Bhabinkamtibmas Desa Manduang Amankan Kegiatan Aksi Bersih dan Sosialisasi Pengelolaan Sampah Berbasis Sumber
- account_circle arash news
- calendar_month Sabtu, 1 Nov 2025
- visibility 7
- comment 0 komentar

Klungkung,– Dalam rangka mendukung program pemerintah daerah di bidang lingkungan hidup, Bhabinkamtibmas Desa Manduang Aiptu I Gusti Ngurah Puja melaksanakan pengamanan kegiatan aksi bersih dan sosialisasi pengelolaan sampah berbasis sumber (PSBS) yang digelar pada Jumat (31/10) pukul 07.15 WITA di areal tubing Desa Manduang, Kecamatan/Kabupaten Klungkung.
Kegiatan ini dibuka secara resmi oleh Bupati Klungkung, serta dihadiri oleh Wakil Bupati Klungkung, Dinas Lingkungan Hidup dan Pertanahan (DLHP) Kabupaten Klungkung, dan Ny. Eva Satria selaku Duta PSBS. Selain aksi bersih-bersih lingkungan, kegiatan juga dirangkaikan dengan sosialisasi pengelolaan sampah berbasis sumber serta pemeriksaan kesehatan gratis bagi masyarakat setempat.
Dalam pelaksanaannya, Bhabinkamtibmas Aiptu I Gusti Ngurah Puja turut melakukan pengamanan dan pemantauan situasi di lokasi kegiatan, guna memastikan seluruh rangkaian acara berjalan dengan aman, tertib, dan lancar.
“Kegiatan ini sangat positif karena mengedukasi masyarakat untuk lebih peduli terhadap kebersihan dan pengelolaan sampah sejak dari rumah. Kami dari pihak kepolisian siap mendukung dan mengamankan setiap kegiatan sosial yang bermanfaat bagi masyarakat,” ujar Aiptu I Gusti Ngurah Puja.
Selain sosialisasi, kegiatan juga diisi dengan penyuluhan mengenai pentingnya pengelolaan sampah berbasis sumber (PSBS) untuk menciptakan lingkungan bersih, sehat, dan berkelanjutan. Program ini menjadi salah satu langkah strategis Pemerintah Kabupaten Klungkung dalam mewujudkan Kabupaten Hijau dan Bebas Sampah.
Aksi bersih-bersih yang melibatkan masyarakat, perangkat desa, dan komunitas lingkungan tersebut mendapat respon positif dari warga. Kegiatan berlangsung lancar, aman, dan kondusif, serta mampu menumbuhkan kesadaran bersama akan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan.
- Penulis: arash news



Saat ini belum ada komentar