Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Babinsa Bangli Tekankan Pentingnya Disiplin dan Kekompakan Melalui Latihan PBB di Sekolah

Babinsa Bangli Tekankan Pentingnya Disiplin dan Kekompakan Melalui Latihan PBB di Sekolah

  • account_circle arash news
  • calendar_month Jumat, 31 Okt 2025
  • visibility 6
  • comment 0 komentar

Bangli – Dalam rangka menanamkan kedisiplinan, semangat kebangsaan, dan jiwa korsa kepada generasi muda, Babinsa Kelurahan Kawan, Koramil 01/Bangli, Kodim 1626/Bangli, Sertu Wayan Budiarta, bersama Babinsa Desa Bunutin Sertu Komang Yetrawan, memberikan pelatihan Peraturan Baris Berbaris (PBB) kepada 62 orang siswa-siswi SMKN 1 Bangli. Kegiatan tersebut berlangsung di Alun-Alun Kota Bangli, Jl. Brigjen Ngurah Rai, Kelurahan Kawan, Kecamatan Bangli. Kamis (30/10/25).

Pelatihan ini dilaksanakan sebagai bentuk pembekalan bagi para siswa yang akan mengikuti program KKRI di Rindam IX/Udayana. Materi yang diberikan meliputi gerakan di tempat, perpindahan tempat terbatas dan tidak terbatas, devile pasukan, serta beberapa materi pendukung lainnya yang berkaitan dengan pelaksanaan kegiatan di Rindam.

Dalam kesempatan itu, Sertu Wayan Budiarta menjelaskan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk membentuk sikap disiplin, tanggung jawab, dan kekompakan para peserta. “Melalui latihan PBB, diharapkan para siswa memiliki karakter yang kuat, siap secara fisik maupun mental saat mengikuti kegiatan KKRI nantinya,” ujarnya.

Ia berharap, melalui kegiatan ini para siswa dapat menanamkan nilai-nilai kedisiplinan dan semangat kebersamaan dalam setiap aktivitas, baik di lingkungan sekolah maupun dalam kehidupan sehari-hari. “Kami ingin para siswa tidak hanya mampu melaksanakan gerakan baris-berbaris dengan baik, tetapi juga mampu menerapkan nilai-nilai disiplin dan tanggung jawab di manapun berada,” tambahnya.

Di tempat terpisah, Komandan Kodim 1626/Bangli Letkol Arm I Gede Arya Girinatha Utama, menyampaikan apresiasinya terhadap kegiatan tersebut. Menurutnya, keterlibatan Babinsa dalam memberikan pelatihan kepada generasi muda merupakan bentuk nyata pembinaan teritorial di bidang pendidikan.

“Kegiatan seperti ini sangat positif untuk membentuk kedisiplinan dan semangat kebangsaan sejak dini. Babinsa tidak hanya hadir sebagai pembina di wilayah, tetapi juga menjadi motivator bagi para siswa agar memiliki rasa cinta tanah air dan semangat bela negara,” tegas Dandim.

Dandim juga mengatakan, pembinaan kepada generasi muda melalui kegiatan seperti pelatihan PBB ini diharapkan dapat menumbuhkan karakter yang tangguh serta meningkatkan rasa nasionalisme di kalangan pelajar. “Generasi muda adalah penerus bangsa, mereka harus memiliki disiplin, tanggung jawab, dan semangat juang yang tinggi demi kemajuan daerah dan bangsa,” tambahnya.

Harapannya, kegiatan serupa dapat terus dilaksanakan secara berkelanjutan di sekolah-sekolah, sehingga mampu mencetak generasi muda yang berkarakter kuat, disiplin, serta memiliki wawasan kebangsaan yang tinggi. “Dengan pembinaan yang berkesinambungan, diharapkan para pelajar akan tumbuh menjadi generasi yang siap menghadapi tantangan masa depan dan berkontribusi positif bagi bangsa dan negara,” tutup Dandim.
(Pendim 1626/Bangli)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Pos Lakmars Merehab Rumah Warga yang Telah Sukarela Jadikan Pos Sementara Satgas Yonif 741/GN

    Pos Lakmars Merehab Rumah Warga yang Telah Sukarela Jadikan Pos Sementara Satgas Yonif 741/GN

    • calendar_month Selasa, 15 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 32
    • 0Komentar

