rapat APBDes Desa Watukamba

    Babinsa Kodim 1602/Ende Laksanakan Pamwil dan Komsos Saat Rapat APBDes Desa Watukamba

    • calendar_month Jumat, 19 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Ende – Babinsa Koramil 1602-04/Maurole Kodim 1602/Ende menghadiri kegiatan Rapat Penetapan Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa (APBDes) Tahun Anggaran 2026 yang dilaksanakan di Posyandu Mandiri Nagannio, Desa Watukamba, Kecamatan Maurole, Kabupaten Ende, pada Jumat (19/12/2025) pukul 09.00 WITA hingga selesai. Kehadiran Babinsa dalam kegiatan tersebut sekaligus melaksanakan Pengamanan Wilayah (Pamwil) dan Komunikasi Sosial (Komsos) sebagai […]

  • Turun ke Lapangan, Babinsa Rifaldi Dengarkan Aspirasi Warga Desa Pise Demi Wujudkan Wilayah Aman dan Nyaman

    Turun ke Lapangan, Babinsa Rifaldi Dengarkan Aspirasi Warga Desa Pise Demi Wujudkan Wilayah Aman dan Nyaman

    • calendar_month Minggu, 2 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Ende, – Dalam rangka menjaga stabilitas keamanan dan mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat, Babinsa Koramil 1602-04/Maurole, Pratu Muhamad Rifaldi, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) di Desa Pise, Kecamatan Kotabaru, Kabupaten Ende, pada Minggu (2/11/2025). Kegiatan yang dimulai pada pukul 08.50 WITA tersebut berjalan dengan aman, lancar, dan tertib. Dalam pelaksanaannya, […]

  • Polres Gianyar Hadir Sejak Pagi, Pastikan Arus Lalu Lintas Aman dan Lancar

    Polres Gianyar Hadir Sejak Pagi, Pastikan Arus Lalu Lintas Aman dan Lancar

    • calendar_month Kamis, 15 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 5
    • 0Komentar

      Gianyar – Komitmen Polres Gianyar dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat kembali diwujudkan melalui pelaksanaan pengecekan Pengaturan Lalu Lintas (PH) pagi di sejumlah jalur utama. Kegiatan ini dilaksanakan pada Kamis (15/1/2026) mulai pukul 06.30 WITA hingga 08.00 WITA, sebagai bagian dari implementasi Commander Wish Kapolda Bali. Pengecekan PH pagi difokuskan pada dua zona prioritas, […]

  • Kodim 1601/Sumba Timur Laksanakan Upacara Hari Juang TNI AD ke-80 Tahun 2025

    Kodim 1601/Sumba Timur Laksanakan Upacara Hari Juang TNI AD ke-80 Tahun 2025

    • calendar_month Senin, 15 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    NTT – SUMBA TIMUR. Dandim 1601/Sumba Timur, Letkol Inf Dobby Noviyanto, S.,E.,memimpin Upacara Peringatan Hari Juang TNI Angkatan Darat ke-80 Tahun 2025 yang dilaksanakan di Lapangan Pahlawan Waingapu, Jalan Ir. Sukarno No. 11, Kelurahan Hambala, Kecamatan Kota Waingapu, Kabupaten Sumba Timur, Senin (15/12/2025). Upacara Hari Juang TNI AD ke-80 ini turut diikuti oleh Kasdim 1601/Sumba […]

  • Respons Cepat TNI dan Masyarakat Tangani Luapan Air di Telaga Waru

    Respons Cepat TNI dan Masyarakat Tangani Luapan Air di Telaga Waru

    • calendar_month Selasa, 26 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 35
    • 0Komentar

    Lombok Timur – Bertempat di Dusun Tapen, Desa Telaga Waru, Kecamatan Pringgabaya, Kabupaten Lombok Timur, terjadi peristiwa air meluap ke jalan raya jurusan Apitaik – Pringgabaya pada Selasa (26/08/2025) dini hari. Kejadian tersebut sempat mengganggu aktivitas warga serta arus lalu lintas di sekitar lokasi karena jalan tergenang air. Menurut keterangan, sekitar pukul 04.30 Wita air […]

expand_less