Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Polres Tabanan Hadiri Rakor Persiapan Hari Pahlawan 2025, Matangkan Teknis Upacara dan Kesiapan Pasukan

Polres Tabanan Hadiri Rakor Persiapan Hari Pahlawan 2025, Matangkan Teknis Upacara dan Kesiapan Pasukan

  • account_circle arash news
  • calendar_month Senin, 3 Nov 2025
  • visibility 7
  • comment 0 komentar

Polda Bali – Polres Tabanan – Humas Tabanan. Dalam rangka menyambut peringatan Hari Pahlawan tahun 2025, jajaran Polres Tabanan mengikuti rapat koordinasi yang digelar di Ruang Rapat Setda Lantai 1 Kantor Bupati Tabanan, Senin (03/11/2025) pukul 08.30–10.00 WITA. Rapat tersebut dipimpin oleh Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Sekda Kabupaten Tabanan, Drs. I Made Agus Harthawiguna, M.Si., dan dihadiri oleh perwakilan Forkopimda serta sejumlah instansi terkait. Kasat Intelkam Polres Tabanan hadir sebagai perwakilan Polres dalam kegiatan ini, bersama sejumlah pejabat daerah dan unsur TNI–Polri.

Dalam paparannya, Asisten I menyampaikan bahwa upacara Peringatan Hari Pahlawan Tahun 2025 akan dilaksanakan pada Senin, 10 November 2025 pukul 08.00 WITA, bertempat di halaman depan Kantor Bupati Tabanan. Bupati Tabanan dijadwalkan bertindak sebagai Inspektur Upacara, dengan cadangan Wakil Bupati Tabanan. Sedangkan Perwira Upacara dan Komandan Upacara berasal dari Rindam IX/Udayana. Setiap instansi juga diminta menyiapkan unsur pasukan upacara sebanyak satu pleton atau sekitar 31 personel.

Pada sesi diskusi, Kasat Samapta Polres Tabanan AKP I Ketut Suaba, S.H. menyampaikan bahwa kesiapan personel Polres Tabanan dalam pengerahan pasukan akan disesuaikan dengan kondisi kekuatan personel yang tersedia, mengingat saat ini sumber daya terbatas karena adanya pembagian tugas di berbagai bidang. Menanggapi hal tersebut, perwakilan Rindam IX/Udayana dan Kodim 1619/Tabanan menyatakan komitmen mendukung pelaksanaan kegiatan, termasuk kesiapan pasukan dan rencana gladi upacara yang dijadwalkan pada 7 November 2025.

Seijin Kapolres Tabanan AKBP I Putu Bayu Pati, S.I.K., M.H.,melalui Kasat Samapta Polres Tabanan AKP I Ketut Suaba, mengatakan” Rapat ditutup dengan penegasan bahwa seluruh teknis pelaksanaan akan diperjelas melalui surat resmi dan koordinasi lanjutan antarinstansi. Kegiatan berlangsung aman, tertib, dan kondusif. Dengan adanya rapat koordinasi ini, diharapkan peringatan Hari Pahlawan tahun 2025 di Kabupaten Tabanan dapat terlaksana dengan khidmat, penuh semangat nasionalisme, serta menjadi momen penghargaan terhadap jasa para pahlawan bangsa.

Humas Polres Tabanan

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Bampalola Ajak Pemuda Gotong Royong Bantu Warga Pengatapan RumahBabinsa Bampalola Ajak Pemuda Gotong Royong Bantu Warga Pengatapan Rumah

    Babinsa Bampalola Ajak Pemuda Gotong Royong Bantu Warga Pengatapan RumahBabinsa Bampalola Ajak Pemuda Gotong Royong Bantu Warga Pengatapan Rumah

    • calendar_month Rabu, 29 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    ALOR — Alor Barat Laut, 29 Oktober 2025 – Babinsa Desa Bampalola, Koptu Samsul Soana, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama warga di wilayah binaannya, Desa Bampalola, Kecamatan Alor Barat Laut, Kabupaten Alor. Kegiatan tersebut berlangsung pada pukul 08.30 WITA dan diikuti oleh para pemuda setempat dengan penuh semangat kebersamaan. Dalam kesempatan itu, Koptu Samsul […]

  • Blusuk Wilayah, Cara Unik Dandim Klungkung Rangkul Masyarakat

    Blusuk Wilayah, Cara Unik Dandim Klungkung Rangkul Masyarakat

    • calendar_month Senin, 29 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 18
    • 0Komentar

