Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Wujud Kepedulian TNI: Satgas Pamtas Renovasi Rumah Warga dan Salurkan Sembako

Wujud Kepedulian TNI: Satgas Pamtas Renovasi Rumah Warga dan Salurkan Sembako

  • account_circle Rossa
  • calendar_month Rabu, 26 Nov 2025
  • visibility 11
  • comment 0 komentar

Belu,- Satgas Pengamanan Perbatasan (Pamtas) RI–RDTL Sektor Timur Yonarmed 12 Kostrad kembali menunjukkan komitmennya dalam membantu masyarakat perbatasan, 25/11/2025. Kali ini, personel satgas melaksanakan kegiatan bedah rumah bagi salah satu warga di Desa Manuaman, Kecamatan Atambua, Kabupaten Belu, NTT. Program ini menjadi bagian dari upaya pembinaan teritorial untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat yang tinggal di wilayah perbatasan.

 

Dansatgas Pamtas RI–RDTL Sektor Timur Yonarmed 12 Kostrad, Letkol Arm Erlan Wijatmoko, menyampaikan bahwa kegiatan bedah rumah merupakan wujud kepedulian TNI terhadap kondisi kehidupan masyarakat setempat. “Kami hadir tidak hanya untuk menjaga perbatasan, tetapi juga berupaya membantu meningkatkan kualitas hidup masyarakat. Semoga rumah yang dibangun kembali ini dapat memberikan kenyamanan dan keamanan bagi warga penerima bantuan,” ujarnya.

 

Rumah milik Bapak Pinus sebelumnya berada dalam kondisi tidak layak huni, dengan struktur bangunan yang rapuh serta kurang aman. Personel satgas bersama masyarakat dan komunitas sosial setempat kembali menunjukkan kekompakan dengan bergotong-royong melakukan perbaikan, mulai dari pembongkaran bagian rumah yang rusak, pemasangan dinding dan atap baru, hingga pengecatan akhir. Selain itu, satgas juga membagikan paket sembako kepada keluarga penerima manfaat sebagai bentuk tambahan dukungan pemenuhan kebutuhan dasar.

 

Bapak Pinus menyampaikan rasa syukur dan terima kasihnya atas perhatian dan bantuan yang diberikan TNI. “Saya sangat bersyukur dan berterima kasih kepada bapak-bapak TNI. Rumah ini sekarang jauh lebih baik dan nyaman untuk ditempati,” ungkapnya dengan haru. Kegiatan ini tidak hanya meningkatkan kualitas hidup warga, tetapi juga semakin mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat, sekaligus menjadi bukti nyata kontribusi Satgas Pamtas dalam pembangunan sosial di wilayah perbatasan.

  • Penulis: Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Kembang Kerang Manfaatkan Komsos untuk Tingkatkan Kebersamaan dan Kepedulian Sosial

    Babinsa Kembang Kerang Manfaatkan Komsos untuk Tingkatkan Kebersamaan dan Kepedulian Sosial

    • calendar_month Jumat, 19 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Babinsa Desa Kembang Kerang, Koptu Muh. Ziadi melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama masyarakat di Desa Kembang Kerang, Kecamatan Aikmel, Kabupaten Lombok Timur. Dalam kegiatan tersebut, Babinsa membahas pentingnya menyatukan pendapat melalui musyawarah mufakat, sehingga setiap permasalahan yang muncul di tengah masyarakat dapat diselesaikan secara kekeluargaan dan berkeadilan bagi semua pihak. Babinsa memberikan arahan kepada […]

  • ‎Perkuat Ketahanan Pangan, Babinsa Ikut Awasi Distribusi Pupuk Subsidi di Utan

    ‎Perkuat Ketahanan Pangan, Babinsa Ikut Awasi Distribusi Pupuk Subsidi di Utan

    • calendar_month Kamis, 30 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 4
    • 0Komentar

