Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Peran Aktif Babinsa Pering, Dorong Kesadaran Warga Akan Pentingnya Kesehatan Mata dan Tubuh

Peran Aktif Babinsa Pering, Dorong Kesadaran Warga Akan Pentingnya Kesehatan Mata dan Tubuh

  • account_circle arash news
  • calendar_month Rabu, 5 Nov 2025
  • visibility 11
  • comment 0 komentar

Gianyar – Blahbatuh, Rabu (5/11/2025) Sebagai wujud kepedulian terhadap kesehatan masyarakat di wilayah binaannya, Babinsa Desa Pering Koramil 1616-04/Blahbatuh Serka I Wayan Sumerta turut mendampingi kegiatan Bakti Sosial Kesehatan yang diselenggarakan oleh Yayasan John Fawcett Foundation (JFF) Sanur bertempat di Balai Banjar Patolan, Desa Pering, Kecamatan Blahbatuh, Kabupaten Gianyar.

Kegiatan bakti sosial ini mendapat sambutan hangat dari warga, dengan antusiasme masyarakat yang tinggi mengikuti berbagai layanan kesehatan gratis. Adapun kegiatan yang dilakukan meliputi pemeriksaan mata, operasi katarak, pemeriksaan tekanan bola mata, cek kesehatan umum, pengukuran tensi darah, pemeriksaan kadar gula darah, serta pemberian kacamata plus dan minus. Selain itu, masyarakat juga mendapatkan obat-obatan sesuai dengan hasil pemeriksaan medis masing-masing pasien.

Dalam kesempatan tersebut, Babinsa Serka I Wayan Sumerta menyampaikan apresiasinya terhadap kegiatan sosial yang sangat bermanfaat bagi masyarakat, terutama bagi warga lanjut usia yang mengalami gangguan penglihatan. Ia juga turut membantu dalam pelaksanaan kegiatan dengan memastikan ketertiban serta membantu warga lanjut usia yang memerlukan pendampingan selama pemeriksaan berlangsung.

Turut hadir dalam kegiatan ini, Ketua Tim JFF I Wayan Darma, Anggota DPRD Kabupaten Gianyar I Wayan Sudiartana, S.H., Bendesa Adat Patolan I Ketut Widastra, Kelian Adat Patolan I Ketut Ranpun, Kepala Kewilayahan Banjar Patolan I Made Surata, Pecalang Desa Adat Patolan, serta sekitar 300 warga masyarakat. Melalui kegiatan ini, diharapkan terjalin hubungan yang semakin erat antara aparat kewilayahan, pemerintah desa, dan masyarakat dalam mewujudkan lingkungan yang sehat dan sejahtera.

(Pendim 1616/Gianyar)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Agrinas Pantau Koperasi Merah Putih, Warga Pering Sambut Penguatan Ekonomi Kerakyatan

    Agrinas Pantau Koperasi Merah Putih, Warga Pering Sambut Penguatan Ekonomi Kerakyatan

    • calendar_month Rabu, 10 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Gianyar – Blahbatuh, Rabu 10/12/2025 Upaya memperkuat ekonomi kerakyatan kembali ditunjukkan melalui peninjauan langsung pembangunan Kantor Koperasi Merah Putih Desa Pering oleh Agrinas. Kegiatan tersebut berlokasi di Jalan Permata Pering, Desa Pering Kecamatan Blahbatuh Kabupaten Gianyar. Peninjauan dipimpin oleh Brigjen Purn. Joao Xavier Barreto Nunes selaku perwakilan Agrinas. Beliau hadir untuk melihat progres pembangunan sekaligus […]

