Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Gotong Royong dan Kepedulian Warnai Kehadiran Babinsa di Upacara Ngaben Desa Tegal Tugu

Gotong Royong dan Kepedulian Warnai Kehadiran Babinsa di Upacara Ngaben Desa Tegal Tugu

  • account_circle arash news
  • calendar_month Minggu, 2 Nov 2025
  • visibility 7
  • comment 0 komentar

Gianyar – Tegaltugu, Minggu (2/11/2025) Wujudkan kepedulian terhadap masyarakat binaan, Babinsa Desa Tegal Tugu Koramil 1616-01/Gianyar Sertu I Made Sukajaya bersama Bhabinkamtibmas Desa Tegal Tugu Aiptu Gusti Ngurah Agung Gede Raka serta Pecalang Desa Adat Tegal Tugu melaksanakan pengamanan dan pengaturan lalu lintas dalam rangka Upacara Pitra Yadnya (Ngaben) yang berlangsung di wilayah Desa Adat Tegal Tugu, Kecamatan Gianyar, Kabupaten Gianyar.

Adapun pelaksanaan upacara Ngaben tersebut untuk dua warga yang berpulang, yakni Almarhum Desak Ketut Kelepon dari Banjar Triwangsa Desa Tegal Tugu dan Almarhum Wayan Lasia dari Banjar Pratama Mandala Desa Tegal Tugu, setelah selesai dilangsungkan upacara adat dikediamannya masing masing selanjutnya Jenasah diarak oleh warga, kerabat dan pihak keluarga dengan menggunakan sarana Joli menuju tempat pemakaman dan upacara pembakaran jenazah dilaksanakan di Setra (Kuburan) Desa Adat Tegal Tugu.

Upacara berlangsung khidmat dan penuh kebersamaan, di mana tampak ratusan warga ikut serta dalam prosesi pemberangkatan jenazah dari rumah duka menuju kuburan. Suasana penuh gotong royong dan solidaritas masyarakat masih begitu terasa, mencerminkan kekuatan ikatan sosial dan budaya yang tetap terjaga di tengah kehidupan bermasyarakat.

Dalam kesempatan tersebut, Babinsa Sertu I Made Sukajaya menyampaikan bahwa kehadiran TNI bersama aparat keamanan dan pecalang merupakan bentuk dukungan terhadap kelancaran kegiatan adat, sekaligus memastikan prosesi keagamaan dapat berjalan aman, tertib, dan lancar tanpa mengganggu pengguna jalan lainnya.

(Pendim 1616/Gianyar)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Wujud Keamanan dan Kepercayaan, Warga Delomil Serahkan Senjata kepada Satgas Pamtas

    Wujud Keamanan dan Kepercayaan, Warga Delomil Serahkan Senjata kepada Satgas Pamtas

    • calendar_month Rabu, 5 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Pos Delomil Satgas Pamtas RI-RDTL Yonarmed 12 Kostrad kembali menunjukkan keberhasilan dalam menjalankan pendekatan humanis kepada masyarakat perbatasan. Seorang warga Desa Delomil, Kecamatan Lamaknen, Kabupaten Belu, Nusa Tenggara Timur, berinisial G (52), secara sukarela menyerahkan satu pucuk senjata api jenis Springfield laras panjang kepada personel Pos Delomil Kompi II Satgas Pamtas RI-RDTL Sektor Timur Yonarmed […]

  • Karya Bakti Babinsa Koramil 1602-04, Pererat Silaturahmi dengan Warga Ranokolo

    Karya Bakti Babinsa Koramil 1602-04, Pererat Silaturahmi dengan Warga Ranokolo

    • calendar_month Selasa, 30 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 16
    • 0Komentar

