Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Babinsa Serma Semy Bulak Turut Kawal Proses Hibah Tanah di Desa Tuanatuk

Babinsa Serma Semy Bulak Turut Kawal Proses Hibah Tanah di Desa Tuanatuk

  • account_circle arash news
  • calendar_month Senin, 3 Nov 2025
  • visibility 12
  • comment 0 komentar

Rote Ndao, 3 November 2025 – Dalam upaya mendukung penguatan ekonomi kerakyatan melalui wadah koperasi, Babinsa Koramil 1627-01/Ba’a, Serma Semy Bulak, S.H., turut mendampingi kegiatan pengukuran hibah tanah yang diperuntukkan bagi Koperasi Merah Putih. Kegiatan ini berlangsung di Desa Tuanatuk, Kecamatan Lobalain, Kabupaten Rote Ndao, pada Senin (3/11/2025) sekitar pukul 11.20 WITA.

Kegiatan pengukuran lahan seluas 30 x 27 meter tersebut dilaksanakan bersama Pasiter Kodim 1627/Rote Ndao, Camat Lobalain, Kepala Desa Tuanatuk, serta pemilik tanah yang dengan sukarela menghibahkan lahannya untuk kepentingan koperasi. Proses administrasi surat hibah saat ini tengah diproses oleh pihak pemerintah desa setempat.

Serma Semy Bulak menjelaskan bahwa keterlibatan Babinsa dalam kegiatan ini merupakan wujud nyata dukungan TNI terhadap upaya pemberdayaan ekonomi masyarakat melalui wadah koperasi. “Kami mendukung penuh langkah-langkah positif yang dapat meningkatkan kesejahteraan warga, terutama yang bersifat gotong royong seperti hibah tanah untuk koperasi ini,” ujarnya.

Kegiatan pengukuran hibah tanah tersebut berlangsung dengan tertib, aman, dan lancar, menandai sinergi yang baik antara unsur TNI, pemerintah daerah, dan masyarakat dalam membangun kesejahteraan bersama di wilayah Rote Ndao.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Jelang HUT ke-75, Satpolairud Polres Klungkung Gelar Bakti Sosial Bersih Tempat Ibadah di Pura Watu Klotok.

    Jelang HUT ke-75, Satpolairud Polres Klungkung Gelar Bakti Sosial Bersih Tempat Ibadah di Pura Watu Klotok.

    • calendar_month Jumat, 14 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Polres Klungkung – Menyambut Hari Ulang Tahun ke-75 Satpolairud, Satuan Polairud Polres Klungkung melaksanakan kegiatan bakti sosial “Bersih Tempat Ibadah” yang dipusatkan di Pura Watu Klotok, Desa Tojan, Klungkung, (14/11). Kegiatan ini dipimpin oleh Kasat Polairud Polres Klungkung AKP I Komang Gede Manik Jaya, S.H., dan diikuti oleh seluruh personel Satpolairud sebagai bentuk gotong royong […]

  • Tingkatkan Sinergi, Babinsa Sertu Denis Gelar Kegiatan Teritorial di Wilayah Binaan

    Tingkatkan Sinergi, Babinsa Sertu Denis Gelar Kegiatan Teritorial di Wilayah Binaan

    • calendar_month Sabtu, 27 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 21
    • 0Komentar

    Ende, Dalam rangka menjaga stabilitas keamanan dan mempererat hubungan dengan masyarakat, Babinsa Koramil 1602-04/Maurole melaksanakan kegiatan Pengamanan Wilayah (Pamwil) dan Komunikasi Sosial (Komsos) di wilayah binaannya, tepatnya di Dusun Maurole, Desa Maurole, Kecamatan Maurole, Kabupaten Ende, pada Sabtu (27/9). Kegiatan ini dimulai pukul 08.24 WITA hingga selesai, dipimpin langsung oleh Babinsa Sertu Denis Fernandes. Dalam […]

  • Jalan Penghubung Dusun Sidapura–Sibera Dibuka Satgas TMMD, Progres Terhenti Karena Alat Berat Bermasalah

    Jalan Penghubung Dusun Sidapura–Sibera Dibuka Satgas TMMD, Progres Terhenti Karena Alat Berat Bermasalah

    • calendar_month Senin, 28 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 33
    • 0Komentar

    Alor, NTT – Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-125 Kodim 1622/Alor terus berjalan di Desa Kiraman, Kecamatan Alor Selatan. Salah satu sasaran fisik utama dalam program ini adalah pembukaan jalan penghubung antara Dusun 2 Sidapura dan Dusun 1 Sibera. Hingga saat ini, alat berat ekskavator telah berhasil membuka jalan sepanjang kurang lebih 300 meter. […]

  • Babinsa Sertu Gd Ari Suadnyana Dorong Kepedulian Warga Lewat Jumat Bersih

    Babinsa Sertu Gd Ari Suadnyana Dorong Kepedulian Warga Lewat Jumat Bersih

    • calendar_month Jumat, 12 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 27
    • 0Komentar

    Buleleng, Sidatapa – Dalam rangka menjaga kebersihan dan keindahan lingkungan desa, Babinsa Desa Sidetapa, Koramil 1609-06/Banjar, Sertu Gd Ari Suadnyana bersama perangkat desa menggelar kegiatan Jumat Bersih pada Jumat (12/9/2025) di Banjar Delod Pura, Desa Sidetapa, Kecamatan Banjar, Kabupaten Buleleng. Kegiatan bersih-bersih dilaksanakan di seputaran Kantor Desa Sidetapa dan area Pura Desa, dengan sasaran pembersihan […]

  • Pengamanan Ritual Adat Poddu, Koramil dan Polsek Lamboya Tingkatkan Sinergitas

    Pengamanan Ritual Adat Poddu, Koramil dan Polsek Lamboya Tingkatkan Sinergitas

    • calendar_month Rabu, 19 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 4
    • 0Komentar

    SUMBA BARAT – Anggota Koramil 02/Walakaka Kodim 1613/Sumba Barat bersama anggota Polsek Lamboya melaksanakan apel gabungan sebagai persiapan pengamanan Ritual Adat Poddu yang akan digelar di Lamboya, Kecamatan Lamboya, Kabupaten Sumba Barat, pada Rabu (19/11/2025). Apel gabungan ini menjadi langkah awal untuk memastikan seluruh personel memahami tugas masing-masing serta mampu menciptakan situasi yang aman dan […]

  • Pembagian Hadiah Barapan Kerbau HUT KSB ke-22, Danramil dan Babinsa Turut Mendampingi

    Pembagian Hadiah Barapan Kerbau HUT KSB ke-22, Danramil dan Babinsa Turut Mendampingi

    • calendar_month Minggu, 23 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 11
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat — NTB, Perayaan Hari Lahir Kabupaten Sumbawa Barat (KSB) ke-22 semakin meriah dengan digelarnya Barapan Kerbau Akbar pada Minggu malam (23/11/2025) di Sirkuit Bentiu, Kelurahan Kota Baru, Kecamatan Taliwang. Ribuan warga memadati arena untuk menyaksikan perlombaan kerbau yang menjadi budaya khas Sumbawa ini. Dalam kegiatan tersebut, Danramil 01/Taliwang, Kapten Inf Saifullah, hadir mewakili […]

expand_less