Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Ciptakan Keamanan Pagi Buta, Samapta Polsek Abiansemal Laksanakan Strong Point Di Jalur Sunyi

Ciptakan Keamanan Pagi Buta, Samapta Polsek Abiansemal Laksanakan Strong Point Di Jalur Sunyi

  • account_circle arash news
  • calendar_month Jumat, 14 Nov 2025
  • visibility 6
  • comment 0 komentar

ABIANSEMAL – Dalam rangka menjaga situasi kamtibmas tetap kondusif pada jam-jam rawan, personel Samapta Polsek Abiansemal melaksanakan kegiatan strong point pada sejumlah jalur sunyi di wilayah Kecamatan Abiansemal, Jumat (14/11/2025) dinihari.

Pelaksanaan strong point ini difokuskan pada titik-titik yang rawan terjadinya gangguan keamanan, seperti aksi balap liar, tindak kriminal jalanan, serta aktivitas mencurigakan lainnya. Personel Samapta melakukan pemantauan ketat di jalur sepi, memastikan situasi tetap aman sekaligus memberikan rasa tenang bagi masyarakat yang mulai beraktivitas di pagi buta.

Kegiatan ini juga merupakan bagian dari upaya preventif Polsek Abiansemal dalam menciptakan keamanan wilayah, di mana petugas tidak hanya melakukan penjagaan tetapi juga melakukan patroli mobile menyusuri ruas jalan yang minim penerangan serta kawasan penghubung antardesa.

Pawas Polsek Abiansemal IPTU I Gusti Made Widana seijin Kapolsek Abiansemal Kompol I Nyoman Karang Adiputra, S.H., mengatakan bahwa kegiatan strong point dinihari dilakukan secara konsisten sebagai bentuk kehadiran polisi di waktu-waktu rawan.

“Kami menempatkan personel pada jalur-jalur sunyi untuk meminimalisir potensi gangguan kamtibmas, terutama aksi balap liar dan kejahatan jalanan. Strong point ini merupakan salah satu cara kami memastikan masyarakat merasa aman, bahkan di jam-jam paling sepi,” ujar IPTU Widana.

Beliau menambahkan bahwa kegiatan ini akan terus dilakukan secara berkelanjutan demi menjaga stabilitas keamanan di wilayah Kecamatan Abiansemal.

Dengan adanya strong point rutin di pagi buta, Polsek Abiansemal berharap situasi kamtibmas dapat terus terjaga serta memberikan kenyamanan bagi masyarakat yang memulai aktivitas sejak dini.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Koramil 06/Karera Kodim 1601/Sumba Timur Bersama Petani Gelar Panen Raya

    Babinsa Koramil 06/Karera Kodim 1601/Sumba Timur Bersama Petani Gelar Panen Raya

    • calendar_month Kamis, 13 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 10
    • 0Komentar

    NTT-Sumba Timur.Babinsa Koramil 06/Karera Kodim 1601/Sumba Timur, Serka Dominggus Lay, melaksanakan pendampingan kepada para petani dalam kegiatan perontokan padi di lahan pertanian milik warga Desa Tandula Jangga,Kecamatan Karera,Kabupaten Sumba Timur.Kamis (13/11/2025). Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya TNI Angkatan Darat, khususnya jajaran Kodim 1601/Sumba Timur, dalam mendukung program ketahanan pangan nasional. Dalam kesempatan tersebut, Serka […]

  • Didampingi Babinsa Tegak, Camat Klungkung Cek Lokasi Pembangunan TPS3R

    Didampingi Babinsa Tegak, Camat Klungkung Cek Lokasi Pembangunan TPS3R

    • calendar_month Selasa, 5 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 29
    • 0Komentar

    Klungkung,- Babinsa Tegak Koramil 1610-01/Klungkung Praka Galang melaksanakan pendampingan kegiatan Camat Klungkung Putu Arnawa melaksanakan peninjauan lokasi lahan yang akan direncanakan untuk pembangunan TPS 3R di Desa Tegak. Peninjauan lokasi tersebut yang dilaksanakan di Dusun Tengah Desa Tegak, Kecamatan Klungkung, Kabupaten Klungkung tersebut turut pula dihadiri oleh Sekcam beserta staf, Perbekel dan perangkat Desa Tegak. […]

  • Pererat Silaturahmi, Babinsa Kiantar Pantau Keamanan Wilayah Binaan

    Pererat Silaturahmi, Babinsa Kiantar Pantau Keamanan Wilayah Binaan

    • calendar_month Minggu, 14 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Dalam rangka menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di wilayah binaan, anggota Koramil 1628-04/Poto Tano terus aktif melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) dan monitoring wilayah. Pada hari Minggu, 14 Desember 2025, sekitar pukul 10.30 WITA, Babinsa Desa Kiantar Koramil 1628-04/Poto Tano, Koptu Amirudin, melaksanakan Komsos sekaligus pemantauan situasi wilayah desa […]

  • Ciptakan Situasi Kamtibmas yang Kondusif, Kapolsek Pupuan Pimpin Giat Patroli di Wilayah Pupuan

    Ciptakan Situasi Kamtibmas yang Kondusif, Kapolsek Pupuan Pimpin Giat Patroli di Wilayah Pupuan

    • calendar_month Selasa, 21 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 11
    • 0Komentar

    Polres Tabanan – Polsek Pupuan Selasa, 21 Oktober 2025 pukul 10.30 Wita sampai dengan 12.10 Wita, personel Polsek Pupuan melaksanakan kegiatan Patroli Rutin dan Patroli Barcode di wilayah hukum Polsek Pupuan. Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Kapolsek Pupuan bersama 2 personel dengan menggunakan mobil patroli dinas Polsek Pupuan, sebagai bentuk upaya preventif dalam menjaga keamanan […]

  • Koramil 1626-02/Susut Wujudkan Kepedulian Melalui GPM untuk Kendalikan Harga Beras

    Koramil 1626-02/Susut Wujudkan Kepedulian Melalui GPM untuk Kendalikan Harga Beras

    • calendar_month Senin, 15 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 22
    • 0Komentar

    Bangli – Dalam upaya membantu masyarakat memperoleh beras dengan harga terjangkau, Koramil 1626-02/Susut bekerjasama dengan Perum Bulog menggelar kegiatan Gerakan Pangan Murah (GPM) Beras SPHP di halaman Makoramil 1626-02/Susut, Senin (15/09/2025). Kegiatan yang dihadiri langsung, Babinsa Susut, Babinsa Selat, Babinsa Penglumbaran, perwakilan Perum Bulog Subdivre Bangli, aparat desa, serta masyarakat setempat. Adapun total penjualan beras […]

  • MPLS  Berlanjut  Kanit Binmas Polsek Kuta Utara Isi  Materi  Kamtibmas Dan Tertib Berlalu Lintas

    MPLS Berlanjut Kanit Binmas Polsek Kuta Utara Isi Materi Kamtibmas Dan Tertib Berlalu Lintas

    • calendar_month Jumat, 25 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 28
    • 0Komentar

    Kuta Utara. Mengawali Tahun Ajaran Baru masing masing sekolah baik tingkat SD, SMP dan SLTA di daerah hukum Polsek Kuta Utara melaksanakan Kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) dengan menghadirkan personel dari Kepolisian Sektor Kuta Utara sebagai pengisi materi di bidang Kamtibmas dan Tertib Berlalu Lintas bertempat di Aula SMAN 1 Kuta Utara . Kamis […]

expand_less