Polsek Pupuan Luangkan Waktu Untuk Berolahraga Agar Senantiasa Prima Dalam Melayani Masyarakat
- account_circle arash news
- calendar_month Sabtu, 22 Nov 2025
- visibility 8
- comment 0 komentar

Polres Tabanan – Polsek Pupuan Sabtu, 22 November 2025 pukul 08.00 s/d 09.00 Wita personil Polsek Pupuan melaksanakan giat apel olahraga pagi yang dipimpin langsung oleh Kapolsek Pupuan AKP I Nengah Simpen, S.H., M.H. Kegiatan ini sekaligus dirangkaikan dengan olahraga bersama berupa jalan santai dan senam perenggangan sebagai upaya menjaga kebugaran anggota agar tetap prima dalam melayani masyarakat.
Kegiatan berlangsung di halaman depan Mako Polsek Pupuan. Setelah pelaksanaan apel dan arahan dari Kapolsek, seluruh personel melanjutkan aktivitas olahraga dimulai dengan jalan santai mengelilingi lingkungan sekitar Mako, kemudian dilanjutkan dengan senam perenggangan. Rangkaian kegiatan ini bertujuan meningkatkan kebugaran tubuh, memperbaiki fleksibilitas otot, memperkuat kebersamaan antarpersonel, serta memastikan personel selalu berada dalam kondisi sehat dan siap menghadapi tugas-tugas kepolisian.
Seijin Kapolres Tabanan AKBP I PUTU BAYU PATI, S.I.K.,M.H, melalui Kapolsek Pupuan AKP I Nengah Simpen. S.H.,M.H, dalam arahannya menegaskan bahwa Polsek Pupuan berkomitmen penuh menjaga kualitas pelayanan kepada masyarakat. Menurutnya, kesehatan fisik dan mental anggota merupakan faktor penting untuk mewujudkan pelayanan yang maksimal, profesional, dan responsif terhadap kebutuhan masyarakat.
Selama kegiatan berlangsung, situasi terpantau aman dan terkendali. Polsek Pupuan berharap rutinitas olahraga seperti apel, jalan santai, dan senam perenggangan ini dapat terus dilakukan secara berkesinambungan guna menjaga kebugaran anggota serta memastikan kesiapsiagaan optimal dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.
_Humas Polsek Pupuan_
- Penulis: arash news



Saat ini belum ada komentar