Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » ‎Inspiratif, Dandim 1607/Sumbawa Diundang Berikan Success Story pada Wisuda UMM

‎Inspiratif, Dandim 1607/Sumbawa Diundang Berikan Success Story pada Wisuda UMM

  • account_circle arash news
  • calendar_month Rabu, 26 Nov 2025
  • visibility 8
  • comment 0 komentar

Malang – Dandim 1607/Sumbawa, Letkol Kav Basofi Cahyowibowo, S.T., didampingi sang istri, Ny. Fani Basofi Cahyowibowo menghadiri dan memberikan Success Story sebagai salah satu alumni Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) pada Sidang Senat Terbuka Wisuda ke-120 Tahun 2025.

‎Kegiatan wisuda yang digelar untuk program Vokasi, Sarjana, dan Pascasarjana ini dilaksanakan secara daring dan luring pada tanggal 25 dan 27 November 2025, bertempat di Hall Dome UMM Kampus III, Jalan Raya Tlogomas No. 246 Malang.

‎Dalam prosesi wisuda yang berlangsung khidmat tersebut, Dandim hadir secara langsung pada sesi wisuda tanggal 25 November 2025 sekaligus diberikan kehormatan untuk menyampaikan motivasi dan kisah sukses. Kesempatan ini menjadi momen istimewa karena beliau kembali ke almamater tercinta sebagai sosok perwira TNI AD yang telah mengukir berbagai prestasi dan mengemban amanah sebagai Komandan Kodim 1607/Sumbawa.

‎Dalam penyampaian Success Story-nya, Letkol Kav Basofi Cahyowibowo menegaskan pentingnya kegigihan, disiplin, serta komitmen dalam menapaki perjalanan hidup dan karier. Beliau mengajak para wisudawan untuk tidak berhenti belajar, beradaptasi dengan perkembangan zaman, dan tetap memegang teguh nilai-nilai integritas.

‎“Keberhasilan tidak pernah datang dengan instan. Proses, kerja keras, dan kejujuran adalah modal utama untuk melangkah. Kalian telah menyelesaikan salah satu tahap penting, selanjutnya bangunlah mimpi lebih tinggi, jadilah manusia yang bermanfaat serta mampu menghadirkan solusi bagi bangsa,” ujar Dandim dalam pesannya.

‎Penyampaian motivasi tersebut disambut antusias oleh para wisudawan dan tamu undangan. Pihak universitas juga memberikan apresiasi berupa cinderamata sebagai penghargaan atas kontribusi beliau dalam memberikan inspirasi dan motivasi kepada keluarga besar UMM.

‎Kehadiran Dandim 1607/Sumbawa dalam wisuda ini sekaligus mempererat hubungan baik antara TNI dengan dunia pendidikan. Momen ini menjadi pengingat bahwa alumni UMM terus memberikan kontribusi positif di berbagai bidang, termasuk di lingkungan TNI AD.

‎Prosesi wisuda ke-120 berlangsung lancar dan penuh kebanggaan, menandai tonggak baru bagi ribuan wisudawan untuk melanjutkan perjalanan menuju masa depan yang lebih gemilang.

‎(Pendim 1607/Sumbawa)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Sat Samapta Polres Tabanan Laksanakan Patroli Dialogis Berbasis Lingkungan, Wujudkan Kamtibmas Aman dan Kondusif

    Sat Samapta Polres Tabanan Laksanakan Patroli Dialogis Berbasis Lingkungan, Wujudkan Kamtibmas Aman dan Kondusif

    • calendar_month Jumat, 17 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Polda Bali – Polres Tabanan – Humas Tabanan. Dalam rangka meningkatkan keamanan dan mempererat kemitraan antara Polri dan masyarakat, Sat Samapta Polres Tabanan melaksanakan kegiatan Patroli Dialogis berbasis Lingkungan (Padi Bali) pada Sabtu (18/10/2025) dini hari. Kegiatan berlangsung mulai pukul 00.10 hingga 02.00 WITA, dipimpin oleh Brigpol I Putu Yogi Priadi Putra selaku personel senior, […]

  • Kemanunggalan TNI dan Rakyat, Babinsa Walakaka Dampingi Pembangunan Koperasi Desa

    Kemanunggalan TNI dan Rakyat, Babinsa Walakaka Dampingi Pembangunan Koperasi Desa

