Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » TNI Peduli Anak, Babinsa Kusamba Hadiri Pembinaan Perlindungan Anak Terpadu Berbasis Masyarakat

TNI Peduli Anak, Babinsa Kusamba Hadiri Pembinaan Perlindungan Anak Terpadu Berbasis Masyarakat

  • account_circle arash news
  • calendar_month Kamis, 30 Okt 2025
  • visibility 8
  • comment 0 komentar

Klungkung,- Pemerintah Desa Kusamba bersama Babinsa dan Bhabinkamtibmas berkolaborasi dengan Dinas Sosial Kabupaten Klungkung menggelar kegiatan Pembinaan Perlindungan Anak Terpadu Berbasis Masyarakat ( PATBM) dan Pembinaan Desa Layak Anak Di Desa Kusamba, Kamis ( 30/10/25 ).

Keberadaan Babinsa ini menegaskan komitmen dan kepedulian aparat kewilayahan terhadap anak-anak di wilayah binaan, khususnya terkait perlindungan dan pemenuhan hak-hak anak.

Kegiatan pembinaan ini dilaksanakan di di Ruang Rapat Kantor Desa Kusamba yang dihadiri oleh Sekdes Desa Kusamba beserta staf, Ketua TP PKK Kusamba, Kadus sedesa Kusamba dan Bidan Desa Kusamba dengan menghadirkan Dinas Sosial kabupaten Klungkung sebagai narasumber.

Dalam kesempatan tersebut, narasumber dari Dinsos Kabupaten Klungkung Ibu Ritawati menyampaikan berbagai hal terkait perlindungan anak, hak-hak anak yang dijamin oleh undang-undang, kewajiban orang tua dalam mendidik dan melindungi anak serta sanksi hukum bagi pelanggar.

Kegiatan ini juga menjadi sarana untuk mendata dan meregistrasi kasus anak yang ada di desa dan penangananan apa saja yang sudah di lakukan ditingkat desa,”ungkapnya.

Sementara itu, Babinsa Kusamba Peltu Made Rai Darmikayasa mengatakan, kegiatan ini tentu memiliki manfaat yang besar untuk meningkatkan pemahaman masyarakat tentang pentingnya perlindungan hak-hak anak serta memberikan panduan kepada orang tua dan masyarakat mengenai langkah-langkah yang harus diambil untuk menjaga keselamatan anak-anak.

Menurut Peltu Made Rai, Perlindungan Anak Terpadu Berbasis Masyarakat (PATBM) adalah sebuah gerakan pada tingkat masyarakat untuk mencapai tujuan perlindungan anak, dimana masyarakat sebagai ujung tombak untuk melakukan upaya pencegahan dengan membangun gerakan masyarakat agar terjadi perubahan pemahaman sikap dan prilaku yang memberikan perlindungan kepada anak. Jadi kegiatan ini sangat penting, sebagai wahana untuk meningkatkan pemahaman perlindungan anak bagi masyarakat,”terangnya.

Sebagai aparat kewilayahan, dirinya berharap kegiatan ini akan menjadi tambahan pengetahuan serta pemahaman, sehingga masyarakat mampu menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari, guna membentuk generasi yang sehat, aman, dan sejahtera.

Kami tegaskan akan memberikan dukungan penuh sebagai bagian dari komitmen dan kepedulian dirinya sebagai Babinsa untuk menciptakan lingkungan yang aman dan ramah bagi anak-anak di wilayah binaannya, “imbuhnya.( Pendim 1610/Klungkung ).

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Peninjoan Jalin Keakraban Lewat Kehadiran pada Resepsi Pernikahan Warga

    Babinsa Peninjoan Jalin Keakraban Lewat Kehadiran pada Resepsi Pernikahan Warga

    • calendar_month Sabtu, 20 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 25
    • 0Komentar

    Bangli – Babinsa Desa Peninjoan Koramil 1626-03/Tembuku, Sertu I Made Suarnika bersama Bhabinkamtibmas menghadiri undangan resepsi pernikahan warga binaan yang berlangsung di Banjar Karangsuung Kaja, Desa Peninjoan, Kecamatan Tembuku, Kabupaten Bangli. Dalam kesempatan itu, Babinsa menyampaikan bahwa kehadirannya merupakan wujud nyata dalam menjalin serta mempererat tali silaturahmi dengan warga binaan. Selain itu, kegiatan ini juga […]

