Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Bati Komsos Koramil Sekongkang Wakili Danramil pada Acara Penutupan Panitia MTQ Kabupaten

Bati Komsos Koramil Sekongkang Wakili Danramil pada Acara Penutupan Panitia MTQ Kabupaten

  • account_circle arash news
  • calendar_month Jumat, 7 Nov 2025
  • visibility 7
  • comment 0 komentar

Sumbawa Barat, NTB— Dalam rangka mengakhiri rangkaian pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) ke-21 Tingkat Kabupaten Sumbawa Barat, Bati Komsos Koramil 1628-02/Sekongkang, Serka Sulhan, bersama para Babinsa di wilayah Kecamatan Sekongkang, menghadiri kegiatan syukuran penutupan sekaligus pembubaran panitia MTQ yang digelar di Aula Kantor Camat Sekongkang, Kabupaten Sumbawa Barat, Nusa Tenggara Barat.

Kegiatan yang berlangsung pada Jumat (7/11) pukul 13.45 WITA tersebut dihadiri oleh sejumlah unsur Forkopimcam dan tokoh masyarakat setempat, antara lain Camat Sekongkang, Kapolsek Sekongkang beserta anggota, Ketua Panitia MTQ H. Abidin Nasar, Sekcam, para Kepala Desa se-Kecamatan Sekongkang, tokoh agama, tokoh masyarakat, serta seluruh panitia pelaksana MTQ ke-21 tingkat kabupaten.

Dalam sambutannya, Ketua Panitia MTQ H. Abidin Nasar menyampaikan ucapan terima kasih dan apresiasi kepada semua pihak yang telah mendukung dan menyukseskan penyelenggaraan MTQ ke-21 tingkat kabupaten di Kecamatan Sekongkang, sehingga kegiatan dapat berjalan aman, tertib, dan lancar.

Sementara itu, Camat Sekongkang dalam kesempatan yang sama secara resmi menutup dan membubarkan Panitia MTQ ke-21, sekaligus menyampaikan penghargaan atas kerja keras seluruh panitia dan dukungan dari berbagai pihak, termasuk TNI dan Polri yang turut menjaga keamanan selama pelaksanaan kegiatan.

Acara yang diawali dengan pembukaan dan sambutan para pejabat tersebut diakhiri dengan ramah tamah dan doa bersama sebagai bentuk rasa syukur atas suksesnya pelaksanaan MTQ ke-21 tingkat kabupaten.

Kegiatan berakhir pada pukul 14.00 WITA dalam suasana penuh keakraban dan kekeluargaan. Seluruh rangkaian acara berjalan tertib, aman, dan lancar.

(Pendim 1628/KSB

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kepala Desa Tatar Bersama Babinsa Serahkan BLT DD Tahap Keempat dengan Lancar

    Kepala Desa Tatar Bersama Babinsa Serahkan BLT DD Tahap Keempat dengan Lancar

    • calendar_month Senin, 15 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Babinsa Desa Tatar Koramil 1628-02/Sekongkang, Serda Sadam, melaksanakan pendampingan kegiatan Pembagian Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT DD) Tahap Keempat Tahun Anggaran 2025 yang berlangsung di Desa Tatar, Kecamatan Sekongkang, Kabupaten Sumbawa Barat, Senin (15/12/2025). Kegiatan yang dimulai pukul 09.30 WITA tersebut dihadiri oleh Kepala Desa Tatar Muhammad Yunus, Sekretaris Desa […]

  • “Langkah Harmonis: Dandim 1608/Bima dan Kajari Raba Bima Menjalin Sinergi Baru”

    “Langkah Harmonis: Dandim 1608/Bima dan Kajari Raba Bima Menjalin Sinergi Baru”

    • calendar_month Senin, 8 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 14
    • 0Komentar

