Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Polda Bali » Polres Bandara Ngurah Rai Menerima Asistensi Pengelolaan Anggaran dari Bidkeu Polda Bali

Polres Bandara Ngurah Rai Menerima Asistensi Pengelolaan Anggaran dari Bidkeu Polda Bali

  • account_circle arash news
  • calendar_month Rabu, 26 Nov 2025
  • visibility 8
  • comment 0 komentar

Badung – Polres Kawasan Bandara I Gusti Ngurah Rai menerima kunjungan asistensi dari Bidang Keuangan (Bidkeu) Polda Bali terkait implementasi Standar Operasional Prosedur (SOP), mekanisme pertanggungjawaban keuangan (Perwabkeu), serta petunjuk teknis pelaksanaan anggaran menjelang akhir tahun 2025. Kegiatan ini dilaksanakan pada Rabu (26/11/2025) bertempat di Ruang Rupatama Polres Kawasan Bandara I Gusti Ngurah Rai.

Tim asistensi dari Bidkeu Polda Bali dipimpin oleh Katim Kasubditdalverif Bid Keu AKBP I Made Jaya, AMK., S.S., M.M., beserta timnya. Kedatangan tim disambut langsung oleh Wakapolres Kawasan Bandara I Gusti Ngurah Rai Kompol I Nengah Sudiarta, S.Sos., serta dihadiri oleh para Pejabat Utama (PJU) serta perwira dan anggota Polres Bandara.

Dalam arahannya, Wakapolres Kompol I Nengah Sudiarta menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan asistensi ini. Wakapolres menegaskan bahwa pengelolaan anggaran harus dilakukan secara tertib, transparan, dan sesuai ketentuan, sehingga setiap penggunaan anggaran dapat dipertanggungjawabkan. Wakapolres juga menekankan pentingnya komitmen setiap unit kerja untuk memahami dan menerapkan aturan pengelolaan keuangan guna mendukung kinerja organisasi. Wakapolres berharap asistensi ini dapat menjadi sarana untuk menyempurnakan tata kelola anggaran di Polres Bandara agar semakin efektif dan tepat guna.

Sementara itu, perwakilan dari tim asistensi Bidkeu Polda Bali menyampaikan permohonan maaf dari Ibu Kabid Keuangan Polda Bali yang berhalangan hadir. Tim menegaskan bahwa kegiatan ini bukan audit, melainkan upaya pendampingan dan penyamaan persepsi untuk membantu satuan kerja mengatasi berbagai kendala dalam pelaksanaan anggaran dan audit keuangan.

Melalui kegiatan ini, diharapkan setiap satuan kerja, khususnya Polres Kawasan Bandara I Gusti Ngurah Rai, dapat semakin memahami prinsip-prinsip pengelolaan keuangan yang benar dan berbasis aturan hukum. “Tujuannya untuk meminimalisir potensi pelanggaran serta memastikan penyaluran anggaran berjalan sesuai Perwabkeu,” jelas AKBP I Made Jaya.

Kegiatan asistensi ini diharapkan mampu memperkuat disiplin administrasi, meningkatkan ketepatan dalam penggunaan anggaran, serta mendorong terwujudnya tata kelola keuangan yang lebih tertata dan akuntabel di lingkungan Polres Kawasan Bandara I Gusti Ngurah Rai. Dengan demikian, kinerja organisasi dapat semakin optimal dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat dan mendukung program Polri yang presisi.(hms25)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Upaya jaga kamtibmas, anggota jajaran Kodim 1623/Karangasem bersama instansi terkait periksa KTP Penumpang.

    Upaya jaga kamtibmas, anggota jajaran Kodim 1623/Karangasem bersama instansi terkait periksa KTP Penumpang.

