Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Lewat Strong Point Subuh, Polsek Abiansemal Tingkatkan Kewaspadaan Di Jalur Minim Mobilitas

Lewat Strong Point Subuh, Polsek Abiansemal Tingkatkan Kewaspadaan Di Jalur Minim Mobilitas

  • account_circle arash news
  • calendar_month Kamis, 27 Nov 2025
  • visibility 8
  • comment 0 komentar

ABIANSEMAL – Dalam upaya menjaga situasi kamtibmas tetap kondusif pada jam rawan, Polsek Abiansemal melaksanakan patroli subuh dengan metode strong point di sejumlah jalur yang minim mobilitas. Kegiatan ini berlangsung pada Kamis (27/11/2025) dinihari dan dipimpin oleh Pawas Polsek Abiansemal IPTU I Ketut Suwardana.

Patroli subuh tersebut menyasar jalur-jalur yang sepi aktivitas, seperti ruas jalan pedesaan, kawasan persawahan, serta titik-titik yang sering dimanfaatkan oleh pelaku kriminal untuk beraksi pada waktu dinihari. Melalui strong point, petugas menempatkan diri di lokasi strategis untuk melakukan pemantauan, mengawasi pergerakan di sekitar, serta memberikan efek cegah terhadap potensi kejahatan.

Selain melakukan pengawasan, personel juga memberikan imbauan kepada warga yang mulai beraktivitas lebih awal agar tetap berhati-hati dan menjaga keamanan lingkungannya masing-masing.

Pawas Polsek Abiansemal IPTU I Ketut Suwardana, seijin Kapolsek Abiansemal Kompol I Nyoman Karang Adiputra, S.H., menyampaikan bahwa pelaksanaan strong point subuh merupakan langkah penting dalam memutus ruang gerak bagi pelaku kriminal.

“Kegiatan strong point ini kami lakukan untuk meningkatkan kewaspadaan di jalur-jalur yang minim aktivitas pada dinihari. Dengan hadirnya personel di titik rawan, kami berupaya mencegah tindak kejahatan sebelum terjadi,” ujarnya.

Ia menegaskan bahwa kepolisian akan terus meningkatkan intensitas patroli pada waktu-waktu yang dianggap rawan.
“Kami ingin memastikan wilayah Abiansemal tetap aman. Kehadiran polisi di lapangan pada jam subuh adalah bentuk komitmen kami dalam memberikan rasa aman kepada masyarakat,” tambahnya.

Melalui kegiatan ini, Polsek Abiansemal berharap potensi gangguan kamtibmas dapat ditekan dan masyarakat merasa lebih tenang saat beraktivitas di pagi buta.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Koramil 1614-03/Dompu Perkuat Kedekatan dengan Warga Dusun Sigi

    Babinsa Koramil 1614-03/Dompu Perkuat Kedekatan dengan Warga Dusun Sigi

    • calendar_month Senin, 29 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Hu’u, NTB – Babinsa Koramil 1614-03/Dompu Kodim 1614/Dompu Desa Cempi Jaya, Serma Ridwan, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) bersama warga binaan di Dusun Sigi, Senin (29/12/2025) pukul 09.30 WITA. Kegiatan komunikasi sosial tersebut merupakan bagian dari tugas pembinaan teritorial Babinsa dalam rangka mempererat silaturahmi dan menjalin kedekatan dengan masyarakat di wilayah binaan. Melalui kegiatan ini, […]

  • Kegiatan Komsos Babinsa Baranusa Berjalan Aman dan Lancar

    Kegiatan Komsos Babinsa Baranusa Berjalan Aman dan Lancar

    • calendar_month Selasa, 9 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 23
    • 0Komentar

