Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Babinsa Batununggul; Nusa Penida Festival Ke 8 Kolaborasi Pelestarian Budaya Dan Alam

Babinsa Batununggul; Nusa Penida Festival Ke 8 Kolaborasi Pelestarian Budaya Dan Alam

  • account_circle arash news
  • calendar_month Jumat, 7 Nov 2025
  • visibility 7
  • comment 0 komentar

Klungkung,- Ditandai dengan pemukulan kentongan oleh Asisten Deputi resmi dibuka di Pantai Tanjung Kerambitan Sampalan, Desa Batununggul Kecamatan Nusa Penida, Kabupaten Klungkung, Jumat ( 07/11/25 ).

Festival yang mengusung tema “ The Soul Of Tomorrow “ yang menggambarkan semangat untuk menjaga dan mewariskan jiwa Nusa Penida yang tercermin dari budaya, tradisi dan alamnya kepada generasi mendatang ini dihadiri oleh Asisten Deputi Even Internasional Kementrian Pariwisata RI beserta pejabat di Pemprov dan Pemkab Klungkung beserta undangan lainnya, termasuk Babinsa Batununggul Serda Zainul.

Adapun rangkaian kegiatan diawali sambutan tari Pendet Pasokan Batununggul, tari Baris Patih serta dilanjutkan ngaturang pekelem dan doa bersama serta pembukaan.

Dalam laporan Bupati Klungkung Made Satria mengatakan Nusa Peniba Festival adalah merupakan event tahunan yang diselenggarakan Pemerintah Kabupaten Klungkung dan menjadi kebanggaan masyarakat Kabupaten Klungkung khususnya di Kepulauan Nusa Penida ini.

Tahun ini untuk ketiga kalinya Nusa Penida Festival masuk dalam kharisma event Nusantara Kementerian Pariwisata. Dengan perkembangan pariwisata yang terus meningkat Nusa Penida Festival ke-8 tahun 2025 ini diselenggarakan dengan kolaborasi bersama stekholder mengusung tema The Soul Of Tomorrow untuk mengingatkan kita semua bahwa jiwa Nusa Penida yang hidup dalam budaya tradisi dan alamnya yang indah harus kita jaga bersama untuk dapat diwariskan kepada generasi mendatang,”imbuhnya.

Sementara itu, sambutan Menteri Pariwisata yang diwakilkan oleh Asisten Deputi Even Internasional Kementrian Pariwisata RI disampaikan bahwa Festival Nusa Penida pada tahun ini kembali terpilih sebagai salah satu dari kharisma event Nusantara program kerja Kementerian Pariwisata yang menyoroti dan mempromosikan event-event daerah yang memiliki daya tarik wisata tinggi dengan kearifan lokal yang kuat.

Festival Nusa Penida merupakan wujud nyata pelestarian budaya kolaborasi atraksi budaya Bali dan kegiatan konservasi yang ditawarkan dalam event ini menjadi simbol harmoni antara manusia dengan alam yang menjadikan Klungkung sebagai salah satu pusat budaya di Bali. Saya berharap festival ini dapat menjadi daya tarik yang mampu terus mendorong kunjungan wisatawan serta membuka peluang yang lebih luas bagi masyarakat untuk berpartisipasi dalam mewujudkan pariwisata yang berkualitas dan berkelanjutan,”imbuhnya.

Saat dikonfirmasi usai kegiatan, Babinsa Batununggul Serda Zainul
menegaskan bahwa Nusa Penida Festival ke 8 tahun 2025 ini akan digelar selama 4 hari dari tanggal 6 sampai dengan tanggal 9 November 2025.

Festival ini merupakan sebuah kegiatan tahunan yang selalu memberikan inovasi, kreasi dalam rangka melestarikan budaya, seni dan alam Nusa Penida. Kegiatan ini menjadi salah satu solusi promosi dan mempopulerkan pariwisata Nusa Penida dengan balutan seni, budaya dan kearifan lokal,”ujarnya.

Menurut Serda Zainul, Nusa Penida Festival ini tidak hanya menjadi wahana hiburan dan promosi wisata semata, namun diharapkan akan semakin memperkuat pelestarian seni dan budaya serta kelestarian lingkungan,”lanjutnya.

Kami memberikan apresiasi tinggi dan pastinya memberikan dukungan penuh serta kontribusi untuk mensukseskan Nusa penida Festival Ke 8 tahun 2025, salah satunya dengan melaksanakan pengamanan selama berlangsungnya event ini,”tegasnya.

Pada kesempatan ini pembukaan Nusa Penida Festival Ke 8 2025 diwarnai dengan penyerahan piagam dari 110 kharisma pariwisata di seluruh Nusantara oleh Asisten Deputi Even Internasional Kementrian Pariwisata RI kepada Bupati Klungkung serta penyerahan bedah rumah secara simbolis berjumlah 2 unit. ( Pendim 1610/Klungkung ).

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Sinergitas Dengan Masyarakat, Pos Baen Dukung Program PMT.