    Belu – Pos Lakmars laksanakan perehaban rumah warga binaan di Desa Henes, Kecamatan Lamaknen selatan, Kabupaten Belu. Rabu (15/07/2025). Kegitan perehaban rumah yang di laksanakan Pos Lakmars ini sebagai bentuk ungkapan terima kasih kepada Yulius Bere (34 tahun) selaku Dusun Desa Lakmaras sekaligus pemilik rumah itu yang dijadikan pos sementara oleh anggota Pos Lakmars. Ia […]

  • Patroli Gabungan Jadi Upaya Preventif Jaga Ketertiban Masyarakat

    Patroli Gabungan Jadi Upaya Preventif Jaga Ketertiban Masyarakat

    • calendar_month Minggu, 12 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 16
    • 0Komentar

    Gianyar – Sabtu (11/10/2025) Dalam rangka menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat (Harkamtibmas) di wilayah Kabupaten Gianyar, Kodim 1616/Gianyar melibatkan personel Babinsa dalam Patroli Gabungan Skala Besar yang dipimpin oleh Pawas Polres Gianyar AKP I Made Mulata. Kegiatan diawali dengan apel kesiapan patroli di area eks Pasar Blahbatuh, Kabupaten Gianyar. Kegiatan patroli gabungan ini melibatkan […]

  • Peltu Lasiman: Semangat Santri Sejalan dengan Jiwa TNI dalam Mengabdi untuk Negeri

    Peltu Lasiman: Semangat Santri Sejalan dengan Jiwa TNI dalam Mengabdi untuk Negeri

    • calendar_month Kamis, 23 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 11
    • 0Komentar

    MANGGARAI – Aura nasionalisme dan religiusitas berpadu harmonis di Lapangan Madrasah Aliyah Negeri Reok pada Rabu (22/10/2025). Ratusan santri, guru, tokoh agama, dan masyarakat berkumpul khidmat memperingati Hari Santri Nasional. Kehadiran Peltu Lasiman, Batuud Koramil 1612-02/Reok, bersama dua anggota Babinsa, menjadi simbol nyata sinergi kuat antara aparat teritorial dan umat dalam menjaga nilai-nilai kebangsaan. Upacara […]

  • Pengecekan Program Makan Gratis, TNI Dorong Gizi Seimbang untuk Siswa

    Pengecekan Program Makan Gratis, TNI Dorong Gizi Seimbang untuk Siswa

    • calendar_month Rabu, 17 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 25
    • 0Komentar

    NTT-SIKKA – Anggota Kodim 1603/Sikka, Pratu Goar, melaksanakan kegiatan pengecekan program makan gratis di salah satu sekolah yang berada di Kabupaten Sikka, Rabu (17/09/2025). Kegiatan ini dilakukan untuk memastikan program yang dicanangkan pemerintah dapat berjalan sesuai sasaran dan memberikan manfaat bagi para siswa. Pengecekan difokuskan pada kesiapan penyediaan makanan, kualitas gizi, serta pendistribusian kepada siswa. […]

  • Dandim dan Persit 1614/Dompu Berbaur dengan Masyarakat di Malam Resepsi Kemerdekaan

    Dandim dan Persit 1614/Dompu Berbaur dengan Masyarakat di Malam Resepsi Kemerdekaan

    • calendar_month Senin, 18 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 23
    • 0Komentar

    Dompu, NTB – Malam penuh suka cita menyelimuti Lapangan Beringin, Dompu, pada Senin (18/8/2025). Rangkaian acara Malam Resepsi/Pesta Rakyat HUT ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia berlangsung meriah dan penuh makna dengan kehadiran ribuan masyarakat serta tokoh-tokoh penting Forkopimda Kabupaten Dompu. Acara yang dipimpin langsung oleh Bupati Dompu, Bambang Firdaus, SE., ini menjadi momentum kebersamaan yang menghadirkan […]

  • Kapolres Gianyar Terima Audiensi Masyarakat dalam Program Jumat Curhat Terkait Pengaduan Permasalahan

    Kapolres Gianyar Terima Audiensi Masyarakat dalam Program Jumat Curhat Terkait Pengaduan Permasalahan

    • calendar_month Jumat, 7 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Gianyar – Kapolres Gianyar AKBP Chandra C. Kesuma, S.I.K., M.H., didampingi Kasat Reskrim Polres Gianyar AKP M. Guruh Firmansyah S., S.Tr.K., S.I.K., M.H., menerima audiensi dari perwakilan masyarakat terkait sejumlah pengaduan permasalahan yang terjadi di lingkungan mereka. Kegiatan ini berlangsung pada Jumat (7/11/25) bertempat di Ruang Tamu Kapolres Gianyar sebagai bagian dari program Jumat Curhat. […]

expand_less