Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Perkuat Partisipasi Masyarakat, Musrenbangdes Sapugara Bree Diikuti Babinsa dan Unsur Pemerintahan

Perkuat Partisipasi Masyarakat, Musrenbangdes Sapugara Bree Diikuti Babinsa dan Unsur Pemerintahan

  • account_circle arash news
  • calendar_month Rabu, 26 Nov 2025
  • visibility 11
  • comment 0 komentar

Sumbawa Barat — NTB, Pemerintah Desa Sapugara Bree menggelar Musyawarah Rencana Pembangunan Desa (Musrenbangdes) Tahun Anggaran 2026 pada Rabu, (26 November 2025). Kegiatan yang berlangsung di Aula Kantor Desa Sapugara Bree tersebut turut dihadiri Babinsa Koramil 1628-01/Taliwang, Sertu Syarifudin, sebagai bentuk dukungan TNI dalam mendampingi pembangunan di tingkat desa.

Musrenbangdes merupakan forum musyawarah tahunan yang diselenggarakan untuk menyusun prioritas program pembangunan desa secara partisipatif. Kehadiran Babinsa tidak hanya sebagai tamu undangan, tetapi juga sebagai mitra pemerintah desa dalam menjaga kelancaran, keamanan, dan kesinambungan pembangunan.

Kegiatan ini dihadiri oleh berbagai unsur pemerintahan dan masyarakat, di antaranya, Kepala Desa Sapugara Bree, Camat Brang Rea (diwakili), Ketua BPD Desa Sapugara Bree, Babinsa Koramil 1628-01/Taliwang, Sertu Syarifudin, Ketua RT/RW, Tokoh agama dan tokoh masyarakat.

Musyawarah dimulai dengan pembukaan dan doa bersama, dilanjutkan dengan sambutan dari Kepala Desa Sapugara Bree. Dalam sambutannya, Kades menegaskan pentingnya kebersamaan, musyawarah, dan transparansi dalam penentuan program pembangunan desa.

Camat Brang Rea melalui perwakilannya juga memberikan arahan terkait sinkronisasi program desa dengan kebijakan kecamatan dan kabupaten. Sementara itu, Ketua BPD menekankan peran aktif masyarakat dalam mengawal setiap tahapan pembangunan.

Agenda kemudian dilanjutkan dengan diskusi, tanya jawab, serta penyusunan usulan prioritas pembangunan yang menjadi fokus dalam Musrenbangdes tahun anggaran 2026.

Babinsa Sertu Syarifudin menyampaikan apresiasi atas terlaksananya musyawarah yang melibatkan seluruh unsur masyarakat. Ia menegaskan bahwa TNI akan selalu mendukung pemerintah desa dalam menjaga stabilitas wilayah serta mendampingi masyarakat menuju pembangunan yang berkelanjutan.

Seluruh rangkaian Musrenbangdes berjalan aman, tertib, dan lancar hingga acara ditutup. Kegiatan ini diharapkan menjadi langkah awal penyusunan program pembangunan Desa Sapugara Bree yang lebih terarah, efektif, dan bermanfaat bagi masyarakat.

(Pendim 1628/KSB).

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Tak Sekadar Bangun Fisik, TMMD 126 Kodim 1612/Manggarai Bangkitkan Semangat Gotong Royong

    Tak Sekadar Bangun Fisik, TMMD 126 Kodim 1612/Manggarai Bangkitkan Semangat Gotong Royong

    • calendar_month Kamis, 23 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Manggarai, 23 Oktober 2025 — Semangat gotong royong antara TNI dan masyarakat di Desa Beamese, Kecamatan Cibal, Kabupaten Manggarai, terus berkobar dalam pelaksanaan TMMD ke-126 Kodim 1612/Manggarai Tahun Anggaran 2025. Hingga hari ini, progres pembangunan saluran irigasi di desa tersebut menunjukkan hasil yang menggembirakan. Personel Kodim 1612/Manggarai yang dipimpin oleh Sertu Puja Andrian bersama warga […]

  • Doa Bersama, Prajurit Kodim 1618/TTU Perkokoh Semangat Bela NegaraDoa Bersama, Prajurit Kodim 1618/TTU Perkokoh Semangat Bela Negara

