Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Dandim 1617/Jembrana Hadiri Upacara Hari Pahlawan ke-80, Kobarkan Semangat Nasionalisme di Stadion Pecangakan

Dandim 1617/Jembrana Hadiri Upacara Hari Pahlawan ke-80, Kobarkan Semangat Nasionalisme di Stadion Pecangakan

  • account_circle arash news
  • calendar_month Senin, 10 Nov 2025
  • visibility 46
  • comment 0 komentar

JEMBRANA – Komandan Kodim (Dandim) 1617/Jembrana, Letkol Inf S.Y. Gafur Thalib, S.I.P., M.Si, turut serta dalam Upacara Peringatan Hari Pahlawan Ke-80 Tahun 2025 yang diselenggarakan di Stadion Pecangakan, Kelurahan Dauhwaru, Jembrana, pada Senin, 10 November 2025.

Kehadiran Dandim 1617/Jembrana menunjukkan komitmen TNI, khususnya Kodim Jembrana, dalam menghormati dan mengenang jasa para pahlawan bangsa. Upacara ini menjadi momentum penting untuk menumbuhkan kembali semangat kepahlawanan dan nasionalisme di kalangan masyarakat dan seluruh elemen pemerintahan.

Upacara dipimpin langsung oleh Bupati Jembrana, I Made Kembang Hartawan, S.E., M.M., yang bertindak selaku Inspektur Upacara. Dalam kesempatan tersebut, Bupati membacakan Amanat Menteri Sosial Republik Indonesia yang menekankan bahwa para pahlawan adalah cahaya yang menerangi jalan bangsa dan perjuangan mereka dilandasi oleh keikhlasan serta semangat mengutamakan kepentingan bangsa di atas segalanya.

Acara ini dihadiri oleh jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Jembrana serta tokoh penting lainnya, termasuk:
• Wakil Bupati Jembrana (I Gede Ngurah Patriana Krisna, S.T., M.T.).
• Ketua DPRD Kab. Jembrana (Ni Made Sri Sutharmi, S.M).
• Kapolres Jembrana (AKBP Kadek Citra Dewi Suparwati, S.H., S.I.K., M.I.K).
Serta perwakilan dari Kejaksaan Negeri, Pengadilan Negeri Negara, Danyonif 741/GN, Danyon C Pelopor Brimob Gilimanuk, dan Sekda Kabupaten Jembrana.
Komandan Upacara diemban oleh Pasi Pers Kodim 1617/Jembrana, Kapten Inf I Komang Artana, dan Perwira Upacara oleh Pasi Intel Kodim 1617/Jembrana, Lettu Chk I Komang Agus Adiawan, S.H.
Upacara diikuti oleh sekitar 500 peserta yang terdiri dari berbagai elemen, termasuk 1 Peleton Kodim 1617/Jembrana, 1 Peleton Yonif 741/GN, 1 Peleton Detasemen C Brimob Gilimanuk, 1 Peleton Polres Jembrana, serta Peleton dari Sat Pol PP, BPBD, KORPRI, PGRI, Siswa-siswi SMA/SMK, dan SMP Kabupaten Jembrana.

Rangkaian kegiatan upacara berlangsung khidmat, meliputi pengibaran Bendera Merah Putih, mengheningkan cipta, pembacaan teks Pancasila dan UUD 1945, serta pembacaan Pesan-pesan Pahlawan. Upacara Peringatan Hari Pahlawan ini berjalan dengan tertib, aman, dan lancar.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Komsos Dengan Petani Rumput Laut Babinsa Bantu Bersihkan Rumput Laut

    Komsos Dengan Petani Rumput Laut Babinsa Bantu Bersihkan Rumput Laut

    • calendar_month Selasa, 19 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 27
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Babinsa patroli wilayah guna memberika rasa aman memelihara dan meningkatkan silaturahmi dengan warga diwilayah binaan, Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 03/Batutua Kodim 1627/Rote Ndao. Sertu Imanuel Ani komsos dengan warga binaan yang sedang membersihkan rumput lau untuk di jual ke pasar. Selasa (19/08/25) Dengan adanya kerjasama ini, juga sebagai upaya menjalin silaturrahim […]

  • Bhabinkamtibmas Sanur kaja dan aparat  Desa Sanur Kaja Tertibkan Penduduk Non Permanen, 85 Warga Didata

