Patroli Terpadu Satsamapta Polres Gianyar Sisir Wilayah Beat 1, Pastikan Situasi Aman Kondusif
- account_circle arash news
- calendar_month Selasa, 18 Nov 2025
- visibility 6
- comment 0 komentar

Gianyar, 18 November 2025 – Personel Satsamapta Polres Gianyar melaksanakan Patroli Terpadu Beat 1 pada Selasa malam (18/11/2025) sekitar pukul 23.50 Wita. Kegiatan patroli dilakukan dengan menempatkan strong point di Simpang Kebo Iwa Selatan, Gianyar, sebagai langkah preventif mencegah potensi gangguan kamtibmas pada malam hari.
Patroli yang melibatkan tiga personel dengan menggunakan kendaraan dinas R4 tersebut melaksanakan pemantauan situasi, pengawasan area sekitar, serta memastikan keamanan dan kelancaran arus lalu lintas di wilayah tersebut.
Selama kegiatan berlangsung, petugas melaporkan bahwa situasi terpantau aman kondusif, arus lalu lintas normal, serta tidak ditemukan hal-hal menonjol. Cuaca pada saat patroli juga terpantau cerah sehingga membantu kelancaran pelaksanaan tugas.
Kasat Samapta Polres Gianyar, AKP Wibowo Sidi, menyampaikan bahwa patroli ini merupakan kegiatan rutin yang ditingkatkan untuk menjaga stabilitas kamtibmas pada malam hari.
> “Patroli terpadu ini kami laksanakan secara berkesinambungan untuk memastikan wilayah Gianyar tetap aman, terutama pada jam-jam rawan. Personel kami menyisir titik-titik strategis seperti Simpang Kebo Iwa Selatan guna mencegah potensi gangguan keamanan. Kami berkomitmen memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat,” ujar AKP Wibowo Sidi.
Beliau juga menambahkan bahwa pihaknya akan terus meningkatkan kehadiran polisi di lapangan untuk mempersempit ruang gerak pelaku kejahatan sekaligus memperkuat kepercayaan masyarakat terhadap Polri.
Patroli berakhir dalam keadaan aman, tertib, dan situasi wilayah hukum Polres Gianyar tetap kondusif.
- Penulis: arash news



Saat ini belum ada komentar