Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Kolaborasi Babinsa dan Pemerintah Desa Wujudkan Transparansi Anggaran

Kolaborasi Babinsa dan Pemerintah Desa Wujudkan Transparansi Anggaran

  • account_circle arash news
  • calendar_month Rabu, 5 Nov 2025
  • visibility 3
  • comment 0 komentar

NTT-KUPANG, – Babinsa Oenoni II Koramil 1604-04/Amarasi, Serka Hery Sujibto menghadiri rapat Musyawarah Desa (Musdes) yang diselenggarakan di Kantor Desa Oenoni II, Kecamatan Amarasi, Kabupaten Kupang. Rapat tersebut membahas tiga agenda penting yakni penetapan APBDes Perubahan Tahun Anggaran 2025, penetapan RKPDes Tahun 2025, serta Musdes Khusus Koperasi Desa Merah Putih. Selasa (04/11/2025).

Kegiatan tersebut turut dihadiri oleh Kadis Perindagkop Kabupaten Kupang, perwakilan Camat Amarasi, Kepala Desa Oenoni II beserta perangkatnya, lembaga adat, tokoh masyarakat, tokoh pemuda, pengurus BUMDes dan Kopdes Merah Putih, serta perwakilan dari berbagai yayasan sosial dan pendidikan. Kehadiran para peserta ini mencerminkan semangat kebersamaan dalam merencanakan pembangunan desa yang transparan dan berkelanjutan.

Dalam kesempatan itu, Serka Hery Sujibto menyampaikan dukungannya terhadap setiap keputusan yang diambil melalui musyawarah mufakat. Ia menegaskan bahwa kehadiran Babinsa dalam forum Musdes merupakan wujud pendampingan TNI dalam memastikan jalannya pembangunan desa sesuai aturan dan kebutuhan masyarakat. “Kami selalu siap bersinergi dengan pemerintah desa demi kemajuan dan kesejahteraan warga,” ujarnya.

Rapat Musdes berlangsung dengan lancar dan penuh kekeluargaan. Semua pihak menyepakati hasil pembahasan dengan harapan agar program kerja yang telah ditetapkan dapat terlaksana tepat sasaran. Melalui kolaborasi antara pemerintah desa, masyarakat, dan Babinsa, Desa Oenoni II diharapkan terus berkembang menjadi desa yang mandiri, produktif, dan berdaya saing di wilayah Amarasi. (Pendim1604).

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Melalui Komsos, Babinsa Desa Kekeran Buktikan Sinergi Tanpa Batas dengan Tokoh Adat

    Melalui Komsos, Babinsa Desa Kekeran Buktikan Sinergi Tanpa Batas dengan Tokoh Adat

    • calendar_month 12 jam yang lalu
    • account_circle arash news
    • visibility 5
    • 0Komentar

    Buleleng, Busungbiu– Dalam upaya memperkuat kemanunggalan TNI dengan rakyat serta menjaga stabilitas keamanan di wilayah pedesaan, Babinsa Desa Kekeran, Serka Arya, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama Bendesa Adat dan tokoh masyarakat Desa Kekeran, Kecamatan Busungbiu, Kabupaten Buleleng, pada Kamis (15/01/2026). Kegiatan yang dimulai pukul 08.30 WITA ini bertujuan untuk meningkatkan hubungan tali silaturahmi serta […]

  • Bulog dan Koramil Bolo Bersinergi Gelar GPM, 47 Sak Beras Terjual Hari Ini

    Bulog dan Koramil Bolo Bersinergi Gelar GPM, 47 Sak Beras Terjual Hari Ini

    • calendar_month Sabtu, 23 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 28
    • 0Komentar

    Bolo,Bima _ Pada hari Sabtu, 23 Agustus 2025, bertempat di Koramil 1608-02/Bolo, telah dilaksanakan kegiatan Gerakan Pangan Murah (GPM) yang diprakarsai oleh Kodim 1608/Bima guna mendukung Stabilitas Pasokan dan Harga Pangan (SPHP). Acara ini berlangsung dengan partisipasi aktif dari Danramil 1608-02/Bolo, yang diwakili oleh Batih Tuud, serta pegawai Bulog cabang Bima dan warga masyarakat Kecamatan […]

  • ‎Patroli Malam Babinsa Labuhan Lombok Ciptakan Suasana Aman dan Nyaman di Tengah Warga

    ‎Patroli Malam Babinsa Labuhan Lombok Ciptakan Suasana Aman dan Nyaman di Tengah Warga

    • calendar_month Selasa, 21 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 13
    • 0Komentar

    ‎Labuhan Lombok, Lombok Timur — Babinsa Desa Labuhan Lombok, Serka Saufi, melaksanakan kegiatan patroli malam di Dusun Kayangan, Desa Labuhan Lombok, Kecamatan Pringgabaya, Kabupaten Lombok Timur, pada Senin (20/10/2025). ‎ ‎Kegiatan ini dilakukan sebagai bagian dari tugas rutin Babinsa dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat serta mempererat hubungan dengan warga binaan. ‎ ‎Dalam kesempatan tersebut, […]

  • TNI AD Tingkatkan Sinergi dengan Warga Lewat Komsos dan Pamwil di Desa Loboniki

    TNI AD Tingkatkan Sinergi dengan Warga Lewat Komsos dan Pamwil di Desa Loboniki

    • calendar_month Minggu, 14 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 2
    • 0Komentar

    Ende, – Babinsa Koramil 1602-04/Maurole, Sertu Denis Fernandes, melaksanakan kegiatan Pengamanan Wilayah serta Komunikasi Sosial (Komsos) bersama masyarakat Desa Loboniki, Kecamatan Kotabaru, Kabupaten Ende. Kegiatan berlangsung mulai pukul 09.34 WITA hingga selesai dengan kondisi aman, tertib, dan lancar. Kegiatan ini bertujuan untuk memantau perkembangan situasi keamanan wilayah, memberikan rasa nyaman dan aman bagi warga, serta […]

  • Polsek Kuta Amankan Dua Pelaku Perampokan Penukar Kripto, Satu Pelaku Gagal Kabur ke Bangkok

    Polsek Kuta Amankan Dua Pelaku Perampokan Penukar Kripto, Satu Pelaku Gagal Kabur ke Bangkok

    • calendar_month Kamis, 31 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 25
    • 0Komentar

    Denpasar – Dua warga negara asing asal Azerbaijan dan Uzbekistan diringkus aparat Polsek Kuta setelah nekat merampok karyawan penukar uang kripto di sebuah vila kawasan Tuban, Kuta, Badung, pada Minggu (27/7/2025). Salah satu pelaku bahkan sempat melarikan diri dan berusaha kabur ke Bangkok sebelum akhirnya dibekuk kurang dari 24 jam pascakejadian. Kapolsek Kuta Kompol Agus […]

  • Jungjung Sportifitas, Pesan Babinsa Tanglad Di Pembukaan Pordes

    Jungjung Sportifitas, Pesan Babinsa Tanglad Di Pembukaan Pordes

    • calendar_month Minggu, 3 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 28
    • 0Komentar

    Klungkung,- Tidak hanya sekedar untuk menyehatkan dan menyegarkan tubuh, olahraga juga mampu digunakan sebagai alat menumbuhkembangkan persatuan. Bukan tanpa alasan, olahraga adalah bahasa paling universal untuk mempersatukan seluruh elemen bangsa. Demikian disampaikan Babinsa Tanglad Koramil 1610-04/Nusa Penida Serka I Komang Suwina saat menghadiri pembukaan Pekan Olahraga Desa ( Pordes ) di Lapangan Bola Volly Dusun […]

expand_less