Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Babinsa Simpasai Imbau Warga Waspada Tamu Asing dan Hindari Main Hakim Sendiri

Babinsa Simpasai Imbau Warga Waspada Tamu Asing dan Hindari Main Hakim Sendiri

  • account_circle arash news
  • calendar_month Jumat, 7 Nov 2025
  • visibility 17
  • comment 0 komentar

Monta, Bima – Kamis, 06 November 2025, Dalam rangka menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di wilayah Kecamatan Monta, para Babinsa Koramil 1608-07/Monta melaksanakan kegiatan Patroli dan Ronda Malam secara serentak di berbagai desa binaan. Kegiatan ini merupakan bagian dari program teritorial TNI AD untuk memperkuat kemanunggalan antara TNI dan rakyat serta mencegah potensi gangguan keamanan di lingkungan masyarakat.

Sertu Ibnu Aufah, Babinsa Desa Monta, melaksanakan patroli sambil kongkow-kongkow dengan warga binaan. Dalam kesempatan tersebut, ia memberikan imbauan kepada warga, terutama para remaja, agar selalu memperhatikan faktor keamanan saat berkendara.
“Gunakan kendaraan dengan perlengkapan lengkap dan knalpot standar. Jangan memakai knalpot brong karena selain melanggar aturan, juga mengganggu kenyamanan masyarakat, terutama saat ibadah,” tegas Sertu Ibnu.
Ia juga mengingatkan warga untuk segera melapor kepada RT, RW, atau aparat desa bila melihat orang asing mencurigakan masuk ke wilayah mereka.

Serda Sulaiman, Babinsa Desa Sakuru, melaksanakan patroli bersama warga. Dalam dialog santai, ia mengajak masyarakat ikut aktif menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan.
“Menjaga keamanan bukan hanya tugas aparat, tapi tanggung jawab kita bersama,” ujarnya.
Serda Sulaiman juga mengingatkan para pemuda agar menjauhi tindakan negatif seperti narkoba, minuman keras, dan judi yang dapat merugikan diri sendiri dan keluarga.

Sertu Sahruddin, Babinsa Desa Simpasai, melaksanakan patroli malam sambil berinteraksi dengan warga. Ia mengajak masyarakat menjaga silaturahmi dan saling mengingatkan dalam menjaga keamanan desa.
“Kalau ada tamu dari luar desa, laporkan kepada RT atau RW agar bisa kita antisipasi bersama,” kata Sertu Sahruddin.
Ia juga menekankan agar masyarakat tidak mudah terpancing emosi atau melakukan tindakan main hakim sendiri. Setiap permasalahan sebaiknya diselesaikan melalui aparat desa, Babinsa, atau Babinkamtibmas.

Menutup rangkaian kegiatan malam itu, Kopda Usman, Babinsa Desa Tangga Baru, menggelar ronda malam bersama para remaja setempatKegiatan ini menjadi sarana membangun kesadaran dan tanggung jawab sosial di kalangan pemuda.
Melalui obrolan santai di pos ronda, Babinsa mengedukasi remaja tentang pentingnya menjaga keamanan dan bahaya begadang tanpa tujuan. Ia juga mendorong keterlibatan remaja dalam memperbaiki fasilitas pos ronda dan meningkatkan penerangan lingkungan.

Ronda malam berjalan tertib dan aman. Masyarakat tampak antusias berpartisipasi dalam kegiatan tersebut.

Dengan kegiatan rutin seperti ini, Koramil 1608-07/Monta berharap tercipta suasana aman, nyaman, dan harmonis antara TNI dan masyarakat. Patroli serta kongkow-kongkow malam menjadi ajang komunikasi sosial yang efektif dalam membangun keakraban sekaligus menjaga ketertiban wilayah.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Personel Polsek Tegallalang Amankan Ibadah Raya Minggu di Gereja Sinar Injil Pakuseba, Desa Taro

    Personel Polsek Tegallalang Amankan Ibadah Raya Minggu di Gereja Sinar Injil Pakuseba, Desa Taro

    • calendar_month Minggu, 19 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 12
    • 0Komentar

    Tegallalang – Personel Polsek Tegallalang melaksanakan pengamanan kegiatan Ibadah Raya Minggu yang berlangsung di Gereja Sinar Injil Pakuseba, Desa Taro, Kecamatan Tegallalang, Kabupaten Gianyar, pada Minggu (19/10/2025) pagi. Ibadah yang dimulai pukul 10.30 WITA ini diikuti sekitar 35 orang jemaat yang merupakan warga setempat. Acara dipandu oleh Bapak Gidion dan berlangsung dengan penuh khidmat. Adapun […]