    Doa Bersama, Prajurit Kodim 1618/TTU Perkokoh Semangat Bela NegaraDoa Bersama, Prajurit Kodim 1618/TTU Perkokoh Semangat Bela Negara

    • calendar_month Senin, 1 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 26
    • 0Komentar

    NTT-Kefamenanu, Senin 01/09/2025., Dengan penuh khidmat, Kodim 1618/TTU menggelar Doa Bersama dalam rangka keselamatan bangsa dan negara. Kegiatan ini berlangsung di Aula Makodim 1618/TTU, Jl. A. Yani, Kelurahan Kefamenanu Selatan, Kecamatan Kota Kefamenanu, Kabupaten TTU, dan diikuti oleh seluruh prajurit beserta ASN Kodim 1618/TTU. Doa bersama tersebut dipimpin langsung oleh Danramil 1618-01/Miotim Mayor Inf Ery […]

  • Bersama Kepala Yayasan dan Guru, Kanit Binmas Panen Pokcai di Lahan Hidroponik SMK PGRI 3

    Bersama Kepala Yayasan dan Guru, Kanit Binmas Panen Pokcai di Lahan Hidroponik SMK PGRI 3

    • calendar_month Selasa, 29 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 28
    • 0Komentar

    Wujudkan kepedulian terhadap dunia pendidikan dan ketahanan pangan berbasis lingkungan, Kanit Binmas Polsek Denpasar Timur (Dentim) AKP I Nyoman Sujana, S.H., didampingi Bhabinkamtibmas Desa Sumerta Kelod Aipda I Kadek Rudi Martana, melaksanakan kegiatan panen tanaman sayur pokcai hasil budidaya dengan metode hidroponik di SMK PGRI 3 Denpasar, Jln. Narakusuma, Denpasar Timur, pada Senin (28/07/2025) pagi. […]

  • Danramil Apresiasi Peran Babinsa dalam Pemantauan Posyandu Desa Keramas

    Danramil Apresiasi Peran Babinsa dalam Pemantauan Posyandu Desa Keramas

    • calendar_month Senin, 8 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 26
    • 0Komentar

    Gianyar – Blahbatuh Senin (8/9/2025) Dalam upaya mendukung program pemerintah di bidang kesehatan masyarakat, Babinsa Desa Keramas Koramil 1616-04/Blahbatuh, Sertu I Nyoman Lancar, bersama Bhabinkamtibmas Desa Keramas Aiptu Made Artika, melaksanakan kegiatan pemantauan Posyandu Balita dan Lansia yang bertempat di Balai Banjar Lebah, Desa Keramas, Kecamatan Blahbatuh, Kabupaten Gianyar. Kegiatan yang rutin dilaksanakan ini dihadiri […]

  • Babinsa Aktif Dampingi Petani, Dorong Produksi Pangan Lebih Berkualitas

    Babinsa Aktif Dampingi Petani, Dorong Produksi Pangan Lebih Berkualitas

    • calendar_month Kamis, 20 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    NTT-Kefamenanu., Kamis 20 November 2025., Dibawah rindangnya pepohonan di salah satu lokasi pertanian warga di Desa Hauteas Kec. Biboki Utara, Kab. TTU., Kopda Siprianus Juanda mau Babinsa Koramil 1618-05/Biut, tampak hadir dan turun langsung membantu masyarakat dalam kegiatan membersihkan serta memilah hasil panen sayur mayur. Kehadiran Babinsa di tengah warga bukan hanya sebagai bentuk pendampingan, […]

  • Kondusif! Patroli Malam Babinsa Koramil 1608-02/Bolo Berjalan Lancar di Kecamatan Bolo

    Kondusif! Patroli Malam Babinsa Koramil 1608-02/Bolo Berjalan Lancar di Kecamatan Bolo

    • calendar_month Kamis, 23 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Bima _ Kamis malam, 23 Oktober 2025, Babinsa dari Koramil 1608-02/Bolo melaksanakan kegiatan ronda malam secara bersinergi dengan masyarakat di empat desa berbeda di Kecamatan Bolo, Kabupaten Bima. Kegiatan ini bertujuan untuk menjaga kestabilan keamanan dan ketertiban lingkungan setempat. Sertu Abdul Haris dan Serka Ibrahim tidak hanya melakukan patroli, tetapi juga memberikan himbauan kepada pemuda […]

expand_less