    Sinergitas Dengan Masyarakat, Pos Baen Dukung Program PMT.

    • calendar_month Selasa, 30 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 17
    • 0Komentar

    Nainaban – Prajurit Satgas Pamtas RI-RDTL Sektor Barat Pos Baen mengadakan kegiatan untuk berkontribusi dalam mewujudkan generasi muda yang sehat melalui program Penyuluhan Makanan Tambahan (PMT) bagi Anak-anak dan Balita di Desa Nainaban, Kec. Bikomi Nilulat. Senin (29/06) “Kegiatan ini diadakan di Desa Nainaban, kami turut membantu dan mendukung program yang sudah ada agar dapat […]

  • Lewat Komsos, Babinsa Desa Sulahan Pantau Kondisi Keamanan dan Perkembangan Usaha Warga

    Lewat Komsos, Babinsa Desa Sulahan Pantau Kondisi Keamanan dan Perkembangan Usaha Warga

    • calendar_month Sabtu, 1 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Bangli – Dalam rangka menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) serta memantau perkembangan ekonomi di wilayah binaan, Babinsa Desa Sulahan Koramil 1626-02/Susut Kodim 1626/Bangli, Koptu I Made Sukadana, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan pemilik toko atas nama I Wayan Sinar, bertempat di Banjar Tanggahan Peken, Desa Sulahan, Kecamatan Susut, Kabupaten Bangli. Sabtu (1/11/2025) […]

  • Babinsa 1623-06/Selat apresiasi kegiatan KKN Mahasiswa Unud ke XXXI tahun 2025 di Desa Duda Timur.

    Babinsa 1623-06/Selat apresiasi kegiatan KKN Mahasiswa Unud ke XXXI tahun 2025 di Desa Duda Timur.

    • calendar_month Senin, 25 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 28
    • 0Komentar

    KARANGASEM – Babinsa Desa Duda Timur Koramil 1623-06/Selat Kopda Kadek Sanjaya menghadiri kegiatan penutupan KKN Mahasiswa Universitas Udayana angkatan ke XXXI tahun 2025, di Aula kantor Desa Duda Timur Kec.Selat Kab.Karangasem, pada Minggu (24/08/25). Kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) Mahasiswa Universitas Udayana angkatan ke XXXI tahun 2025 di Desa Duda Timur diikuti sebanyak 14 orang, […]

  • Babinsa dan Warga Rabadompu Barat Kompak Jaga Kamtibmas Lewat Siskamling

    Babinsa dan Warga Rabadompu Barat Kompak Jaga Kamtibmas Lewat Siskamling

    • calendar_month Selasa, 7 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 22
    • 0Komentar

    Kota Bima – Senin, 06 Oktober 2025. Bertempat di Kelurahan Rabadompu Barat, Kecamatan Raba, Kota Bima, telah berlangsung kegiatan Siskamling yang dipimpin oleh Babinsa Kelurahan Paruga Koramil 1608-01/Rasanae bersama dua orang anggota. Kegiatan ronda malam ini diikuti oleh Ketua Pemuda Kelurahan Rabadompu Barat, Ketua RT 10/05, tokoh agama, serta tokoh masyarakat setempat. Kehadiran seluruh unsur […]

  • Turun Langsung ke Lapangan, Babinsa Rote Ndao Aktif Jaga Harmoni dan Gotong Royong Warga

    Turun Langsung ke Lapangan, Babinsa Rote Ndao Aktif Jaga Harmoni dan Gotong Royong Warga

    • calendar_month Senin, 4 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 29
    • 0Komentar

    Rote Ndao — Babinsa dari Koramil wilayah Kecamatan Lobalain kembali menunjukkan peran aktifnya di tengah masyarakat dengan melaksanakan dua kegiatan penting dalam satu hari, yakni komunikasi sosial (komsos) dan mediasi antarwarga, serta karya bakti pemasangan umbul-umbul dalam rangka menyambut HUT ke-delapan puluh Kemerdekaan Republik Indonesia. Kegiatan pertama berlangsung mulai pukul empat belas lewat dua puluh […]

  • Sinergi TNI dan Pemerintah Desa, Koramil Sukawati Laksanakan Penghijauan di Desa Batubulan

    Sinergi TNI dan Pemerintah Desa, Koramil Sukawati Laksanakan Penghijauan di Desa Batubulan

    • calendar_month Sabtu, 27 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

      Babinsa, Gianyar – Sukawati, Jumat (26/12/2025) Dalam rangka mendukung pelestarian alam dan upaya penghijauan lingkungan, Koramil 1616-05/Sukawati dipimpin oleh Pjs. Danramil 1616-05/Sukawati Kapten Inf Hengky Histoveri melaksanakan kegiatan penanaman pohon serentak bersama Pemerintah Desa Batubulan. Kegiatan tersebut bertempat di Jabe Pura Dalem Puri Banjar Denjalan, Desa Batubulan, Kecamatan Sukawati, Kabupaten Gianyar. Rangkaian kegiatan diawali […]

expand_less