Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Bidpropam Polda Bali Dorong Pelaporan Berbasis Teknologi Melalui Yanduan QR Barcode

Bidpropam Polda Bali Dorong Pelaporan Berbasis Teknologi Melalui Yanduan QR Barcode

  • account_circle arash news
  • calendar_month Senin, 24 Nov 2025
  • visibility 4
  • comment 0 komentar

Denpasar – Bidpropam Polda Bali melaksanakan kegiatan sosialisasi kepada personel Polda Bali terkait penerapan Yanduan QR Barcode serta mekanisme pelaporan melalui Whistle Blowing System (WBS). Kegiatan ini berlangsung di halaman depan Ditlantas Polda Bali, yang dipimpin Langsung Oleh Kasubdit Provos Polda Bali AKBP I Ketut Dana S.H. dengan tujuan memberikan pemahaman menyeluruh kepada anggota mengenai layanan pelaporan yang dapat diakses langsung oleh masyarakat. Senin, (24/11/2025)

Melalui Yanduan QR Barcode, masyarakat dapat berinteraksi langsung dengan Divisi Propam Mabes Polri untuk menyampaikan laporan, keluhan, atau temuan terkait perilaku anggota kepolisian. Fasilitas ini merupakan bentuk transparansi dan komitmen Polri dalam memperkuat sistem pengawasan internal berbasis teknologi.

Selain itu, Bidpropam juga menyampaikan materi terkait mekanisme pelaporan melalui WBS—sebuah sistem yang memberikan perlindungan pada pelapor serta menjamin proses tindak lanjut laporan dilakukan secara profesional, objektif, dan akuntabel.

Kasubdit Provos Polda Bali AKBP I Ketut Dana S.H. menegaskan “Melalui sosialisasi ini, kami ingin memastikan bahwa seluruh personel memahami secara tepat fungsi dan penggunaan Yanduan QR Barcode serta Whistle Blowing System. Dua fasilitas ini merupakan komitmen Polri untuk menghadirkan mekanisme pelaporan yang aman, mudah, dan langsung terhubung dengan Divisi Propam Mabes Polri. Dengan pemahaman yang baik dari anggota, kami berharap pelayanan pengaduan kepada masyarakat dapat berjalan lebih transparan, profesional, dan akuntabel.” Tegasnya.

Kegiatan sosialisasi ini dilaksanakan sebagai tindak lanjut dari program peningkatan kualitas layanan pengaduan masyarakat, sekaligus memastikan seluruh personel memahami tata cara penggunaan QR Barcode dan WBS dalam mendukung pelayanan publik yang lebih transparan dan responsif.

Bidpropam Polda Bali berharap seluruh anggota dapat mengoptimalkan pemanfaatan fasilitas ini, sehingga masyarakat semakin mudah dalam menyampaikan laporan dan kepercayaan publik terhadap Polri terus meningkat.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • SatBinmas laksanakan Strong Point Pagi sebagai salah satu bentuk pelayanan polri terhadap masyarakat

    SatBinmas laksanakan Strong Point Pagi sebagai salah satu bentuk pelayanan polri terhadap masyarakat

    • calendar_month Selasa, 12 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 27
    • 0Komentar

    Personil Sat Binmas Polres Karangasem melaksanakan Strong Point Pagi arus lalu lintas di Simpang Tiga Pesagi dan Depan SMA PGRI AMLAPURA. Kegiatan ini merupakan bentuk pelayanan Polri terhadap masyarakat dalam menciptakan rasa aman dalam berlalu lintas, Selasa [12/8] Kegiatan Strong Point Pagi yang di mulai dari pukul 06.30 Wita sampai pukul 07.30 Wita bertujuan untuk […]

  • TNI Hadir di Tengah Rakyat, Babinsa Koramil 1630-01/Komodo Laksanakan Anjangsana Bersama Warga

    TNI Hadir di Tengah Rakyat, Babinsa Koramil 1630-01/Komodo Laksanakan Anjangsana Bersama Warga

