Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Edukasi Bahaya Narkoba Perkuat Ketahanan Sosial Masyarakat Ranjok

Edukasi Bahaya Narkoba Perkuat Ketahanan Sosial Masyarakat Ranjok

  • account_circle arash news
  • calendar_month Rabu, 26 Nov 2025
  • visibility 9
  • comment 0 komentar

Lombok Barat, NTB — Upaya pencegahan penyalahgunaan narkoba kembali ditegaskan melalui kegiatan sosialisasi dan penyuluhan yang digelar di Aula Kantor Desa Ranjok, Kecamatan Gunungsari, Lombok Barat. Kegiatan tersebut dihadiri para perangkat desa, pemuda, tokoh lingkungan, hingga masyarakat sebagai bentuk komitmen bersama menjaga Desa Ranjok dari ancaman narkotika, Selasa sore (25/11/2025).

Hadir sebagai pemateri, Penyuluh Muda Badan Narkotika Nasional (BNN) Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) Adi Prasetyo menegaskan “narkoba bukan hanya merusak fisik, tetapi juga menghancurkan masa depan keluarga dan generasi muda. Kami mengajak pemuda desa untuk berani melapor dan saling menjaga jika menemukan indikasi penyalahgunaan narkotika,” tegasnya.

Kepala Desa Ranjok Khairil Anwar turut mengapresiasi kehadiran BNN, Bintara Pembina Desa (Babinsa), dan Bhabinkamtibmas yang selalu sejalan dalam memberikan edukasi kepada masyarakat.

“pencegahan akan lebih efektif jika dimulai dari lingkungan terkecil, yaitu keluarga,” ucapnya.

Babinsa Desa Ranjok, Komando Rayon Militer (Koramil) 1606-07/Gunungsari, Serda Birul Wali Hakim, yang hadir mengikuti rangkaian kegiatan, menegaskan komitmennya untuk terus mendampingi pemerintah desa dalam menjaga keamanan wilayah. “Kesadaran masyarakat adalah benteng utama. Kami dari Koramil siap mendukung setiap program yang memperkuat generasi bebas narkoba,” ujarnya.

Rangkaian kegiatan berjalan dengan tertib melalui sesi pembukaan, doa, sambutan, penyampaian materi, diskusi tanya jawab, hingga penutup. Antusiasme peserta terlihat dari banyaknya pertanyaan yang dilontarkan, terutama terkait cara mengenali tanda-tanda seseorang terpapar narkoba dan mekanisme pelaporan yang aman.

Kegiatan ini diharapkan mampu memperkuat pemahaman masyarakat Desa Ranjok, sekaligus menjadi langkah konkret dalam menciptakan lingkungan yang sehat, aman, dan bebas narkoba. (Pendim 1606)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Smart Patrol Hari ke-286: TNI dan Balai TN Tambora Bersatu Lindungi Kawasan Rawan Perambahan Hutan

    Smart Patrol Hari ke-286: TNI dan Balai TN Tambora Bersatu Lindungi Kawasan Rawan Perambahan Hutan

    • calendar_month Sabtu, 8 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Dompu, NTB– Upaya menjaga kelestarian hutan di kawasan Taman Nasional Tambora terus dilakukan secara terpadu. Pada Sabtu (8/11/2025), tim gabungan dari Kodim 1614/Dompu, Polres Dompu, Balai Taman Nasional Tambora, dan mitra masyarakat kembali melaksanakan kegiatan Smart Patrol Jalur Rawan Tindak Pidana Kehutanan (Tipihut) di wilayah Doro Peke, Desa Doro Peti, Kecamatan Pekat, Kabupaten Dompu. Kegiatan […]

  • Wujud Kemanunggalan TNI dan Rakyat, Babinsa Yangapi Laksanakan Gotong Royong Pengecoran Jalan

    Wujud Kemanunggalan TNI dan Rakyat, Babinsa Yangapi Laksanakan Gotong Royong Pengecoran Jalan