    Bhabinkamtibmas Sanur kaja dan aparat Desa Sanur Kaja Tertibkan Penduduk Non Permanen, 85 Warga Didata

    • calendar_month Kamis, 9 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 15
    • 0Komentar

    Denpasar Selatan, 8 Oktober 2025 — Polsek Denpasar Selatan bersama Pemerintah Desa Sanur Kaja melaksanakan pendataan dan penertiban penduduk non permanen di kawasan Jalan Merdukomala, Banjar Belong, Sanur Kaja, Rabu (8/10) sore. Kegiatan dilaksanakan oleh Bhabinkamtibmas Sanur kaja Aiptu I Made Sucantra, Babinsa, Linmas, dan perangkat desa dengan melibatkan 30 personel. Petugas memeriksa sekitar 30 […]

  • Peduli Warga Perbatasan, Pos Laktutus Turut Serta Dalam Pembongkaran Rumah Adat

    Peduli Warga Perbatasan, Pos Laktutus Turut Serta Dalam Pembongkaran Rumah Adat

    • calendar_month Minggu, 27 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 31
    • 0Komentar

    Belu – Pos Laktutus bantu masyarakat membongkar rumah adat suku Akas bersama warga Adat Dusun Horak, Desa Fatuleno, Kecamatan Nanaet, Kabupaten Belu. Minggu (27/07/2025). Semangat kebersamaan anggota Pos Laktutus dalam pembongkaran rumah Adat Suku Akas yang telah termakan usia rencananya akan dibangun yang baru mendapat apresiasi baik dari masyarakat setempat. Kegiatan ini merupakan bagian dari […]

  • Babinsa Kodim 1602/Ende Aktif Lakukan Pengamanan Wilayah dan Komsos di Desa Binaan

    Babinsa Kodim 1602/Ende Aktif Lakukan Pengamanan Wilayah dan Komsos di Desa Binaan

    • calendar_month Sabtu, 26 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 28
    • 0Komentar

    Ende, Dalam rangka meningkatkan komunikasi sosial dan menjaga stabilitas keamanan di wilayah binaan, Babinsa Koramil 1602-04/Maurole, Praka Khairil Mustafa, melaksanakan kegiatan Monitoring, Komunikasi Sosial (Komsos), dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) di Desa Watunggere, Kecamatan Detukeli, Kabupaten Ende, pada Sabtu (26/7/2025). Kegiatan yang dimulai pukul 08.00 WITA tersebut berlangsung hingga selesai dan dihadiri oleh tujuh orang warga […]

  • Personel Operasi Lilin Agung 2025 Sigap Urai Kepadatan Lalu Lintas di Kota Denpasar dan Sekitarnya

    Personel Operasi Lilin Agung 2025 Sigap Urai Kepadatan Lalu Lintas di Kota Denpasar dan Sekitarnya

    • calendar_month Selasa, 23 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 4
    • 0Komentar

    Memasuki puncak libur akhir tahun, personel lalu lintas yang tergabung dalam Operasi Lilin Agung 2025 dikerahkan secara masif untuk mengurai kepadatan arus kendaraan di sejumlah titik krusial Kota Denpasar dan sekitarnya. Petugas tampak bersiaga di lokasi-lokasi rawan seperti Jalan Bypass Ngurah Rai, kawasan Tol Bali Mandara serta pusat perbelanjaan guna melakukan pengaturan manual dan rekayasa […]

  • Gatur Sore Polsek Abiansemal Pastikan Aktivitas Masyarakat Tetap Lancar & Aman

    Gatur Sore Polsek Abiansemal Pastikan Aktivitas Masyarakat Tetap Lancar & Aman

    • calendar_month Senin, 8 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    ABIANSEMAL – Personel Polsek Abiansemal kembali melaksanakan kegiatan pengaturan lalu lintas (gatur) sore hari di sejumlah titik rawan kemacetan, Senin (8/12/2025) sore. Kegiatan ini dilakukan untuk memastikan arus kendaraan tetap lancar di jam pulang kerja serta memberikan rasa aman kepada pengguna jalan. Pengaturan difokuskan pada jalur utama Abiansemal, termasuk simpang-simpang yang kerap mengalami peningkatan volume […]

expand_less