  • Himbauan Babinsa Desa Rade Ajak Warga Waspadai dan Laporkan Tamu Asing

    Himbauan Babinsa Desa Rade Ajak Warga Waspadai dan Laporkan Tamu Asing

    • calendar_month Kamis, 1 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Bolo _ Kamis malam, 1 Januari 2026, Babinsa Koramil 1608-02/Bolo melaksanakan kegiatan ronda malam di beberapa desa binaan untuk meningkatkan keamanan dan ketertiban lingkungan. Kegiatan ini melibatkan Babinsa Desa Rade, Desa Kara, Desa Kananga, dan Desa Rasabou dengan sasaran utama menjaga stabilitas wilayah dan memberikan edukasi kepada warga. Di Desa Rade, Sertu Wahyudin melakukan ronda […]

  • Babinsa Koramil 05/Waingapu Monitoring Penyaluran MBG di SDM Waingapu

    Babinsa Koramil 05/Waingapu Monitoring Penyaluran MBG di SDM Waingapu

    • calendar_month Senin, 28 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 33
    • 0Komentar

    NTT – Sumba Timur. Babinsa Koramil 05/Waingapu , Kodim 1601/Sumba Timur. Pratu Hebron Bidang Djangar melaksanakan monitoring penyaluran Makanan Bergizi Gratis yang diselenggarakan oleh Badan Gizi Nasional (BGN) di Lingkungan SD Masehi Waingapu, Kelurahan Kamaputi, Kecamatan Kota Waingapu, Kabupaten Sumba Timur. Senin (28/07/2025). Pada kegiatan tersebut tampak hadir Kepala Sekolah Dasar Masehi Waingapu,Tenaga Pengajar SDM […]

  • Dandim Kadek Abriawan Resmikan Awal Pembangunan SMPN Oepoli

    Dandim Kadek Abriawan Resmikan Awal Pembangunan SMPN Oepoli

    • calendar_month Kamis, 23 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 11
    • 0Komentar

    Dandim 1604/Kupang Kolonel Inf Kadek Abriawan, S.I.P., M.H.I. memimpin secara langsung acara peletakan batu pertama pembangunan SMPN Oepoli di Desa Netemnanu, Kecamatan Amfoang Timur, Kabupaten Kupang. Kegiatan ini merupakan bagian dari program kolaborasi Bakti TNI dalam mendukung pembangunan di wilayah perbatasan, khususnya di bidang pendidikan. Turut hadir dalam kegiatan tersebut perwakilan dari unsur Forkopimda Kabupaten […]

  • Babinsa Ende Timur Terus Bangun Sinergi dengan Warga Melalui Komsos dan Pamwil

    Babinsa Ende Timur Terus Bangun Sinergi dengan Warga Melalui Komsos dan Pamwil

    • calendar_month Senin, 25 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 25
    • 0Komentar

    Ende – Dalam rangka meningkatkan keamanan wilayah serta mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat, Babinsa Ramil 1602-01/Ende, Serda Damianus Kerhi, melaksanakan kegiatan Monitoring, Komunikasi Sosial (Komsos), dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) di Kelurahan Mautapaga, Kecamatan Ende Timur, Kabupaten Ende.25 Agustus 2025. Kegiatan yang dilaksanakan pada hari Senin, 25 Agustus 2025, mulai pukul 10.00 Wita hingga selesai […]

  • TNI Hadir di Tengah Masyarakat, Babinsa Koramil 1628-04/Poto Tano Laksanakan Patroli Malam

    TNI Hadir di Tengah Masyarakat, Babinsa Koramil 1628-04/Poto Tano Laksanakan Patroli Malam

    • calendar_month Minggu, 26 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat – NTB, Di bawah langit malam yang tenang, ketika sebagian warga telah beristirahat melepas lelah, langkah seorang prajurit tetap tegap menyusuri jalanan kecamatan. Dialah Sertu Fahrizal, Babinsa Koramil 1628-04/Poto Tano, yang melaksanakan patroli malam di wilayah Kecamatan Poto Tano, Minggu (26/10/2025) pukul 21.20 WITA. Dengan penuh tanggung jawab, Sertu Fahrizal menyapa warga yang […]

expand_less