    Raba Bima, 08 Desember 2025 – Dalam upaya mempererat hubungan dan sinergi antar lembaga pemerintahan, Komandan Kodim 1608/Bima Letkol Arh Samuel Asdianto Limbongan, S.Kom., M.Sc melakukan kunjungan silaturahmi ke Kejaksaan Negeri Raba Bima yang beralamat di Kelurahan Lewirato, Kecamatan Mpunda, Kota Bima pada hari Senin pagi. Dalam kesempatan tersebut, Letkol Arh Samuel Asdianto Limbongan S.Kom.,M.Sc., […]

  • Bupati Sumbawa Barat Serahkan Bantuan Uang Pangkal di SMPN 1 Jereweh, Dukung Program “Sumbawa Barat Maju Pendidikan”

    Bupati Sumbawa Barat Serahkan Bantuan Uang Pangkal di SMPN 1 Jereweh, Dukung Program “Sumbawa Barat Maju Pendidikan”

    • calendar_month Selasa, 29 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 27
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Komitmen Pemerintah Kabupaten Sumbawa Barat (KSB) dalam mendukung dunia pendidikan kembali diwujudkan melalui program “Sumbawa Barat Maju Pendidikan” dengan penyerahan bantuan uang pangkal kepada siswa baru di SMP Negeri 1 Jereweh tahun ajaran 2025–2026, yang dipimpin langsung oleh Bupati Sumbawa Barat, H. Amar Nurmansyah, ST., M.Si Bertempat di Lapangan SMPN 1 […]

  • TNI Bersinergi dengan Pemerintah Desa dan Tenaga Kesehatan untuk Rencana Pembangunan Desa Matanae 2026

    TNI Bersinergi dengan Pemerintah Desa dan Tenaga Kesehatan untuk Rencana Pembangunan Desa Matanae 2026

    • calendar_month Rabu, 24 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 63
    • 0Komentar

    Rote Ndao, 24 September 2025 – Babinsa Koramil 1627/Rote Ndao, Sertu Camilo Desousa, ikut hadir dan mendampingi pelaksanaan Musyawarah Desa (Musdes) Perencanaan Tahun Anggaran 2026 serta pembahasan prioritas penanganan stunting di Desa Matanae, Kecamatan Rote Timur, Rabu (24/9/2025) pukul 12.00 WITA hingga selesai. Kegiatan musyawarah ini digelar sebagai bagian dari upaya pemerintah desa dan pihak […]

  • Danramil 1604-08 Dukung Promosi Produk Lokal Berkualitas

    Danramil 1604-08 Dukung Promosi Produk Lokal Berkualitas

    • calendar_month Kamis, 14 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 28
    • 0Komentar

    NTT-SABU RAIJUA, – Pgs. Danramil 1604-08/Sabu Raijua, Letda Inf Alexander Mahoklory, menghadiri pembukaan Panggung Hiburan dan Pameran Lokal dalam rangka memeriahkan HUT ke-80 Republik Indonesia tingkat Kabupaten Sabu Raijua tahun 2025, sekaligus acara peresmian Gedung Perpustakaan Umum Daerah Isaak Huru Doko. Acara yang dipusatkan di Sabu Raijua ini dihadiri oleh Bupati Sabu Raijua Krisman Riwu […]

  • Sambut HUT RI ke-80, Dandim Tabanan dan Forkopimda Bagikan Ribuan Bendera Merah Putih ke Masyarakat

    Sambut HUT RI ke-80, Dandim Tabanan dan Forkopimda Bagikan Ribuan Bendera Merah Putih ke Masyarakat

    • calendar_month Kamis, 31 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 31
    • 0Komentar

    Tabanan – Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia, Komandan Kodim 1619/Tabanan Letkol Inf Trijuang Danarjati, S.A.P., M.I.P., bersama jajaran Forkopimda Kabupaten Tabanan mencanangkan gerakan pemasangan dan pembagian Bendera Merah Putih kepada masyarakat, Rabu (31/7/2025). Pencanangan gerakan nasional ini berlangsung taman Singasana, Desa Delod Peken, Kec. Tabanan dan dihadiri oleh Bupati Tabanan, […]

expand_less