Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Warga Dusun Muhajirin Curhat Soal Cuaca Ekstrem pada Babinsa

Warga Dusun Muhajirin Curhat Soal Cuaca Ekstrem pada Babinsa

  • account_circle arash news
  • calendar_month Kamis, 30 Okt 2025
  • visibility 6
  • comment 0 komentar

Lombok Barat, NTB — Di tengah kondisi cuaca ekstrem yang melanda wilayah Lingsar belakangan ini, Bintara Pembina Desa (Babinsa) Langko, Komando Rayon Militer (Koramil) 1606-08/Narmada, menunjukkan kepeduliannya dengan turun langsung berkomunikasi sosial (Komsos) bersama warga Dusun Muhajirin, Desa Langko, Lombok Barat, Kamis (30/10/2025).

Kegiatan ini menjadi ajang silaturahmi sekaligus sarana mendengar langsung berbagai keluhan warga. Salah satu warga, Inak Yuli, mengungkapkan kekhawatirannya terhadap kondisi cuaca yang tak menentu dan sering disertai hujan deras, yang membuat aktivitas warga terganggu, termasuk rencana pelaksanaan sunatan anaknya yang baru berusia dua tahun.

Meski demikian, suasana hangat terasa dalam pertemuan sederhana itu. Sertu Muhammad Faesal, Babinsa Langko, tak hanya mendengarkan, tetapi juga memberikan semangat kepada warga agar tetap waspada terhadap perubahan cuaca dan menjaga kesehatan, terutama anak-anak dan lansia.
“Kami terus mengimbau masyarakat untuk selalu siap menghadapi kondisi cuaca ekstrem. Jangan lupa menjaga lingkungan agar tetap bersih dan aman,” ujar Sertu Faesal.

Kegiatan Komsos ini merupakan bagian dari upaya TNI AD mempererat hubungan dengan masyarakat sekaligus memastikan setiap persoalan sosial di tingkat desa dapat segera direspon dengan cepat dan tepat.

Kehadiran Babinsa di tengah warga bukan hanya sekadar menjalankan tugas, tetapi juga menumbuhkan rasa aman dan kebersamaan di tengah tantangan alam yang tak bisa diprediksi. (Pendim 1606)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Koramil Rindi Umalulu Pastikan Pembagian Banpangan Berjalan Tertib dan Aman

    Babinsa Koramil Rindi Umalulu Pastikan Pembagian Banpangan Berjalan Tertib dan Aman

    • calendar_month Rabu, 24 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

    NTT – Sumba Timur. Babinsa Koramil 02/Rindi Umalulu,Kodim 1601/Sumba Timur,Pratu Dende Njami, melaksanakan pendampingan kegiatan pembagian Bantuan Pangan (Banpangan) kepada masyarakat di Desa Harai, Kecamatan Rindi Umalulu, Kabupaten Sumba Timur, pada Rabu (24/12/2025). Kegiatan pendampingan ini dilakukan sebagai bentuk dukungan TNI AD melalui peran Babinsa dalam membantu pemerintah memastikan penyaluran bantuan pangan berjalan dengan aman, […]

  • Sinergi TNI-Polri-Pemda Tegakkan Keamanan dan Ketertiban di Wilayah Kota Bima

    Sinergi TNI-Polri-Pemda Tegakkan Keamanan dan Ketertiban di Wilayah Kota Bima

    • calendar_month Selasa, 2 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 27
    • 0Komentar

    Kota Bima, _ 2 September 2025 – Anggota Koramil 1608-01/Rasanae turut serta dalam kegiatan patroli gabungan skala besar yang digelar pada Selasa, 2 September 2025. Patroli ini melibatkan sinergi TNI, Polri, Brimob, serta Satpol PP, dan dipimpin oleh Kapolres Bima Kota. Kegiatan ini bertujuan untuk mencipta kondisi wilayah yang aman dan kondusif di Kota Bima. […]

  • Ciptakan Wilayah Aman, Koramil 1628-02/Sekongkang Gelar Patroli Rutin

    Ciptakan Wilayah Aman, Koramil 1628-02/Sekongkang Gelar Patroli Rutin

    • calendar_month Minggu, 11 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Dalam rangka menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di wilayah binaan, anggota Piket Koramil 1628-02/Sekongkang atas nama Serda Saidin melaksanakan kegiatan patroli wilayah pada Minggu malam, (11/01/2026), pukul 21.12 WITA. Patroli dilakukan dengan menyasar sejumlah titik di wilayah binaan Koramil 1628-02/Sekongkang. Dalam kegiatan tersebut, Serda Saidin tidak hanya memantau situasi […]

  • Peduli Kesehatan dan Generasi Muda, Dandim 1627/Rote Ndao Gelar Akupuntur Gratis dan Bagi Susu Balita

    Peduli Kesehatan dan Generasi Muda, Dandim 1627/Rote Ndao Gelar Akupuntur Gratis dan Bagi Susu Balita

    • calendar_month Sabtu, 3 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 5
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Wujud kepedulian TNI terhadap kesehatan masyarakat kembali ditunjukkan oleh Komandan Kodim 1627/Rote Ndao, Letkol Kav Kurnia Santiadi Wicaksono, melalui kegiatan pendampingan program pengobatan akupuntur gratis dan pembagian susu bagi anak-anak balita. Kegiatan tersebut berlangsung pada Sabtu (03/01/2026) mulai pukul 10.00 Wita di rumah Bapak Mias Pah, RT 11/RW 04, Kelurahan Namodale, Kecamatan […]

  • TNI Hadir di Tengah Masyarakat, Pastikan Situasi Desa Kolobolon Aman dan Kondusif

    TNI Hadir di Tengah Masyarakat, Pastikan Situasi Desa Kolobolon Aman dan Kondusif

    • calendar_month Kamis, 4 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 29
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, Babinsa Koramil 1627-01/Baa Serka Silvester Berek melaksanakan kegiatan pemantauan wilayah sekaligus komunikasi sosial (Komsos) bersama warga di Desa Kolobolon, Kecamatan Lobalain, pada Kamis, 04 September 2025. Dalam kesempatan tersebut, Babinsa mengajak masyarakat untuk selalu meningkatkan kewaspadaan, menjaga keamanan lingkungan, serta tidak mudah terprovokasi oleh isu-isu […]

  • Pemantauan Wilayah dan Komsos Babinsa Apui Ciptakan Keamanan Lingkungan

    Pemantauan Wilayah dan Komsos Babinsa Apui Ciptakan Keamanan Lingkungan

    • calendar_month Minggu, 16 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Pada Minggu, 16 November 2025 pukul 10.30 Wita, Babinsa Koramil 1622-04/Apui, Sertu Mujahidin, melaksanakan kegiatan pemantauan wilayah sekaligus komunikasi sosial (Komsos) di rumah Bapak Rudi Mabilehi, RT 08/RW 04 Desa Tominuku, Kecamatan Alor Tengah Utara. Kegiatan ini merupakan bagian dari tugas rutin Babinsa dalam menjaga kedekatan dan membangun hubungan harmonis dengan masyarakat di wilayah binaan. […]

expand_less