Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Wujudkan Penyaluran Bansos Tepat Sasaran, Babinsa Jotang Beru Hadiri Musdesus Graduasi PKH–BPNT

Wujudkan Penyaluran Bansos Tepat Sasaran, Babinsa Jotang Beru Hadiri Musdesus Graduasi PKH–BPNT

  • account_circle arash news
  • calendar_month Kamis, 13 Nov 2025
  • visibility 6
  • comment 0 komentar

Sumbawa, NTB — Babinsa Desa Jotang Beru, Sertu Ovan Pranata, anggota Koramil 1607-02/Empang, menghadiri kegiatan Musyawarah Desa Khusus (Musdesus) terkait sosialisasi Graduasi Kepesertaan Bantuan Sosial Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT), yang digelar di Aula Kantor Desa Jotang Beru, Kecamatan Empang, Kabupaten Sumbawa, pada Kamis (13/11/2025).

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Kepala Desa Jotang Beru beserta perangkat desa, pendamping sosial PKH, Babinsa, Bhabinkamtibmas, dan perwakilan masyarakat penerima bantuan sosial.

Dalam musyawarah tersebut, disampaikan bahwa kegiatan graduasi bertujuan untuk meninjau dan mengevaluasi kembali kepesertaan warga penerima bantuan sosial, agar penyalurannya tepat sasaran sesuai dengan kondisi ekonomi masyarakat terkini. Selain itu, peserta juga diberikan pemahaman tentang kriteria dan mekanisme graduasi mandiri bagi keluarga yang dinilai sudah mampu dan tidak lagi berhak menerima bantuan.

Sertu Ovan Pranata dalam kesempatan itu menyampaikan dukungannya terhadap pelaksanaan kegiatan tersebut. Ia menegaskan pentingnya keterbukaan dan kejujuran dalam proses pendataan agar bantuan pemerintah benar-benar diterima oleh warga yang membutuhkan.

“Kegiatan seperti ini sangat penting untuk memastikan bantuan sosial disalurkan secara adil dan tepat sasaran. Kami dari TNI siap mendukung pemerintah desa dalam menjaga transparansi dan ketertiban selama proses berlangsung,” ujar Sertu Ovan.

Musyawarah berjalan dengan lancar dan penuh musyawarah mufakat. Diharapkan melalui kegiatan ini, masyarakat Desa Jotang Beru dapat lebih memahami arti penting kejujuran dan tanggung jawab sosial dalam pelaksanaan program bantuan pemerintah. (Pendim Sumbawa).

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Gerak Cepat Satgas 743/PSY, Anak Papua yang Luka Parah Kini Tersenyum Lagi

    Gerak Cepat Satgas 743/PSY, Anak Papua yang Luka Parah Kini Tersenyum Lagi

    • calendar_month Kamis, 7 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 23
    • 0Komentar

    Puncak Jaya, Papua — Kepedulian terhadap sesama kembali ditunjukkan oleh Satgas Yonif 743/PSY Pos Makosatgas Purleme dalam aksi nyata pelayanan kesehatan gratis bagi masyarakat. Pada Kamis (7/8/2025), tim kesehatan Satgas membantu mengobati seorang anak bernama Ruben yang mengalami infeksi serius pada kakinya. Ruben, warga Kampung Purleme, datang ke pos dengan kondisi luka yang telah memburuk […]

  • Dusun Mentigi Kompak Hadapi Kebakaran Lahan Saat Kemarau

    Dusun Mentigi Kompak Hadapi Kebakaran Lahan Saat Kemarau

    • calendar_month Sabtu, 16 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 25
    • 0Komentar

    Lombok Utara, NTB – Warga Dusun Mentigi, Desa Malaka, Kecamatan Pemenang, Kabupaten Lombok Utara (KLU), sempat dikejutkan oleh munculnya asap dari lahan milik investor di sekitar kawasan Autore. Api yang membakar dedaunan kering itu dengan cepat meluas akibat tiupan angin musim kemarau, Sabtu siang (16/8/2025). Kepala Dusun Mentigi, Rajab, menjadi salah satu saksi pertama yang […]

  • Babinsa dan Guru Bersinergi Bentuk Generasi Berkarakter Lewat Lomba Senam di Singakerta

    Babinsa dan Guru Bersinergi Bentuk Generasi Berkarakter Lewat Lomba Senam di Singakerta

    • calendar_month Senin, 10 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 4
    • 0Komentar

    Gianyar – Ubud, Senin (10/11/2025) Babinsa Desa Singakerta Koramil 1616-02/Ubud Kopda Kadek Endra Wirawan melaksanakan pengamanan sekaligus pendampingan kegiatan Lomba Senam Anak Indonesia Hebat, yang digelar dalam rangka meningkatkan semangat kebersamaan serta menumbuhkan kecintaan terhadap gaya hidup sehat bagi anak-anak dari berbagai jenjang pendidikan di wilayah PGRI Cabang Ubud. Kegiatan ini juga menjadi bagian dari […]

  • Komsos dan Pamwil Babinsa Wolowaru di Desa Fatamari Berjalan Aman dan Lancar

    Komsos dan Pamwil Babinsa Wolowaru di Desa Fatamari Berjalan Aman dan Lancar

    • calendar_month Minggu, 21 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 20
    • 0Komentar

    Pada Minggu, Babinsa Koramil 1602-02/Wolowaru, Pratu M. Safari, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) di Desa Fatamari, Kecamatan Lio Timur, Kabupaten Ende. Kegiatan dimulai pukul 08.00 Wita dan berlangsung hingga pukul 09.00 Wita dengan kondisi aman dan lancar. Dalam kegiatan tersebut, Babinsa memantau situasi keamanan wilayah guna menciptakan ketertiban dan rasa aman […]

  • Gotong Royong Satgas TMMD dan Warga Wujudkan Bendungan Panondiwal yang Lebih Layak

    Gotong Royong Satgas TMMD dan Warga Wujudkan Bendungan Panondiwal yang Lebih Layak

    • calendar_month Senin, 13 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 21
    • 0Komentar

    Ngada — Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-126 Kodim 1625/Ngada terus menunjukkan progres positif. Memasuki hari ke-6 pelaksanaan, Senin (13 Oktober 2025), Satgas TMMD bersama warga melaksanakan kegiatan rehab dan rehabilitasi Bendungan Panondiwal yang terletak di Desa Benteng Tawa, Kecamatan Riung Barat, Kabupaten Ngada. Kegiatan fisik hari ini difokuskan pada pembersihan sayap bendungan dan […]

  • Sinergi Babinsa dan Masyarakat Desa Nakambara Perkuat Rasa Aman di Wilayah Binaan

    Sinergi Babinsa dan Masyarakat Desa Nakambara Perkuat Rasa Aman di Wilayah Binaan

    • calendar_month Rabu, 26 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 2
    • 0Komentar

    Ende, — Babinsa Koramil 1602-02/Wolowaru, Praka Jusman, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) dan pengamanan wilayah (Pamwil) bersama warga di Desa Nakambara, Kecamatan Wolowaru, Kabupaten Ende, Selasa (25/11) pukul 12.00 WITA. Kegiatan ini bertujuan untuk memantau keamanan wilayah sekaligus menciptakan kondisi Kamtibmas yang aman dan nyaman bagi masyarakat. Babinsa juga mendengarkan keluhan warga, sehingga permasalahan yang […]

expand_less