Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Koramil 1630-01/Komodo Terus Jaga Stabilitas Keamanan Melalui Patroli Monitor Wilayah

Koramil 1630-01/Komodo Terus Jaga Stabilitas Keamanan Melalui Patroli Monitor Wilayah

  • account_circle arash news
  • calendar_month Minggu, 2 Nov 2025
  • visibility 7
  • comment 0 komentar

Labuan Bajo, 1 November 2025 — Dalam rangka menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban di wilayah binaan, anggota Koramil 1630-01/Komodo melaksanakan kegiatan patroli monitor wilayah yang berlokasi di Kecamatan Komodo, Kabupaten Manggarai Barat, pada Sabtu (1/10/2025).

Kegiatan patroli tersebut dipimpin oleh Serma Adhar bersama tiga orang anggota TNI. Pelaksanaan patroli bertujuan untuk memantau situasi kamtibmas (keamanan dan ketertiban masyarakat) serta memastikan kondisi wilayah Labuan Bajo tetap aman dan kondusif.

Selama kegiatan berlangsung, personel Koramil menyusuri beberapa titik strategis di wilayah Labuan Bajo yang dianggap rawan gangguan keamanan. Dalam pelaksanaannya, tidak ditemukan adanya kejadian menonjol maupun potensi ancaman yang dapat mengganggu stabilitas wilayah.

Serma Adhar selaku pimpinan patroli menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan salah satu bentuk tugas rutin aparat kewilayahan dalam rangka menjaga situasi teritorial agar tetap terkendali. “Patroli ini merupakan bagian dari tugas kami sebagai aparat teritorial untuk memastikan wilayah binaan Koramil 1630-01/Komodo tetap dalam keadaan aman dan kondusif. Kami juga terus menjalin komunikasi dengan aparat setempat dan masyarakat guna memperkuat sinergitas dalam menjaga keamanan wilayah,” ujar Serma Adhar.

Dengan adanya kegiatan patroli rutin ini, diharapkan dapat semakin meningkatkan kewaspadaan dan rasa aman di tengah masyarakat, sekaligus memperkuat kemanunggalan TNI dengan rakyat di wilayah Kecamatan Komodo, Kabupaten Manggarai Barat.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Cegah terjadinya Kriminalitas pada malam hari, Polsek Penebel laksanakan Patroli Blue Light

    Cegah terjadinya Kriminalitas pada malam hari, Polsek Penebel laksanakan Patroli Blue Light

    • calendar_month Kamis, 2 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 25
    • 0Komentar

    Polres Tabanan, Polsek Penebel Kamis 2 Okt 2025 pkl 02.00 wita sampai dengan 04.00 wita Guna menjaga situasi Kamtibmas di Wilkum Polsek Penebel agar tetap aman dan kondusip terutama di malam hari, Personil Polsek Penebel setiap malam menggelar Patroli Blue Light, dengan sasaran Perbankan/Atm, SPBU, Pasar senggol, pemukiman penduduk dan tempat – tempat rawan C3 […]

  • Satgas Pos Damar Peduli Sesama Dengan Berbagi Sembako Kepada Warga Perbatasan

    Satgas Pos Damar Peduli Sesama Dengan Berbagi Sembako Kepada Warga Perbatasan

    • calendar_month Rabu, 10 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 21
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat – Pada hari Rabu, 10 September 2025, pukul 14.50 WITA, Babinsa Koramil 1628-02/Sekongkang, Sertu Lalu Edi Kz, melaksanakan pendampingan kegiatan serah terima bantuan dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Sumbawa Barat bagi warga Desa Tongo, Kecamatan Sekongkang yang terdampak banjir akibat intensitas hujan deras dan berkepanjangan. Kegiatan ini dihadiri oleh Kasi Logistik […]

  • Penutupan Persami KKRI di Rindam IX/Udayana, Pangdam Ajak Generasi Muda Wujudkan Indonesia Emas 2045

    Penutupan Persami KKRI di Rindam IX/Udayana, Pangdam Ajak Generasi Muda Wujudkan Indonesia Emas 2045

    • calendar_month Minggu, 2 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Tabanan — Pangdam IX/Udayana Mayjen TNI Piek Budyakto secara resmi menutup kegiatan Perkemahan Sabtu Minggu (Persami) Korps Kadet Republik Indonesia (KKRI) Gelombang III Tahun Anggaran 2025, yang digelar di Lapangan Wira Yudha Bhakti, Rindam IX/Udayana, Tabanan, pada Minggu (2/11/2025). Kegiatan yang berlangsung selama dua hari ini diikuti oleh 500 siswa-siswi SMK se-Bali, dengan penuh semangat […]

  • Sinergi TNI dan Warga, Babinsa Detusoko Dorong Kewaspadaan dan Ketertiban Lingkungan

    Sinergi TNI dan Warga, Babinsa Detusoko Dorong Kewaspadaan dan Ketertiban Lingkungan

    • calendar_month Rabu, 13 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 22
    • 0Komentar

    Ende, Dalam upaya menjaga stabilitas keamanan dan mempererat hubungan dengan masyarakat, Babinsa Koramil 1602-03/Detusoko, Serka Anton Sama Boby, melaksanakan kegiatan monitoring wilayah, komunikasi sosial (Komsos), dan pengamanan wilayah (Pamwil) di Desa Roa, Kecamatan Detusoko, Kabupaten Ende, Rabu (13/8/2025). Kegiatan ini bertujuan memberikan rasa aman kepada warga sekaligus memantau langsung kondisi keamanan dan situasi sosial di […]

  • Babinsa Karombo Gelar Gotong Royong Bersihkan Saluran Air Bersama Warga

    Babinsa Karombo Gelar Gotong Royong Bersihkan Saluran Air Bersama Warga

    • calendar_month Senin, 15 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 27
    • 0Komentar

    Dompu, NTB – Dalam rangka menjaga kebersihan lingkungan sekaligus mempererat kemanunggalan TNI dengan rakyat, Babinsa Desa Karombo, Koramil 1614-05/Pekat, Sertu Irwan melaksanakan kegiatan gotong royong bersama masyarakat di Dusun Ladore pada Senin (15/09/2025). Gotong royong difokuskan pada pembersihan saluran air (got) yang mengalami penyumbatan akibat intensitas hujan tinggi beberapa hari terakhir. Kondisi tersebut berpotensi menimbulkan […]

  • Sinergi TNI–Pemerintah Wujudkan Pasar Murah Tepat Sasaran

    Sinergi TNI–Pemerintah Wujudkan Pasar Murah Tepat Sasaran

    • calendar_month Rabu, 13 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 29
    • 0Komentar

    NTB – SUMBAWA – Danramil 1607-06/Lape Lopok, Lettu Inf Hasanudin, menghadiri rapat koordinasi di Aula Kantor Kecamatan Lopok membahas rencana pelaksanaan Pasar Murah yang digelar untuk membantu meringankan beban masyarakat, Rabu (13/8/2025). Rapat yang dipimpin oleh Camat Lopok ini dihadiri unsur Forkopimcam, perangkat desa, serta pihak penyelenggara. Dalam pembahasan, disepakati bahwa kegiatan pasar murah akan […]

expand_less