Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Babinsa dan Tim MBG Salurkan Menu Bergizi kepada Ribuan Siswa di Kecamatan Pantai Baru

Babinsa dan Tim MBG Salurkan Menu Bergizi kepada Ribuan Siswa di Kecamatan Pantai Baru

  • account_circle arash news
  • calendar_month Selasa, 18 Nov 2025
  • visibility 6
  • comment 0 komentar

Rote Ndao – Pada hari Selasa, 18 November 2025 pukul 07.00 Wita, Babinsa Koramil 1627-02/Pantai Baru Koptu Mesak Foeh melaksanakan pendampingan kegiatan pemberian makanan sehat bergizi bertempat di Yayasan Sasando Abadi, Desa Ofalangga, Kecamatan Pantai Baru. Kegiatan ini diselenggarakan oleh pihak ketiga bekerja sama dengan BGN RI dalam rangka meningkatkan pemenuhan gizi bagi siswa-siswi tingkat TK, PAUD, SD, SMP, dan SMA di wilayah Kecamatan Pantai Baru. Pendampingan ini dilakukan untuk memastikan kegiatan distribusi makanan bergizi berjalan tertib, tepat sasaran, serta memberikan manfaat maksimal bagi anak-anak.

Adapun jumlah sasaran penerima makanan sehat bergizi pada kegiatan tersebut mencapai 3.093 siswa/i, yang terdiri dari TK/PAUD sebanyak 406 siswa, SD sebanyak 1.297 siswa, SMP sebanyak 640 siswa, serta SMA/SMK sebanyak 750 siswa. Selain itu, Tim Makanan Bergizi Gratis (MBG) yang bertugas dalam kegiatan ini berjumlah 48 orang, terdiri dari 42 orang untuk penyiapan dan pengolahan makanan serta 6 orang untuk pendistribusian. Menu makanan yang dibagikan kepada para siswa meliputi nasi putih, telur, tahu, tumis toge dan kacang panjang, serta buah melon sebagai penutup.

Kegiatan pendistribusian makanan bergizi berjalan aman, tertib, dan lancar dengan dukungan penuh dari Babinsa Koramil 1627-02/Pantai Baru, Tim MBG, serta seluruh kepala sekolah dan guru dari TK, PAUD, SD, SMP, dan SMA penerima. Kehadiran Babinsa dalam kegiatan ini menunjukkan komitmen Koramil 1627-02/Pantai Baru dalam mendukung program peningkatan kesehatan dan gizi anak-anak di wilayah Pantai Baru.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • TNI dan Rakyat Bersinergi, Babinsa Jereweh Pastikan Keamanan Malam Hari

    TNI dan Rakyat Bersinergi, Babinsa Jereweh Pastikan Keamanan Malam Hari

    • calendar_month Minggu, 14 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 37
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat – NTB, Upaya menjaga keamanan dan kenyamanan masyarakat terus dilakukan oleh jajaran Kodim 1628/KSB. Pada Minggu malam (14/9/2025) pukul 21.30 WITA, Babinsa Koramil 1628-05/Jereweh, Sertu Ismail, melaksanakan patroli keliling di wilayah Kecamatan Jereweh. Patroli malam tersebut menjadi bentuk nyata kepedulian Babinsa terhadap kondisi keamanan di desa binaannya. Dengan menyusuri beberapa titik rawan dan […]

  • BPD PAW Desa Tatar Resmi Diambil Sumpah, TNI-Polri Hadir Jaga Sinergitas Wilayah

    BPD PAW Desa Tatar Resmi Diambil Sumpah, TNI-Polri Hadir Jaga Sinergitas Wilayah

    • calendar_month Selasa, 15 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 35
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat – Dalam upaya memperkuat sinergi antara pemerintah desa dan lembaga kemasyarakatan, Babinsa Koramil 1628-02/Sekongkang, Serda Sadam, turut menghadiri kegiatan pengambilan sumpah/janji Anggota Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Pergantian Antar Waktu (PAW) Desa Tatar, Kecamatan Sekongkang, periode 2019–2027, yang dilaksanakan pada Selasa, 15 Juli 2025, pukul 08.30 WITA bertempat di Aula Kantor Desa Tatar. Kegiatan […]

  • Kodim 1606 Hadirkan Jembatan Harapan Warga Lobar

    Kodim 1606 Hadirkan Jembatan Harapan Warga Lobar

    • calendar_month Minggu, 28 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 25
    • 0Komentar

    Lombok Barat, NTB – Semangat pengabdian tanpa batas kembali ditunjukkan oleh prajurit Tentara Nasional Indonesia (TNI) bersama masyarakat dalam kegiatan Pra TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke-126 Komando Distrik Militer (Kodim) 1606/Mataram yang berlangsung di Dusun Sayang dan Dusun Murpeji, Desa Dasan Geria, Kecamatan Lingsar, Kabupaten Lombok Barat, Nusa Tenggara Barat, Minggu (28/9/2025). Meski bertepatan […]

  • Sekolah di Kota Bima Nikmati Menu Bergizi Seimbang Lewat Program MBG

    Sekolah di Kota Bima Nikmati Menu Bergizi Seimbang Lewat Program MBG

    • calendar_month Jumat, 22 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 32
    • 0Komentar

    Keberlanjutan program Makan Bergizi Gratis (MBG) di Kota Bima terus menunjukkan perkembangan yang signifikan dengan cakupan wilayah yang semakin luas. Program ini telah mencakup sebagian besar wilayah di Kota Bima dan dilaksanakan secara terkoordinasi oleh berbagai pihak, termasuk personil TNI dari Koramil 01/Rasanae Kodim 1608/Bima yang aktif melakukan pendampingan saat pendistribusian paket MBG. Salah satu […]

  • ‎Satgas TMMD Kodim 1607/Sumbawa Bersama Masyarakat Donor Darah HUT RI ke-80

    ‎Satgas TMMD Kodim 1607/Sumbawa Bersama Masyarakat Donor Darah HUT RI ke-80

    • calendar_month Minggu, 17 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 31
    • 0Komentar

    ‎NTB – Sumbawa. Dalam rangka memeriahkan HUT RI ke-80, Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-125 Kodim 1607/Sumbawa turut ambil bagian dalam kegiatan donor darah yang digelar di Polindes Kalabeso, Kecamatan Buer, pada Minggu (17/08/2025). ‎ ‎Kegiatan sosial ini diselenggarakan oleh Pemerintah Kecamatan Buer bekerja sama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Sumbawa. Antusiasme masyarakat bersama […]

  • Sinergi TNI–Polri, Babinsa Banjar Jawa Kawal Aman Perayaan Natal II dan Sakramen Baptisan”

    Sinergi TNI–Polri, Babinsa Banjar Jawa Kawal Aman Perayaan Natal II dan Sakramen Baptisan”

    • calendar_month Sabtu, 27 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 11
    • 0Komentar

    Buleleng — Dalam rangka memastikan pelaksanaan ibadah berjalan aman, tertib, dan khidmat, Babinsa Kelurahan Banjar Jawa Serda I Made Sastrawan bersama Bhabinkamtibmas Kelurahan Banjar Jawa Aipda Dewa Putu Eka Ariawan, S.H. melaksanakan pengamanan Ibadah Perayaan Natal II dan Sakramen Baptisan di Gereja Protestan di Indonesia Bagian Barat (GPIB) Singaraja, Jalan Ngurah Rai No. 49, Kelurahan […]

expand_less