Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Aksi Nekat Rampas Dompet di Pagi Hari, Pelaku Berhasil Diringkus Tim Opsnal Polsek Dentim

Aksi Nekat Rampas Dompet di Pagi Hari, Pelaku Berhasil Diringkus Tim Opsnal Polsek Dentim

  • account_circle arash news
  • calendar_month Kamis, 6 Nov 2025
  • visibility 6
  • comment 0 komentar

Aksi nekat seorang pria yang merampas dompet milik warga di kawasan Jalan Trengguli, Kelurahan Penatih, Denpasar Timur, akhirnya berakhir di tangan aparat Kepolisian. Tim Opsnal Polsek Denpasar Timur (Dentim) berhasil mengamankan pelaku berinisial INS (41thn), warga Jalan Seroja, Denpasar, setelah melakukan penyelidikan cepat berdasarkan laporan masyarakat.

Peristiwa terjadi pada Rabu (5/11/2025) pagi sekitar pukul 06.15 WITA. Saat itu korban, Ni Nyoman Widari (33), sedang dalam perjalanan pulang usai berbelanja. Sesampainya di depan GOR Tembau, korban dipepet oleh seorang laki-laki menggunakan sepeda motor, lalu pelaku dengan cepat mengambil dompet yang diletakkan di dasbor sepeda motor korban.

Korban sempat mengejar pelaku hingga ke Jalan Trengguli I Gang Ayung Pesona. Karena jalan buntu, pelaku membuang dompet milik korban dan berusaha kabur, namun sempat terjatuh setelah ditabrak oleh korban. Warga sekitar yang mendengar teriakan korban kemudian membantu mengejar pelaku, namun saat itu pelaku berhasil melarikan diri.

Mendapat laporan tersebut, Tim opsnal Polsek Dentim yang dipimpin Kanit Reskrim Iptu I Nyoman Agus Putra Ardiana, S.H.,M.H., bersama Panit Opsnal Iptu I Nyoman Padu langsung melakukan penyelidikan. Melalui rekaman CCTV di sekitar TKP dan ciri-ciri pelaku yang diperoleh dari saksi, polisi akhirnya berhasil melacak keberadaan pelaku di wilayah Jalan Trengguli dan melakukan penangkapan.

Dari hasil pemeriksaan, pelaku mengakui perbuatannya dan bahkan diketahui pernah melakukan aksi serupa di beberapa lokasi berbeda, termasuk wilayah Batubulan, Gianyar. Polisi turut mengamankan barang bukti berupa dua unit sepeda motor, tiga buah dompet, dan satu unit iPhone hasil kejahatan.

Kapolsek Dentim Kompol I Ketut Tomiyasa, S.H.,M.H., membenarkan penangkapan tersebut dan mengapresiasi kinerja cepat tim di lapangan.
“Berbekal laporan masyarakat dan rekaman CCTV, tim berhasil mengamankan pelaku dalam waktu singkat. Kami akan terus meningkatkan patroli dan penindakan terhadap pelaku kejahatan jalanan demi menjaga rasa aman masyarakat,” tegasnya.

Pelaku beserta barang bukti kini telah diamankan di Mapolsek Denpasar Timur untuk proses penyidikan lebih lanjut.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Koramil 1624-02/Adonara Pimpin Pasukan Upacara Penurunan Bendera di Kecamatan Wotan Ulumado

    Babinsa Koramil 1624-02/Adonara Pimpin Pasukan Upacara Penurunan Bendera di Kecamatan Wotan Ulumado

    • calendar_month Senin, 18 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 30
    • 0Komentar

    Wotan Ulumado, Flotim – Babinsa Koramil 1624-02/Adonara, Praka Ilham Sulaiman Putra Bangsa, mendapat kehormatan bertugas sebagai Komandan Upacara dalam Upacara Penurunan Bendera Merah Putih HUT ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia di Lapangan Desa Klukingnuking, Kecamatan Wotan Ulumado, Minggu (17/08/2025). Dalam perannya sebagai Komandan Upacara, Babinsa memimpin jalannya pasukan upacara hingga rangkaian kegiatan selesai dengan tertib. Upacara […]

