Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Kodim 1601/Sumba Timur Turut Peringati Hari Pahlawan di Lapangan Depan Kantor Bupati

Kodim 1601/Sumba Timur Turut Peringati Hari Pahlawan di Lapangan Depan Kantor Bupati

  • account_circle arash news
  • calendar_month Senin, 10 Nov 2025
  • visibility 12
  • comment 0 komentar

NTT-Sumba Timur,Dalam rangka memperingati Hari Pahlawan Tahun 2025, Komando Distrik Militer (Kodim) 1601/Sumba Timur mengikuti upacara yang dilaksanakan di Lapangan depan Kantor Bupati Sumba Timur, Jl. Jend. Soeharto No. 42, Kelurahan Hambala, Kecamatan Kota Waingapu, Kabupaten Sumba Timur,Senin (10/11/2025).

Dandim 1601/Sumba Timur Letkol Inf Dobby Noviyanto S., S.E. diwakili oleh Kasdim 1601/Sumba Timur Mayor Inf Sambudi, turut hadir dalam kegiatan upacara tersebut bersama jajaran Forkopimda Kabupaten Sumba Timur.

Upacara peringatan Hari Pahlawan ini dipimpin langsung oleh Bupati Sumba Timur, Umbu Lili Pekuwali, S.T., M.T., yang bertindak sebagai Inspektur Upacara (Irup). Dalam amanatnya, Bupati menyampaikan pesan penting tentang semangat perjuangan dan nilai-nilai kepahlawanan yang harus terus ditanamkan dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.

“Peringatan Hari Pahlawan bukan sekadar seremonial, namun momentum untuk menumbuhkan semangat juang dan rasa cinta tanah air sebagaimana para pahlawan yang telah berkorban demi kemerdekaan,” ujar Bupati dalam amanatnya.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut antara lain Kapolres Sumba Timur, Kajari Sumba Timur, Ketua Pengadilan Negeri Waingapu, anggota DPRD Kabupaten Sumba Timur, para Kepala Dinas, Perwira dan Anggota Kodim 1601/Sumba Timur, anggota Polres Sumba Timur, Kompi C Pelopor Brimob,Danpos AL,Danpos AU, Satpol PP, KOMCAD, anggota Dinas Perhubungan, PGRI, serta perwakilan dari berbagai lembaga pendidikan mulai SD hingga perguruan tinggi.

Upacara berlangsung dengan khidmat dan penuh semangat, menandai penghormatan mendalam kepada para pahlawan yang telah berjuang demi kemerdekaan Indonesia. Kegiatan ditutup dengan doa bersama dan penghormatan terakhir kepada arwah para pahlawan.

(Pendim 1601 ST)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Wakili Kapolsek, Kanit Binmas Dentim Hadiri Pembahasan Pengelolaan Sampah Berbasis Sumber

    Wakili Kapolsek, Kanit Binmas Dentim Hadiri Pembahasan Pengelolaan Sampah Berbasis Sumber

    • calendar_month Rabu, 13 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 30
    • 0Komentar

    Menindaklanjuti hasil rapat Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK) Kota Denpasar, Forkopimcam (Forum Komunikasi Pimpinan Kecamatan) Denpasar Timur menggelar pertemuan terkait pembahasan pengelolaan sampah berbasis sumber. Kegiatan ini berlangsung pada Selasa (12/08/2025) pukul 13.00 Wita di Ruang Rapat Kantor Camat Dentim, Jalan Surabi, Kelurahan Kesiman. Dalam kegiatan tersebut, Kapolsek Denpasar Timur (Dentim) Kompol I Ketut […]

  • Kapolsek Klungkung Gelar Safari Kamtibmas di Banjar Ayung.

    Kapolsek Klungkung Gelar Safari Kamtibmas di Banjar Ayung.