    • calendar_month Minggu, 21 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    SUMBA BARAT – Babinsa Koramil 02/Walakaka Kodim 1613/Sumba Barat, Serka Gilberto Da Costa, melaksanakan pemantauan terhadap pekerjaan pembangunan Koperasi Desa Merah Putih di Desa Rajaka, Kecamatan Lamboya, Kabupaten Sumba Barat, pada Sabtu (20/12/2025). Kegiatan pemantauan tersebut dilakukan sebagai bentuk pendampingan Babinsa kepada pemerintah desa dalam memastikan proses pembangunan berjalan sesuai rencana serta tepat sasaran. Kehadiran […]

  • Babinsa Pastikan Pendistribusian Makan Bergizi Gratis di SMP PGRI 3 Denpasar Berjalan Lancar dan Aman

    Babinsa Pastikan Pendistribusian Makan Bergizi Gratis di SMP PGRI 3 Denpasar Berjalan Lancar dan Aman

    • calendar_month Selasa, 21 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 13
    • 0Komentar

    BALI – Denpasar, Babinsa Kelurahan Pemecutan, Peltu I Gd Ribek, dan Bhabinkamtibmas, memantau langsung pendistribusian makan bergizi gratis oleh Kepala SPPG di SMP PGRI 3 Denpasar. Kegiatan ini berlangsung di SMP PGRI 3, Jalan Gunung Agung GG V, Denpasar. Selasa, (21/10/25). Pendistribusian makan bergizi gratis ini merupakan hasil kerja sama antara SPPG Pemecutan 02 dan […]

  • Ribuan Siswa Jerowaru Terima Menu Sehat dari Dapur Yayasan Ribat Al-Umm

    Ribuan Siswa Jerowaru Terima Menu Sehat dari Dapur Yayasan Ribat Al-Umm

    • calendar_month Senin, 25 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 26
    • 0Komentar

    Lombok Timur – Pelda M. Taufik Babinsa Desa Jerowaru Koramil 1615-04/Keruak mendampingi kegiatan peluncuran dan operasional SPPG (Sentra Pangan dan Gizi) Dapur Yayasan Ribat Al-Umm Lokon Jerowaru, yang resmi mulai beroperasi di Dusun Jerowaru, Desa Jerowaru, Kecamatan Jerowaru, Kabupaten Lombok Timur. Senin(25/08/2025). Kehadiran Babinsa dalam kegiatan ini merupakan bentuk dukungan TNI terhadap program pemenuhan gizi […]

  • Peringatan HUT KORPRI di TTU, Semangat Reformasi Birokrasi Menggema di Lapangan Kantor Bupati

    Peringatan HUT KORPRI di TTU, Semangat Reformasi Birokrasi Menggema di Lapangan Kantor Bupati

    • calendar_month Senin, 1 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 10
    • 0Komentar

    NTT-Kefamenanu., Senin, 01 Desember 2025, Dandim 1618/TTU Letkol Arm Didit Prasetyo Purwanto, S.E., menghadiri Upacara Bendera Merah Putih dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun KORPRI ke-54 tingkat Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU). Upacara yang berlangsung di Lapangan Kantor Bupati TTU, Jalan Basuki Rahmat, Kelurahan Benpasi, tersebut mengangkat tema Bersatu, Berdaulat, Bersama KORPRI dalam Mewujudkan Indonesia […]

  • Polsek Dentim Konsisten Gelar Gerakan Pangan Murah, 1 Ton Beras SPHP Kembali Disalurkan

    Polsek Dentim Konsisten Gelar Gerakan Pangan Murah, 1 Ton Beras SPHP Kembali Disalurkan

    • calendar_month Minggu, 24 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 22
    • 0Komentar

    Polsek Denpasar Timur (Dentim) kembali menunjukkan komitmennya dalam mendukung program pemerintah terkait stabilisasi pasokan dan harga pangan melalui Gerakan Pangan Murah. Kegiatan kali ini dilaksanakan pada Sabtu (23/08/2025) bertempat di Balai Banjar Kebon Kuri Kelod, Kelurahan Kesiman, Jalan Sedap Malam, Denpasar Timur. Dalam kegiatan tersebut, Polsek Dentim bersama Bulog menyalurkan 1 ton beras SPHP atau […]

expand_less