    Klungkung,- Sejak dipercaya menjabat Dandim 1610/Klungkung pada Juli 2025 lalu, sepak terjang Letkol Kav Sidik Pramono,S.Sos., M.M., M.Han dalam mempererat silahturahmi dan kedekan dengan seluruh pihak di wilayah teritorialnya tak perlu diragukan lagi. Tidak hanya berperan aktif dalam berbagai kegiatan bersama instansi maupun komponen lainnya di wilayah tugasnya, pucuk pimpinan di Kodim 1610/Klungkung ini selalu […]

  • Kodim 1602/Ende Tunjukkan Kepedulian Melalui Khitanan Massal Dalam Rangka HUT TNI

    Kodim 1602/Ende Tunjukkan Kepedulian Melalui Khitanan Massal Dalam Rangka HUT TNI

    • calendar_month Minggu, 21 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 20
    • 0Komentar

    Ende, Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun TNI ke-80, Kodim 1602/Ende menggelar kegiatan bakti sosial khitanan massal yang bertempat di Klinik Utama Muhammadiyah, Kelurahan Kotaraja, Kecamatan Ende Utara, Kabupaten Ende. Kegiatan dimulai pukul 08.00 Wita dan berjalan lancar hingga pukul 11.35 Wita. Kegiatan yang dipimpin langsung oleh Dandim 1602/Ende Letkol Inf Dwi Harry Wibowo, S.E., […]

  • Tunjukkan Dedikasi Dan PelayananKepada Masyarakat, Babinsa Bakas Bersinergi Beri Pengamanan Upacara Ngening

    Tunjukkan Dedikasi Dan PelayananKepada Masyarakat, Babinsa Bakas Bersinergi Beri Pengamanan Upacara Ngening

    • calendar_month Selasa, 19 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 30
    • 0Komentar

    Klungkung,- Rangkaian upacara keagamaan pitra yadnya ngaben massal di Desa Bakas, Kecamatan Banjarangkan, Kabupaten Klungkung bergulir. Selasa ( 19/08/25 ) rangkaian upacara ngaben massal tersebut terlihat saat digelarnya ngening di Beji Tukad Bubuh. Diikuti oleh ratusan warga, pelaksanaan upacara ngening itupun mendapat pengawalan dari Babinsa, Bhabinkamtibmas dan pecalang. Babinsa Bakas Koramil1610-02/banjarangkan Sertu Wayan Rata menerangkan […]

  • Ciptakan Rasa Aman, Koramil 1627-03/Batutua Pantau Kegiatan Ibadah Gereja di Rote Barat Daya

    Ciptakan Rasa Aman, Koramil 1627-03/Batutua Pantau Kegiatan Ibadah Gereja di Rote Barat Daya

    • calendar_month Minggu, 28 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 11
    • 0Komentar

    Rote Barat Daya – Dalam rangka menjaga keamanan dan kenyamanan masyarakat dalam menjalankan kegiatan keagamaan, anggota Koramil 1627-03/Batutua melaksanakan pemantauan dan pengamanan tempat ibadah pada Minggu (28/12/2025) pagi. Kegiatan pengamanan tersebut dilaksanakan oleh personel piket Koramil 1627-03/Batutua, Kopda Otnial Bofe, bertempat di Gedung Gereja Talitakumi Nggauk, Desa Sakubatun, Kecamatan Rote Barat Daya. Pengamanan berlangsung mulai […]

  • .Babinsa Koramil 05/Waingapu Hadir Dalam Pengukuran Tanah Di wilayah

    .Babinsa Koramil 05/Waingapu Hadir Dalam Pengukuran Tanah Di wilayah

    • calendar_month Jumat, 25 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 34
    • 0Komentar

    NTT- Sumba Timur. Babinsa Koramil 05/Waingapu, Kodim 1601/Sumba Timur Serka Antonius Kopa Rihi dampingi Pengukuran Tanah milik Bapak Melkianus Njawa salah satu warga desa binaan, bertempat Di Rt 10 Rw 04 Kelurahan Watumbaka, Kecamatan Pandawai, Kabupaten Sumba Timur, Jum’at (25/07/2025). Dalam kegiatan tersebut, Serka Antonius menyampaikan sudah menjadi tugas dan tanggung jawab sebagai Babinsa yang […]

expand_less