    • calendar_month Selasa, 13 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 5
    • 0Komentar

    Polres Klungkung – Kapolsek Klungkung Kompol I Wayan Sujana, S.H., M.M. melaksanakan kegiatan Safari Kamtibmas Polsek Klungkung yang bertempat di rumah I Wayan Dunung, warga Banjar Ayung, Kelurahan Semarapura Klod, Kabupaten Klungkung, (12/1). Dalam kegiatan tersebut, Kapolsek Klungkung didampingi para Pejabat Utama (PJU) Polsek Klungkung, yakni Kanit Intelkam, Kanit Lantas, Kanit Binmas, dan Kanit Samapta. […]

  • Patroli Siskamling di Sape dan Lambu Berjalan Aman, Komitmen Bersama Jaga Keamanan

    Patroli Siskamling di Sape dan Lambu Berjalan Aman, Komitmen Bersama Jaga Keamanan

    • calendar_month Sabtu, 1 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Bima _ Pada hari Jumat, 31 Oktober 2025, Serka Sahlan bersama satu anggota Koramil 1608-03/Sape melaksanakan kegiatan patroli siskamling di wilayah Kecamatan Sape dan Lambu. Kegiatan ini bertujuan untuk memantau situasi wilayah sekaligus mengantisipasi perkembangan keamanan demi terciptanya suasana yang kondusif bagi warga sekitar. Dalam kegiatan tersebut, turut hadir anggota Koramil sebanyak 2 orang, aparat […]

  • Satgas Pos Kewar Ubah Pola Pikir Masyarakat Perbatasan, Ajak Berkebun di Lahan Kosong

    Satgas Pos Kewar Ubah Pola Pikir Masyarakat Perbatasan, Ajak Berkebun di Lahan Kosong

    • calendar_month Senin, 14 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 43
    • 0Komentar

    Belu – Pos Kewar sosialisasikan cara bercocok tanam bawang merah dan mentimun kepada warga perbatasan di Desa Kewar, Kecamatan Lamaknaen, Kabupaten Belu. Senin (14/07/2025). Danpos Kewar Letda Inf Ilyas mengungkapkan bahwa kegiatan sosialisasi ini untuk berbagi pengetahuan tentang cara menanam dan merawat bawang merah dan mentimun agar mendapatkan hasil panen yang maksimal. Ia juga mengajak […]

  • Patroli Gabungan Tingkatkan Keamanan Malam Minggu di Kawasan Pelabuhan Benoa

    Patroli Gabungan Tingkatkan Keamanan Malam Minggu di Kawasan Pelabuhan Benoa

    • calendar_month Minggu, 23 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Denpasar, Sabtu malam, 22 November 2025, Polsek Kawasan Pelabuhan Benoa bersama instansi terkait (InkaIt) melaksanakan kegiatan Patroli Gabungan dalam rangka mengantisipasi potensi gangguan keamanan dan ketertiban di wilayah Pelabuhan Benoa. Kegiatan ini diawali dengan Apel bersama dalam rangka pengecekan kekuatan personil, menerima arahan dan teknis pelaksanaan kegiatan yang dilaksanakan di halaman Kantor PSDKP Pelabuhan Benoa […]

  • Warga Dusun Muhajirin Curhat Soal Cuaca Ekstrem pada Babinsa

    Warga Dusun Muhajirin Curhat Soal Cuaca Ekstrem pada Babinsa

    • calendar_month Kamis, 30 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Lombok Barat, NTB — Di tengah kondisi cuaca ekstrem yang melanda wilayah Lingsar belakangan ini, Bintara Pembina Desa (Babinsa) Langko, Komando Rayon Militer (Koramil) 1606-08/Narmada, menunjukkan kepeduliannya dengan turun langsung berkomunikasi sosial (Komsos) bersama warga Dusun Muhajirin, Desa Langko, Lombok Barat, Kamis (30/10/2025). Kegiatan ini menjadi ajang silaturahmi sekaligus sarana mendengar langsung berbagai keluhan warga. […]

expand_less