    • calendar_month Minggu, 28 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Papagarang – Dalam rangka mempererat hubungan silaturahmi serta meningkatkan komunikasi yang harmonis dengan masyarakat di wilayah binaan, Babinsa Koramil 1630-01/Komodo, Sertu Burhanuddin, melaksanakan kegiatan Anjangsana dan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama warga Desa Papagarang, Dusun 02, Pulau Papagarang, Kecamatan Komodo, Kabupaten Manggarai Barat, pada Minggu, 28 Desember 2025. Kegiatan anjangsana ini merupakan bagian dari tugas pembinaan […]

  • Bangun Komunikasi Aktif, Bhabinkamtibmas Getasan bersama Babinsa Sambangi Warga Banjar Ubud

    Bangun Komunikasi Aktif, Bhabinkamtibmas Getasan bersama Babinsa Sambangi Warga Banjar Ubud

    • calendar_month Selasa, 14 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 23
    • 0Komentar

    Mangupura – Dalam rangka menjaga situasi kamtibmas yang aman dan kondusif di wilayah desa binaan, Bhabinkamtibmas Desa Getasan Aiptu Gusti Ngurah, bersama Babinsa melaksanakan giat sambang dan silaturahmi ke warga Banjar Ubud, Desa Getasan, Kecamatan Petang, Kabupaten Badung. Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat komunikasi antara aparat keamanan dan masyarakat, sekaligus menyampaikan imbauan terkait pentingnya menjaga […]

  • Respon Cepat Polsek Baturiti Evakuasi Tanah Longsor dan Pohon Tumbang

    Respon Cepat Polsek Baturiti Evakuasi Tanah Longsor dan Pohon Tumbang

    • calendar_month Rabu, 10 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 22
    • 0Komentar

    Polres Tabanan – Polsek Baturiti, Rabu 10 September 2025. Personel Kepolisian Sektor Baturiti bergerak cepat mengevakuasi material tanah longsor dan pohon tumbang yang menghalangi sebagian badan jalan jurusan Senganan – Baturiti, tepatnya di wilayah Banjar Apuan Desa Apuan Kecamatan Baturiti Kabupaten Tabanan. Peristiwa yang terjadi pada Rabu (10/09/2025) pagi ini disebabkan oleh hujan deras yang […]

  • Doa Bersama Kodim Kupang Peduli Korban Bencana

    Doa Bersama Kodim Kupang Peduli Korban Bencana

    • calendar_month Kamis, 1 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 10
    • 0Komentar

    NTT-KUPANG, – Sebagai bentuk rasa syukur atas nikmat dan perlindungan Tuhan Yang Maha Esa selama Tahun 2025, Kodim 1604/Kupang melaksanakan doa bersama dalam rangka menyambut Tahun Baru 2026. Kegiatan ini juga dirangkaikan dengan doa khusus bagi para korban bencana alam di Daerah Istimewa Aceh, Provinsi Sumatera Utara, dan Provinsi Sumatera Barat. Doa bersama dilaksanakan di […]

  • Apel Gelar Pasukan Kodim 1602/Ende Awali Pengamanan Sukses ETMC Ende 2025

    Apel Gelar Pasukan Kodim 1602/Ende Awali Pengamanan Sukses ETMC Ende 2025

    • calendar_month Sabtu, 6 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Ende, – Pelaksanaan pertandingan El Tari Memorial Cup (ETMC) Ende 2025 pada Jumat malam berlangsung aman, tertib, dan kondusif. Pertandingan yang mempertemukan PSN Ngada melawan Persena Nagekeo itu berakhir dengan kemenangan PSN Ngada dengan skor 2–0. Sebelum pertandingan dimulai, pada pukul 18.30 WITA dilaksanakan apel gelar pasukan sebagai bentuk kesiapan pengamanan. Ribuan pengunjung memadati stadion, […]

expand_less