    ‎NTB, Sumbawa — Dalam rangka mendukung kebijakan pemerintah terkait penyesuaian harga pupuk bersubsidi serta memastikan distribusi pupuk berjalan sesuai aturan, Babinsa Desa Stowe Brang, Koramil 1607-09/Utan, Sertu Salim, menghadiri kegiatan Verifikasi dan Sosialisasi Penurunan Harga Pupuk Subsidi yang digelar di Aula Balai Penyuluh Pertanian (BPP) Desa Stowe Brang, Kecamatan Utan, Kamis (30/10/2025). ‎ ‎Kegiatan ini […]

  • Babinsa Kilo Dampingi Penjualan Beras Murah untuk Warga

    Babinsa Kilo Dampingi Penjualan Beras Murah untuk Warga

    • calendar_month Sabtu, 30 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 26
    • 0Komentar

    Dompu, NTB – Wujud kepedulian TNI Angkatan Darat terhadap kesejahteraan masyarakat kembali ditunjukkan melalui peran Babinsa di wilayah. Pada Sabtu (30/8/2025), Babinsa Desa Malaju, Koramil 1614-04/Kilo, Sertu Mastudinur, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial sekaligus mendampingi penjualan beras murah di Dusun Ncoha, Desa Malaju, Kecamatan Kilo, Kabupaten Dompu. Kegiatan ini diinisiasi sebagai langkah nyata membantu warga kurang […]

  • Jaga Keamanan Desa, Babinsa Turun Patroli Malam Bersama Warga

    Jaga Keamanan Desa, Babinsa Turun Patroli Malam Bersama Warga

    • calendar_month Selasa, 23 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 30
    • 0Komentar

    Lombok Barat, NTB – Upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) terus dilakukan oleh TNI di wilayah teritorialnya. Bintara Pembina Desa (Babinsa) Kuranji Dalang, Komando Rayon Militer (Koramil) 1606-04/Gerung, Sertu Priyo Jatmiko, melaksanakan patroli malam di Dusun Mapak Reong, Kecamatan Labuapi, Kabupaten Lombok Barat (Lobar), Senin malam (22/9/2025). Patroli malam ini tidak sekadar memastikan situasi […]

  • Semangat Nasionalisme Bergema di Bukit Kezimara, Kodim 1602/Ende Ambil Peran Penting

    Semangat Nasionalisme Bergema di Bukit Kezimara, Kodim 1602/Ende Ambil Peran Penting

    • calendar_month Sabtu, 16 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 30
    • 0Komentar

    Ende – Dalam rangka memperingati HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ke-80, Kodim 1602/Ende turut ambil bagian dalam kegiatan Upacara Pengibaran Bendera Merah Putih yang digelar di Bukit Kezimara, Kelurahan Roworena Barat, Kecamatan Ende Utara, Kabupaten Ende, pada Sabtu pagi (16/08/2025). Upacara yang dimulai pukul 08.30 WITA ini berlangsung dengan khidmat dan penuh semangat nasionalisme. Kegiatan ini […]

  • Perkuat Peran Linmas sebagai Garda Terdepan Keamanan Desa, Bhabinkamtibmas Dampingi Pelatihan di Sumerta Kauh

    Perkuat Peran Linmas sebagai Garda Terdepan Keamanan Desa, Bhabinkamtibmas Dampingi Pelatihan di Sumerta Kauh

    • calendar_month Minggu, 12 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 13
    • 0Komentar

    Dalam upaya memperkuat peran Satuan Perlindungan Masyarakat (Sat Linmas) sebagai garda terdepan dalam menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan desa, Pemerintah Desa Sumerta Kauh melaksanakan kegiatan Penguatan dan Peningkatan Kapasitas Tenaga Keamanan/Ketertiban Sat Linmas Tahun 2025, bertempat di ruang rapat lantai II Kantor Desa Sumerta Kauh, Jalan Rijasa No.1, Denpasar Timur, pada Sabtu (11/10/2025). Kegiatan […]

expand_less