  • Babinsa Koramil 1624-01/Larantuka Dampingi Pelaksanaan Posyandu Di Wilayah Binaan

    Babinsa Koramil 1624-01/Larantuka Dampingi Pelaksanaan Posyandu Di Wilayah Binaan

    • calendar_month Senin, 8 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 21
    • 0Komentar

    Larantuka, — Babinsa Koramil 1624-01/Larantuka, Sertu Alexandre Soares, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) sekaligus monitoring wilayah binaan bersama Bhabinkamtibmas Kelurahan Sarotari Tengah. Senin (08/09/2025) Kegiatan berlangsung di Kantor Posyandu Kelurahan Sarotari Tengah, Kecamatan Larantuka, Kabupaten Flores Timur, dengan melibatkan petugas kesehatan Puskesmas Nagi serta para kader Posyandu. Pelayanan yang diberikan kepada masyarakat mencakup pemeriksaan kesehatan […]

  • Satgas Pos Kewar Ubah Pola Pikir Masyarakat Perbatasan, Ajak Berkebun di Lahan Kosong

    Satgas Pos Kewar Ubah Pola Pikir Masyarakat Perbatasan, Ajak Berkebun di Lahan Kosong

    • calendar_month Senin, 14 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 43
    • 0Komentar

    Belu – Pos Kewar sosialisasikan cara bercocok tanam bawang merah dan mentimun kepada warga perbatasan di Desa Kewar, Kecamatan Lamaknaen, Kabupaten Belu. Senin (14/07/2025). Danpos Kewar Letda Inf Ilyas mengungkapkan bahwa kegiatan sosialisasi ini untuk berbagi pengetahuan tentang cara menanam dan merawat bawang merah dan mentimun agar mendapatkan hasil panen yang maksimal. Ia juga mengajak […]

  • Ketua Persit Dompu: Kunci Harmoni Rumah Tangga Ada pada Komunikasi

    Ketua Persit Dompu: Kunci Harmoni Rumah Tangga Ada pada Komunikasi

    • calendar_month Rabu, 15 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 22
    • 0Komentar

    Dompu, NTB – Dalam upaya mempererat silaturahmi sekaligus meningkatkan pengetahuan anggota, Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XXVIII Dim 1614/Dompu Koorcab Rem 162 PD IX/Udayana menggelar Pertemuan Rutin Bulanan yang dirangkaikan dengan kegiatan Pendidikan Anggota oleh Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP3A) Kabupaten Dompu. Kegiatan berlangsung pada Rabu (15/10/2025) di Aula Makodim 1614/Dompu, Jalan Ahmad […]

  • Situasi Pelabuhan Pantai Baru Aman Selama Proses Bongkar Muatan

    Situasi Pelabuhan Pantai Baru Aman Selama Proses Bongkar Muatan

    • calendar_month Selasa, 18 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Rote Ndao — Pada hari Selasa, 18 November 2025, pukul 20.28 WITA, bertempat di Pelabuhan ASDP Desa Ofalangga, Kecamatan Pantai Baru, Kabupaten Rote Ndao, Babinsa Koramil 1627-02/Pantai Baru Sertu Andri Muskananfola melaksanakan kegiatan pengamanan dan pemantauan rutin di area pelabuhan. Kegiatan pengamanan difokuskan pada proses bongkar muatan barang, penumpang, serta kendaraan dari Kapal Garda Maritim […]

  • Dukung Percepatan Pembangunan, Babinsa Turun Langsung Dampingi Tukang di Serubeba

    Dukung Percepatan Pembangunan, Babinsa Turun Langsung Dampingi Tukang di Serubeba

    • calendar_month Rabu, 7 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Babinsa Koramil 1627-02/Pantai Baru, Serda Ismail Rahadat, melaksanakan kegiatan pendampingan sekaligus monitoring pembangunan di wilayah binaannya, Rabu (7/1/2026). Kegiatan tersebut dilaksanakan pada pukul 07.40 WITA bertempat di lokasi KDKMP Desa Serubeba, Kecamatan Rote Timur, Kabupaten Rote Ndao. Dalam kegiatan itu, Serda Ismail Rahadat turut mendampingi para tukang yang sedang mengerjakan tahapan awal […]

expand_less