    Ende – Sebagai wujud kepedulian TNI terhadap masyarakat, Babinsa Koramil 1602-04/Maurole, Sertu Donatus Kiri, melaksanakan kegiatan Karya Bakti membantu pembangunan pondasi rumah warga serta melaksanakan Komunikasi Sosial (Komsos) di wilayah binaan, tepatnya di Desa Ranokolo, Kecamatan Maurole, Kabupaten Ende, Selasa (30/9/2025). Kegiatan dimulai pukul 08.00 WITA hingga selesai, diikuti oleh warga setempat dengan semangat gotong […]

  • Saka Bhayangkara Tabanan Koordinasi dengan Kasat Binmas Polres Tabanan Jelang Kegiatan Tabur Bunga Sambut Hari Pahlawan

    Saka Bhayangkara Tabanan Koordinasi dengan Kasat Binmas Polres Tabanan Jelang Kegiatan Tabur Bunga Sambut Hari Pahlawan

    • calendar_month Kamis, 6 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Polda Bali – Polres Tabanan – Humas Tabanan. Dalam rangka menyambut peringatan Hari Pahlawan yang jatuh pada 10 November, para anggota Saka Bhayangkara Tabanan melakukan koordinasi dengan Kasat Binmas Polres Tabanan, AKP I Putu Sumardana, S.H., di ruang Sat Binmas Polres Tabanan. Koordinasi tersebut bertujuan untuk mematangkan persiapan kegiatan tabur bunga yang akan dilaksanakan di […]

  • Operasi Lilin Rinjani 2025, Kodim 1614/Dompu Sisir Titik Vital Keamanan

    Operasi Lilin Rinjani 2025, Kodim 1614/Dompu Sisir Titik Vital Keamanan

    • calendar_month Selasa, 23 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 11
    • 0Komentar

    Dompu, NTB – Kodim 1614/Dompu melaksanakan Patroli Cipta Kondisi (Cipkon) Keamanan dalam rangka Operasi Lilin Rinjani Tahun 2025 guna pengamanan perayaan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 di wilayah Kabupaten Dompu. Kegiatan patroli tersebut dilaksanakan pada Selasa malam, 23 Desember 2025, mulai pukul 20.10 Wita. Patroli dipimpin langsung oleh Pasi Ops Kodim 1614/Dompu, Letda Inf […]

  • Dikawal Babinsa Kutampi, Tradisi Sakral Ngebet 57 Sawe Berjalan Lancar

    Dikawal Babinsa Kutampi, Tradisi Sakral Ngebet 57 Sawe Berjalan Lancar

    • calendar_month Senin, 15 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 23
    • 0Komentar

    Klungkung,- Sejumlah 57 makam di Dusun Jurangaya, Desa Kutampi, Kecamatan Nusa Penida, Kabupaten Klungkung mulai dibongkar dalam tradisi ngebet sawe pada Senin ( 15/09/25 ). Prosesi pembongkaran makam inipun dikawal ketat oleh aparat setempat, baik Babinsa dan Bhabinkamtibmas bersama pecalang. Tradisi sakral penuh makna yang merupakan salah satu rangkaian dari upacara pitra yadnya ngaben massal […]

  • Jelang Hari Desa Nasional 2026, Babinsa Keliki Latih Unsur Desa Demi Upacara Bermakna

    Jelang Hari Desa Nasional 2026, Babinsa Keliki Latih Unsur Desa Demi Upacara Bermakna

    • calendar_month Kamis, 15 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Gianyar – Tegallalang, Rabu (14/1/2026) Dalam rangka menyukseskan pelaksanaan Upacara Peringatan Hari Desa Nasional Tahun 2026 yang akan digelar secara serentak pada Kamis, 15 Januari 2026, Babinsa Desa Keliki Koramil 1616-06/Tegallalang Sertu Dewa Made Sudiarta bersama Bhabinkamtibmas Desa Keliki Aiptu I Wayan Merta melaksanakan kegiatan pembinaan dan pelatihan (gladi) upacara bertempat di halaman Kantor Perbekel […]

expand_less