Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Kapolres Karangasem Hadiri Peresmian Kantor Redaksi Bali Faktual News Karangasem

Kapolres Karangasem Hadiri Peresmian Kantor Redaksi Bali Faktual News Karangasem

  • account_circle arash news
  • calendar_month Sabtu, 1 Nov 2025
  • visibility 15
  • comment 0 komentar

KARANGASEM – Kapolres Karangasem AKBP Joseph Edward Purba, S.H., S.I.K., M.H., didampingi Wakapolres Karangasem dan sejumlah Pejabat Utama (PJU) Polres Karangasem menghadiri peresmian Kantor Redaksi Bali Faktual News Karangasem pada Sabtu (1/11/2025). Acara peresmian tersebut berlangsung di Galiran, Karangasem.

Kantor redaksi yang baru diresmikan ini tidak hanya akan menjadi pusat operasional media Bali Faktual News di wilayah Karangasem, tetapi juga direncanakan sebagai tempat untuk menggelar kegiatan podcast.

UKapolres Karangasem menyampaikan apresiasi atas hadirnya media lokal yang dapat menjadi jembatan informasi bagi masyarakat Karangasem.

“Kehadiran Bali Faktual News di Karangasem merupakan langkah positif dalam penyebaran informasi yang akurat dan berimbang kepada masyarakat. Kami dari Polres Karangasem siap mendukung dan berkolaborasi dalam penyampaian informasi yang bermanfaat bagi masyarakat,” ujar AKBP Joseph Edward Purba.

Kapolres juga menyambut baik rencana pengembangan podcast yang akan dilakukan oleh Bali Faktual News, yang menurutnya dapat menjadi medium baru dalam menyampaikan informasi dan edukasi kepada masyarakat dengan cara yang lebih interaktif dan menarik.

Perwakilan dari Bali Faktual News Ketut Parwata mengungkapkan bahwa kehadiran kantor redaksi di Karangasem merupakan bagian dari komitmen mereka untuk memberikan liputan yang lebih komprehensif tentang perkembangan dan peristiwa di wilayah Karangasem.

“Dengan adanya kantor redaksi di Karangasem, kami berharap dapat lebih dekat dengan masyarakat dan memberikan informasi yang lebih cepat dan akurat. Rencana pengembangan podcast juga merupakan upaya kami untuk mengikuti perkembangan teknologi informasi dan menjangkau audiens yang lebih luas,” ujar perwakilan Bali Faktual News.

Peresmian kantor redaksi Bali Faktual News ini diharapkan dapat memperkuat ekosistem media di Karangasem dan memberikan kontribusi positif bagi perkembangan informasi dan edukasi masyarakat setempat.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Dodaek Ajak Warga Dukung Program Koperasi Merah Putih

    Babinsa Dodaek Ajak Warga Dukung Program Koperasi Merah Putih

    • calendar_month Kamis, 20 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Pada hari Kamis, 20 November 2025 pukul 11.00 Wita, Babinsa Koramil 1627-01/Ba’a Sertu Yunus Ketti melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) sekaligus koordinasi mengenai program Koperasi Merah Putih bersama masyarakat di Dusun Kopedak, Desa Dodaek. Kegiatan ini dilaksanakan guna memperkuat hubungan Babinsa dengan warga serta memberikan pemahaman tentang pentingnya peran koperasi dalam mendukung […]

  • Kehadiran TNI di Tengah Masyarakat: Koramil Alas Laksanakan Patroli Keamanan Berkelanjutan

    Kehadiran TNI di Tengah Masyarakat: Koramil Alas Laksanakan Patroli Keamanan Berkelanjutan

    • calendar_month Kamis, 20 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 15
    • 0Komentar

    Sumbawa, NTB – Koramil 1607-04/Alas terus memperkuat hubungan dengan masyarakat melalui kegiatan patroli keamanan wilayah yang dilaksanakan secara rutin di Kecamatan Alas dan sekitarnya. Pada Kamis (20/11/2025). Patroli ini bertujuan untuk menjaga stabilitas keamanan, meningkatkan kewaspadaan, serta memastikan situasi Kamtibmas tetap kondusif. Kegiatan patroli dilaksanakan oleh personel Koramil 1607-04/Alas dengan menyusuri sejumlah titik strategis, termasuk […]

  • Blue Light Patrol Polres Tabanan Intensifkan Pengamanan Dini Hari, Antisipasi Kejahatan 3C

    Blue Light Patrol Polres Tabanan Intensifkan Pengamanan Dini Hari, Antisipasi Kejahatan 3C

    • calendar_month Kamis, 25 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 5
    • 0Komentar

    Polda Bali – Polres Tabanan – Humas Tabanan. Guna mengantisipasi terjadinya kejahatan 3C (Curat, Curas, dan Curanmor), Polres Tabanan melaksanakan kegiatan Blue Light Patrol pada Jumat dini hari, 26 Desember 2025. Kegiatan ini berlangsung mulai pukul 00.30 Wita hingga 02.00 Wita dengan menyasar sejumlah titik rawan di wilayah hukum Polres Tabanan, yang dilaksanakan oleh gabungan […]

  • Kunjungi Kantor Desa, Upaya Babinsa Nyalian Perkokoh Kemanunggalan

    Kunjungi Kantor Desa, Upaya Babinsa Nyalian Perkokoh Kemanunggalan

    • calendar_month Selasa, 19 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 23
    • 0Komentar

    Klungkung,- Sebagai aparat kewilayahan, Babinsa Nyalian Koramil 1610-02/Banjarangkan Kopda GedeRaka terus berupaya optimal untuk memperkuat sinergitas dan menjaga hubungan harmonis dengan berbagai pihak di wilayah binaan. Tidak hanya aktif dalam berbagai kegiatan semata, dalam upaya mewujudkan sinergitasnya Kopda Gede Raka juga sangat aktif dalam menjalin silahturahmi dan komunikasi melalui Komsos. Seperti yang terlihat pada Selasa […]

  • Komsos Rutin Babinsa Tebo Wujudkan Wilayah Aman dan Kondusif

    Komsos Rutin Babinsa Tebo Wujudkan Wilayah Aman dan Kondusif

    • calendar_month Jumat, 19 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB — Babinsa Desa Tebo melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (komsos) sekaligus monitoring wilayah desa binaan pada Kamis, (18/12/2025), pukul 09.00 hingga 10.00 WITA. Kegiatan komsos ini bertujuan untuk menjalin silaturahmi, mempererat hubungan antara TNI dengan masyarakat, serta menggali informasi terkait situasi dan kondisi keamanan di wilayah desa binaan. Selain itu, Babinsa juga melakukan […]

  • Gubernur NTT dan Dandim 1601/ST Dorong Peningkatan Kualitas Pelayanan Publik di Sumba Timur

    Gubernur NTT dan Dandim 1601/ST Dorong Peningkatan Kualitas Pelayanan Publik di Sumba Timur

    • calendar_month Sabtu, 13 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 27
    • 0Komentar

    NTT-Sumba Timur, Komandan Kodim 1601/Sumba Timur, Letkol Inf Dobby Noviyanto S., S.E., menghadiri kunjungan Gubernur Nusa Tenggara Timur, Bapak Emanuel Melkiade , Dandim 1601/Sumba Timur Dampingi Gubernur NTT Tinjau Pelayanan Publik di SAMSAT Waingapus Laka Lena, S.Si., A.pt., dalam rangkaian kunjungan kerja di Kantor SAMSAT Sumba Timur, Kelurahan Matawai, Kecamatan Kota Waingapu, Kabupaten Sumba Timur, […]

expand_less