  • Babinsa Desa Naiola Tekankan Pentingnya Komunikasi dan Gotong Royong Antarwarga

    Babinsa Desa Naiola Tekankan Pentingnya Komunikasi dan Gotong Royong Antarwarga

    • calendar_month Jumat, 5 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 11
    • 0Komentar

    NTT-Kefamenanu, Jumat 05 Desember 2025, Babinsa Koramil 1618-01/Miotim, Sertu Mixon Magang, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan Warga di Desa Naiola, Kecamatan Bikomi Selatan, Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU). Kegiatan ini merupakan bagian dari tugas pembinaan teritorial untuk mempererat hubungan antara TNI dan Masyarakat. Dalam kesempatan tersebut, Sertu Mixon Magang memberikan arahan kepada Warga agar […]

  • Kodim 1602/Ende Kawal Ketahanan Pangan, 135 Ton Beras Didistribusikan ke Empat Koramil dan Makodim

    Kodim 1602/Ende Kawal Ketahanan Pangan, 135 Ton Beras Didistribusikan ke Empat Koramil dan Makodim

    • calendar_month Kamis, 2 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 18
    • 0Komentar

    Ende, Kodim 1602/Ende terus menunjukkan komitmennya dalam mendukung ketahanan pangan masyarakat melalui program Gerakan Pangan Murah (GPM). Hingga Kamis, 2 Oktober 2025, tercatat sebanyak 135 ton beras Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan (SPHP) telah didistribusikan kepada masyarakat di wilayah Kabupaten Ende, Nusa Tenggara Timur. Kegiatan distribusi beras SPHP ini berlangsung sejak 11 Agustus 2025, bekerja […]

  • Babinsa Desa Adu Himbau Warga Tetap Jaga Kerukunan Antar Sesama

    Babinsa Desa Adu Himbau Warga Tetap Jaga Kerukunan Antar Sesama

    • calendar_month Selasa, 6 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Hu’u,NTB – Babinsa Desa Adu, Koramil 1614-03/Hu’u, Kodim 1614/Dompu, Serda Salmanfarid melaksanakan kegiatan monitoring wilayah di Dusun Woro, Desa Adu, pada Selasa, 6 Januari 2026. Kegiatan monitoring wilayah tersebut merupakan bagian dari tugas teritorial Babinsa dalam memastikan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat tetap terjaga di wilayah binaannya. Dalam kegiatan itu, Serda Salmanfarid juga menyempatkan diri […]

  • Sambangi Pegadaian Samapta Polsek Kuta Utara Ingatkan Security Tingkatkan Kewaspadaan

    Sambangi Pegadaian Samapta Polsek Kuta Utara Ingatkan Security Tingkatkan Kewaspadaan

    • calendar_month Minggu, 28 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 21
    • 0Komentar

    Kuta Utara. Unit Samapta Polsek Kuta Utara di pimpin Ps. Panit 1 Samapta Aiptu I Wayan Mendra melaksanakan kegiatan Blue Light Patrol dengan menyambangi kantor Pegadaian Kerobokan di jalan raya Kerobokan, Kelurahan Kerobokan, Kecamatan Kuta Utara, Kabupaten Badung. Sabtu (27/9/2025) pukul 23.00 Wita. Blue Light Patrol dengan menyalakan lampu rotator bertujuan untuk meningkatkan keamanan di […]

  • Babinsa Katikutana Pererat Kebersamaan dengan Bantu Pembangunan Rumah Warga

    Babinsa Katikutana Pererat Kebersamaan dengan Bantu Pembangunan Rumah Warga

    • calendar_month Rabu, 24 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 21
    • 0Komentar

    SUMBA TENGAH – Babinsa Koramil 03/Katikutana Kodim 1613/Sumba Barat, Sertu Idhar, membantu warga masyarakat dalam pembangunan rumah di Desa Ole Ate, Kecamatan Mamboro, Kabupaten Sumba Tengah, Selasa (23/9/2025). Kegiatan tersebut dilakukan saat Babinsa melaksanakan pemantauan wilayah binaan. Melihat adanya kegiatan gotong royong pembangunan rumah, Sertu Idhar langsung turun tangan membantu warga. Kehadiran Babinsa mendapat apresiasi […]

expand_less