    • calendar_month Selasa, 29 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 36
    • 0Komentar

    Bangli – Dalam upaya meningkatkan infrastruktur desa sekaligus memperkuat kemanunggalan TNI dan rakyat, Babinsa Desa Yangapi Koramil 1626-03/Tembuku Kodim 1626/Bangli, Serda I Made Sibin Suputra, bersama warga melaksanakan kegiatan gotong royong pengecoran jalan rabat beton di Banjar Sideparna menuju Banjar Bukti, Desa Yangapi, Kecamatan Tembuku, Kabupaten Bangli, Selasa (29/07/2025). Kegiatan pengecoran pelebaran jalan ini dilaksanakan […]

  • Serda Zikrullah Muslim Ajak Pemuda Desa Rato Hindari Alkohol dan Konflik Berujung Kekerasan

    Serda Zikrullah Muslim Ajak Pemuda Desa Rato Hindari Alkohol dan Konflik Berujung Kekerasan

    • calendar_month Rabu, 29 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 5
    • 0Komentar

    Bima _ Pada Selasa, 28 Oktober 2025, para Babinsa Koramil 1608-02/Bolo melaksanakan kegiatan ronda malam di berbagai desa binaan di Kecamatan Madapangga, Bolo, dan sekitarnya. Kegiatan ini diisi dengan patroli malam sekaligus kongkow-kongkow bersama anak muda sebagai upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di malam hari. Serka Syamsuddin di Desa Woro mengajak pemuda agar berperan […]

  • Kapolsek Kuta Pimpin Apel Pagi dan Pemeriksaan Rutin Kelayakan Kendaraan Dinas

    Kapolsek Kuta Pimpin Apel Pagi dan Pemeriksaan Rutin Kelayakan Kendaraan Dinas

    • calendar_month Jumat, 18 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 24
    • 0Komentar

    Kuta, 18 Juli 2025 – Bertempat di area parkir barat Lapangan Samudra Kuta, Polsek Kuta melaksanakan apel pagi jam pimpinan yang dirangkaikan dengan pemeriksaan kelayakan dan kebersihan kendaraan dinas, Jumat (18/7) pukul 08.30 WITA. Apel dipimpin langsung oleh Kapolsek Kuta, KOMPOL Agus Riwayanto Diputra, S.I.K., M.H. Apel diikuti oleh 34 personel dari total 86 anggota […]

  • Peringati Hari Ibu ke-97 Tahun 2025, Polda Bali Gelar Upacara Bendera

    Peringati Hari Ibu ke-97 Tahun 2025, Polda Bali Gelar Upacara Bendera

    • calendar_month Senin, 22 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Kepolisian Daerah (Polda) Bali menggelar upacara Peringatan Hari Ibu Ke-97 di halaman depan Mapolda Bali, Senin (22/12/2025). Bertindak selaku Irup Kabid Keu Polda Bali, Kombes. Pol. Zatil Usna , S.I.K dan seluruh perangkat upacara dilaksanakan oleh anggota Polwan Polda Bali. Peringatan Hari Ibu setiap tanggal 22 Desember merupakan wujud penghargaan bangsa Indonesia terhadap perjuangan dan […]

  • Kegiatan Rutin Polsek Penebel  Dengan Humanis Menyasar tempat – tempat Keramaian

    Kegiatan Rutin Polsek Penebel Dengan Humanis Menyasar tempat – tempat Keramaian

    • calendar_month Minggu, 19 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Polres Tabanan, Polsek Penebel Minggu 19 Oktober 2025 pkl 10.00 wita sampai dengan 11.30 wita Guna tetap mewujudkan sitkamtibmas di wilayah hukum Polsek Penebel agar tetap kondusif, Perwira Pengawas Polsek Penebel Ipda I Made Suarthana, memimpin personil piket fungsi melaksanakan patroli menyasar tempat – tempat keramian. Seperti halnya kegiatan yang dilaksanakan pada hari ini personil […]

expand_less