    NTT – ALOR –, Babinsa Desa Baranusa, Kecamatan Pantar Barat, Serda Ibrahim Blegur, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) sekaligus pemantauan wilayah bersama masyarakat setempat pada Selasa, 9 September 2025 pukul 10.00 WITA. Kegiatan ini menjadi salah satu bentuk kepedulian TNI AD dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah binaannya. Dalam kesempatan tersebut, Babinsa menyampaikan pentingnya […]

  • Komsos Babinsa Tapir, Wujud Kedekatan TNI dengan Masyarakat

    Komsos Babinsa Tapir, Wujud Kedekatan TNI dengan Masyarakat

    • calendar_month Jumat, 24 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Dalam rangka mempererat hubungan silaturahmi dan menjaga kemanunggalan antara TNI dengan rakyat, Babinsa Desa Tapir Koramil 1628-02/Sekongkang, Sertu M. Nasir, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (komsos) bersama warga Desa Tapir, Kecamatan Sekongkang, Kabupaten Sumbawa Barat, Jumat (24/10/2025). Kegiatan komsos ini menjadi wadah bagi Babinsa untuk berinteraksi langsung dengan masyarakat, mendengarkan aspirasi, sekaligus […]

  • Tingkatkan Kamtibmas, Kodim 1601/Sumba Timur Gelar Patroli Malam di WilayahTingkatkan Kamtibmas, Kodim 1601/Sumba Timur Gelar Patroli Malam di Wilayah

    Tingkatkan Kamtibmas, Kodim 1601/Sumba Timur Gelar Patroli Malam di WilayahTingkatkan Kamtibmas, Kodim 1601/Sumba Timur Gelar Patroli Malam di Wilayah

    • calendar_month Senin, 22 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 20
    • 0Komentar

    NTT – Sumba Timur. Komandan Kodim (Dandim) 1601/Sumba Timur Letkol Inf. Dobby Noviyanto.S., S.E, menginstruksikan seluruh prajurit Koramil jajaran Kodim 1601/Sumba Timur untuk meningkatkan kegiatan patroli malam di wilayah binaan masing-masing secara masif, Senin (22/09/2025). Patroli malam merupakan upaya nyata TNI untuk menjaga keamanan, ketertiban, sekaligus menciptakan suasana kondusif di tengah masyarakat. Dengan adanya patroli […]

  • Babinsa Koramil 1628-04/Poto Tano Ajak Warga Bersama Jaga Ketertiban

    Babinsa Koramil 1628-04/Poto Tano Ajak Warga Bersama Jaga Ketertiban

    • calendar_month Minggu, 28 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 21
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat – NTB, Dalam rangka menjaga kondusifitas wilayah binaan, Babinsa Koramil 1628-04/Poto Tano, Serka Agus Rahman, melaksanakan patroli malam di seputaran Kecamatan Poto Tano pada Minggu (28/9/2025) pukul 21.10 WITA. Kegiatan patroli ini sekaligus menjadi ajang silaturahmi dan komunikasi sosial Babinsa dengan masyarakat. Dalam kesempatan tersebut, Serka Agus Rahman mengingatkan warga untuk selalu meningkatkan […]

  • 32 Sekolah dan Posyandu Terima Makanan Bergizi Gratis, TNI Kawal Distribusi Hingga Tuntas

    32 Sekolah dan Posyandu Terima Makanan Bergizi Gratis, TNI Kawal Distribusi Hingga Tuntas

    • calendar_month Kamis, 11 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 27
    • 0Komentar

    Rote Ndao, 11 September 2025 – Program Makanan Bergizi Gratis (MBG) terus digencarkan pemerintah sebagai upaya meningkatkan kualitas gizi anak-anak sekolah dan masyarakat. Di Kabupaten Rote Ndao, kegiatan ini mendapat dukungan penuh dari TNI melalui pendampingan Babinsa Koramil 1627-01/Ba’a, Sertu Ishak Manafe dan Serda Delfi Amalo. Pada Kamis pagi, pukul 07.00 Wita, kegiatan MBG berlangsung […]

expand_less