    • calendar_month Selasa, 14 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 18
    • 0Komentar

    KARANGASEM – Dalam rangka menjaga keamanan wilayah, dan menciptakan situasi kondusif, anggota jajaran Kodim 1623/Karangasem bersama tim gabungan yang terdiri dari Polri, Dishub, Satpol PP, dan Disdukcapil Karangasem secara rutin melaksanakan Pemeriksaan KTP terhadap penumpang yang keluar masuk di Pelabuhan Padangbai Kec. Manggis Kab.Karangasem pada Senin (13/10/25). Pemeriksaan yang dilakukan oleh Petugas gabungan meliputi pemeriksaan […]

  • Kunjungan Silaturahmi Dandim Tabanan ke Lapas Kelas IIB Tabanan, Wujudkan Hubungan Harmonis

    Kunjungan Silaturahmi Dandim Tabanan ke Lapas Kelas IIB Tabanan, Wujudkan Hubungan Harmonis

    • calendar_month Selasa, 12 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 32
    • 0Komentar

    Tabanan – Dandim 1619/Tabanan, Letkol Inf Trijuang Danarjati, S.A.P., M.I.P., melaksanakan kunjungan silaturahmi ke Lapas Kelas IIB Tabanan. Kunjungan ini disambut langsung oleh Kepala Lapas an. Prawira Hadiwidjojo A.Md.IP.SH, yang bertempat di Jl. Gunung Agung No.21, Desa Dajan Peken, Kec/Kab.Tabanan, Selasa (12/8/2025). Dalam kunjungan tersebut, Dandim dan Kepala Lapas membahas berbagai hal terkait sinergi dan […]

  • Sinergi Pemerintah, TNI, dan Masyarakat Jereweh untuk Sukseskan Open Turnamen Voli 2025

    Sinergi Pemerintah, TNI, dan Masyarakat Jereweh untuk Sukseskan Open Turnamen Voli 2025

    • calendar_month Sabtu, 4 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 13
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat – NTB, Menyambut gelaran Open Turnamen VoliBall Se-Pulau Sumbawa, jajaran pemerintah Kecamatan Jereweh bersama TNI dan masyarakat menggelar kegiatan gotong royong di Alun-alun Jereweh, Sabtu (04/10/2025). Kegiatan karya bakti ini dipimpin langsung oleh Camat Jereweh, Muhamad Sholihin S.Pd., M.M., dengan melibatkan ±60 orang dari berbagai unsur, termasuk perangkat kecamatan, organisasi masyarakat, dan anggota […]

  • Dukung Ketahanan Pangan, Babinsa Sakti Bantu Petani Tanam Jagung

    Dukung Ketahanan Pangan, Babinsa Sakti Bantu Petani Tanam Jagung

    • calendar_month Selasa, 18 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 2
    • 0Komentar

    Klungkung,- Selalu hadir dan membantu warga di wilayah binaan adalah kewajiban dan tanggung jawab Babinsa sebagai Bintara Pembina Desa. Kehadiran Babinsa harus mampu memberikan nuansa positif demi kemajuan dan kesejahteraan warganya. Demikian diungkapkan Babinsa Sakti Sertu Nyoman Dayuh saat melaksanakan komunikasi sosial sembari membantu ibu Luh menanam jagung dan kacang merah di Dusun Cemulik, Desa […]

  • Babinsa Rote Ndao Ringankan Beban Warga dengan Program GPM Beras SPHP

    Babinsa Rote Ndao Ringankan Beban Warga dengan Program GPM Beras SPHP

    • calendar_month Sabtu, 6 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 24
    • 0Komentar

    Rote Ndao, Sabtu 6 September 2025 – Babinsa Koramil 1627-03/Batutua, Serka Janry Selanno, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) sekaligus mengantarkan pesanan beras SPHP Gerakan Pangan Murah (GPM) kepada keluarga Bapak William S di Dusun Letekona, RT 002/RW 001 Desa Oebatu, Kecamatan Rote Barat Daya, Kabupaten Rote Ndao. Dalam kegiatan tersebut, Babinsa menyerahkan 2 karung beras […]

  • Dandim 1627/Rote Ndao Gelar Bakti Sehat Merah Putih, Perkuat Kesehatan Masyarakat Desa

    Dandim 1627/Rote Ndao Gelar Bakti Sehat Merah Putih, Perkuat Kesehatan Masyarakat Desa

    • calendar_month Sabtu, 27 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Dandim 1627/Rote Ndao terus menunjukkan komitmennya dalam meningkatkan kualitas kesehatan masyarakat melalui Program Bakti Sehat Merah Putih. Program ini tidak hanya menghadirkan layanan pengobatan alternatif bagi masyarakat, tetapi juga dilengkapi dengan pembagian susu sehat sebagai bentuk perhatian terhadap gizi anak-anak di wilayah pedesaan. Hal tersebut disampaikan langsung oleh Komandan Dandim  1627/Rote Ndao, […]

expand_less