Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Polda Bali » Jaga Kamtibmas, Polsek Blahbatuh Laksanakan KRYD Malam Di Pusat Keramaian

Jaga Kamtibmas, Polsek Blahbatuh Laksanakan KRYD Malam Di Pusat Keramaian

  • account_circle arash news
  • calendar_month Kamis, 20 Nov 2025
  • visibility 10
  • comment 0 komentar
  1. BLAHBATUH – Dalam rangka menjaga stabilitas kamtibmas dan memberikan rasa aman kepada masyarakat, Polsek Blahbatuh melaksanakan Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) pada Rabu malam (19/11/2025). Kegiatan menyasar kawasan pusat pertokoan dan pasar senggol tradisional Blahbatuh, dipimpin oleh Pawas IPTU I Wayan Subrata dengan melibatkan enam personel gabungan dari berbagai unit.

Pelaksanaan KRYD difokuskan pada aktivitas masyarakat di area pasar dan pertokoan yang masih ramai pada malam hari. Personel memberikan pemantauan sekaligus melakukan dialogis dengan para pedagang maupun pengunjung untuk memastikan situasi tetap aman dan kondusif. Sasaran utama kegiatan adalah mencegah potensi kerawanan seperti aksi premanisme maupun tindak kriminal lainnya.

Dalam pelaksanaannya, petugas tidak menemukan adanya aksi premanisme atau tindakan yang meresahkan masyarakat. Selain itu, personel juga memberikan edukasi kamtibmas kepada masyarakat agar tetap berhati-hati menjaga barang bawaan serta mengamankan kendaraan pribadi guna menghindari potensi tindak kejahatan. Pendekatan humanis dilakukan untuk menciptakan kedekatan antara polisi dan masyarakat.

Kapolsek Blahbatuh, Kompol Anak Agung Gede Arka, S.H., M.H., menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk komitmen Polsek Blahbatuh dalam menjaga keamanan wilayah. “Kami secara rutin melaksanakan KRYD sebagai upaya pencegahan agar masyarakat dapat beraktivitas dengan aman dan nyaman, khususnya pada malam hari. Kehadiran polisi di tengah masyarakat diharapkan mampu memberikan rasa tenang dan memperkuat hubungan baik antara Polri dan warga,” ujarnya.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • TNI AD Perkuat Hubungan dengan Masyarakat Lewat Bantuan Penggalian Kuburan

    TNI AD Perkuat Hubungan dengan Masyarakat Lewat Bantuan Penggalian Kuburan

    • calendar_month Kamis, 31 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 26
    • 0Komentar

    Ende – Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Serma Bambang Sutrisno dan Kopda Mohamad Muhidin, ikut membantu warga Dusun Nioniba, Desa Kebirangga, Kecamatan Maukaro dalam penggalian kuburan almarhumah Hajjah Siti Habibah pada Kamis pagi (31 Juli 2025). Kegiatan tersebut berlangsung mulai pukul 10.30 WITA hingga selesai. Selain membantu penggalian kuburan, Babinsa juga melakukan monitoring, komunikasi sosial (komsos), dan […]

  • Babinsa Peringgasela Timur Gelar Patroli Malam untuk Jaga Keamanan dan Ketertiban Lingkungan ‎

    Babinsa Peringgasela Timur Gelar Patroli Malam untuk Jaga Keamanan dan Ketertiban Lingkungan ‎

    • calendar_month Selasa, 2 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 10
    • 0Komentar

    ‎Peringgasela – Lombok Timur, Babinsa Desa Peringgasela Timur, Serka Jalaludin Sabki, melaksanakan kegiatan patroli malam di wilayah Desa Peringgasela Timur, Kecamatan Peringgasela. Senin(01/12/2025). ‎ ‎Kegiatan ini merupakan bagian dari tugas rutin Babinsa dalam menjaga stabilitas keamanan serta membangun komunikasi dengan masyarakat di wilayah binaan. ‎ ‎Patroli malam tersebut dilakukan untuk memastikan situasi tetap kondusif, sekaligus […]

  • Sisir Objek Vital, Samapta Polsek Abiansemal Patroli Ke ATM BPD Sangeh

    Sisir Objek Vital, Samapta Polsek Abiansemal Patroli Ke ATM BPD Sangeh

    • calendar_month Rabu, 23 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 28
    • 0Komentar

    ABIANSEMAL – Guna menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, khususnya di wilayah objek vital, personel Samapta Polsek Abiansemal melaksanakan patroli rutin ke sejumlah titik rawan, salah satunya di area mesin ATM Bank BPD Bali yang berlokasi di Obyek Wisata Desa Sangeh, Kecamatan Abiansemal, Kabupaten Badung, Rabu malam (23/07/2025). Patroli ini dilakukan sebagai bentuk antisipasi terhadap potensi […]

  • Dansatgas TMMD 125 Tegaskan Komitmen TNI Dukung Akses Pertanian Lewat Jalan Usaha Tani di Gianyar

    Dansatgas TMMD 125 Tegaskan Komitmen TNI Dukung Akses Pertanian Lewat Jalan Usaha Tani di Gianyar

    • calendar_month Senin, 28 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 32
    • 0Komentar

    Gianyar – Sukawati, Senin (28/7/2025) – Komitmen TNI dalam mendukung pembangunan di wilayah pedesaan kembali dibuktikan melalui program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-125 tahun 2025. Di bawah kepemimpinan Dansatgas TMMD Letkol Kav Rizal Wijaya, S.H., M.I.P., pembangunan Jalan Usaha Tani (JUT) sepanjang 1.241,42 meter dengan lebar bervariasi antara 0,6 hingga 1,2 meter dan ketebalan […]

  • Dandim 1617/Jembrana Ajak OPD Sukseskan TMMD Ke-127 demi Kesejahteraan Masyarakat.

    Dandim 1617/Jembrana Ajak OPD Sukseskan TMMD Ke-127 demi Kesejahteraan Masyarakat.

    • calendar_month Kamis, 15 Jan 2026
    • account_circle Rossa
    • visibility 8
    • 0Komentar

      JEMBRANA – Komandan Kodim (Dandim) 1617/Jembrana, Letkol Inf Sy. Gafur Thalib, memimpin langsung Rapat Koordinasi (Rakor) bersama Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Kabupaten Jembrana dalam rangka persiapan pelaksanaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke-127 Tahun 2026. Kegiatan ini berlangsung di Aula Kodim 1617/Jembrana, Rabu (14/01/2026). Dalam arahannya, Letkol Inf Sy. Gafur Thalib menekankan pentingnya kolaborasi […]

  • Sinergi TNI Dan Petani Sukseskan Hanpangan, Babinsa Dawan Klod Hadir Di Subak Dawan Dampingi Pengubinan

    Sinergi TNI Dan Petani Sukseskan Hanpangan, Babinsa Dawan Klod Hadir Di Subak Dawan Dampingi Pengubinan

    • calendar_month Kamis, 13 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Klungkung,- Sebagai upaya dalam mensukseskan program pemerintah khususnya pada sektor pertanian, Koptu Nyoman Suartawan yang saat ini menjabat sebagai Babinsa Dawan Klod Koramil 1610-03/Dawan melaksanakan pendampingan pelaksanaan ubinan dari BPP Kecamatan Dawan, kamis ( 13/11/25 ). Kegiatan pengubinan ini dilaksanakan di Subak Dawan, Desa Dawan Klod, Kecamatan Dawan, Kabupaten Klungkung tepatnya dilahan milik pak Wayan […]

expand_less