Bhabinkamtibmas Singakerta Sambang Dialogis, Kepada Penjual Perlengkapan Penjor Galungan
- account_circle arash news
- calendar_month Selasa, 18 Nov 2025
- visibility 13
- comment 0 komentar

Polda Bali – Polres Gianyar – Polsek Ubud,
Menjelang perayaan Hari Raya Galungan, Bhabinkamtibmas Desa Singakerta Polsek Ubud Aiptu I Made Widastra melaksanakan sambang dialogis dengan menyambangi para penjual perlengkapan penjor yang berjualan di pinggir jalan Banjar Dauh Labak, Desa Singakerta, Kecamatan Ubud, Kabupaten Gianyar, Selasa (18/11/2025).
Dalam kegiatan tersebut, Aiptu I Made Widastra
tidak hanya melakukan pemantauan situasi keamanan, tetapi juga memberikan imbauan kepada para pedagang agar tetap menjaga ketertiban dan tidak mengganggu arus lalu lintas. Selain itu, Aiptu Widastra juga mengingatkan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan dan keamanan barang dagangan.
Bhabinkamtibmas Desa Singakerta Aiptu I Made Widastra., seijin Kapolsek Ubud Kompol I Wayan Putra Antara, S.Pd., M.H., mengatakan bahwa kegiatan sambang ini bertujuan untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat menjelang Hari Raya Galungan, khususnya para pedagang perlengkapan penjor yang mulai ramai beraktivitas.
“Sambang ini merupakan upaya kami untuk mencegah terjadinya gangguan kamtibmas serta memberikan dukungan moril kepada masyarakat yang sedang mencari nafkah menjelang hari raya,” ujarnya.
Para pedagang menyambut baik kehadiran Bhabinkamtibmas dan berharap kegiatan semacam ini terus dilaksanakan guna menjaga situasi kondusif selama musim hari raya. (dastro)
- Penulis: arash news



Saat ini belum ada komentar