  • Kodim 1624/Flotim Gelar Upacara Pengibaran Bendera Merah Putih

    Kodim 1624/Flotim Gelar Upacara Pengibaran Bendera Merah Putih

    • calendar_month Senin, 25 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 48
    • 0Komentar

    Larantuka – Kodim 1624/Flotim melaksanakan Upacara Pengibaran Bendera Merah Putih yang berlangsung di Makodim 1624/Flotim, Kelurahan Lokea, Kecamatan Larantuka, Kabupaten Flores Timur, pada Senin (25/8/2025). Dalam upacara tersebut, bertindak sebagai Inspektur Upacara yakni Pasi Intel Kodim 1624/Flotim, Kapten Inf Paulus Ibi Weking. Sementara itu, Perwira Upacara dijabat oleh Pasi Pers Kodim 1624/Flotim, Letda Inf Stanislaus […]

  • Babinsa dan Pecalang Bersama Wujudkan Desa Adat Kelusa yang Aman, Tertib, dan Kondusif

    Babinsa dan Pecalang Bersama Wujudkan Desa Adat Kelusa yang Aman, Tertib, dan Kondusif

    • calendar_month Senin, 27 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 5
    • 0Komentar

    Gianyar – Payangan, Senin (27/10/2025) Dalam upaya meningkatkan kapasitas dan pemahaman tugas keamanan di lingkungan adat, Babinsa Desa Kelusa Koramil 1616-07/Payangan Serda I Wayan Martika bersama Bhabinkamtibmas Desa Kelusa Aiptu I Wayan Muriana menghadiri kegiatan Pembinaan Pecalang se-Desa Kelusa, bertempat di ruang rapat lantai II Kantor Desa Kelusa, Kecamatan Payangan, Kabupaten Gianyar. Dalam kegiatan pembinaan […]

  • Babinsa Nagawutung Ajak Warga Ileboli Tingkatkan Kebersihan Lingkungan

    Babinsa Nagawutung Ajak Warga Ileboli Tingkatkan Kebersihan Lingkungan

    • calendar_month Jumat, 12 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Lembata — Babinsa Koramil 1624-07/Nagawutung, Praka Deni Christian Puling, melaksanakan monitoring wilayah di Desa Ileboli, Kecamatan Nagawutung, Kabupaten Lembata, Jumat (12/12/2025). Dalam kegiatan tersebut, Babinsa menekankan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan sebagai tanggung jawab bersama seluruh warga. Usai melaksanakan monitoring, Babinsa turut serta bergabung bersama masyarakat dalam kegiatan bhakti yang dipusatkan di sekitar lingkungan desa. Kehadiran […]

  • Dihadiri Ratusan Warga, Upacara Melasti Di Kutampi Dikawal Ketat Babinsa

    Dihadiri Ratusan Warga, Upacara Melasti Di Kutampi Dikawal Ketat Babinsa

    • calendar_month Selasa, 26 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 28
    • 0Komentar

    Klungkung,- Upacara keagamaan melasti digelar di Desa Kutampi, Kecamatan Nusa Penida, Kabupaten Klungkung pada Selasa ( 26/08/25 ). Berlangsungnya kegiatan itupun kembali mendapat perhatian dari Babinsa Kutampi dengan turun langsung melaksanakan pengawalan dan pengamanan bersinergi bersama Bhabinkamtibmas dan pecalang. Babinsa Kutampi Serda Nursam Muliadi menyampaikan bahwa kegiatan melasti ini digelar kerama adat Mastulan dalam rangka […]

  • Tunjukkan Empati, Babinsa Tohpati Jenguk Anggota Keluarga Staf Desa Yang Sakit Di RSUD Klungkung

    Tunjukkan Empati, Babinsa Tohpati Jenguk Anggota Keluarga Staf Desa Yang Sakit Di RSUD Klungkung

    • calendar_month Jumat, 19 Des 2025
    • account_circle Rossa
    • visibility 9
    • 0Komentar

        Klungkung,- Dalam rangka mempererat iiwa kekeluargaan sekaligus empati, Babinsa Tohpati Kopda Komang Puspantara bersama Bhabinkamtibmas,Kepala Desa dan seluruh perangkat desa melaksanakan kunjungan sosial membesuk anak dari Sekdes Tohpati dan orang tua Kasi Perlengkapan yang sedang dirawat di RSUD Klungkung, Jumat ( 19/12/25 ). Dalam kunjungan sosial ini, Kopda Komang Puspantara menyampaikan bahwa kunjungan […]

expand_less